Surat Pembaca

Saldo DANA Bisnis Saya Tidak Bisa Ditarik

Kronologinya, pada tanggal 27 Februari 2023 saya menerima orderan dan pembayaran menggunakan QRIS DANA Bisnis. Namun pada tanggal 28 Februari 2023, saldo DANA Bisnis saya tidak bisa ditarik.

Saya sudah lapor via DM Twitter, telepon dan email, tetapi sampai dengan tanggal 5 Maret laporan saya tak kunjung diproses dan saldo saya sejumlah Rp980.000 belum bisa dicairkan.

Mohon agar pihak DANA segera proses laporan saya, supaya saldo saya bisa saya tarik untuk modal bisnis saya. Kalau saldo tertahan gini, maka otomatis saya tidak bisa berjualan kembali dikarenakan saldo saya tidak bisa ditarik.

Sekian surat saya, terima kasih sebelumnya. Semoga proses penarikan saldo saya bisa segera berhasil, karena saldo tersebut amat sangat saya butuhkan. Terhitung sudah lebih 5 hari saldo saya tertahan di akun DANA Bisnis.

Amalatul Fahmiz
Pekalongan, Jawa Tengah

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

  • Tadi pagi saldo dana bisnis saya sudah bisa dicairkan, terimakasih sebelumnya untuk media konsumen telah menerbitkan artikel saya, walau telat dikit ?

  • Kalau saya jika mengalami kesulitan transaksi transfer /tarik tunai saya akan log out dlu... Trus login kembali

  • Kendalanya sama seperti yang saya alami saat ini, tolong bagaimana solusinya kak.

  • Sama seperti yg saya alami juga,saldo di akun Dana Bisnis nggak bisa ditarik,ini sangat merugikan sekali,udah gitu menghubunggi Dana susah dan lama respoinnya,chat di akun dana berjam-jam nggak direspon,via emal,jawaban nggak ngatasi masalah,buat UMKM maupun pebisnis lain yg mengunakan Dana Bisnis,sebaiknya pikir 1000x deh