Terselesaikannya Permasalahan Telepon Salah Alamat oleh PT ACC

Pada hari Kamis tanggal 6 Juli 2023, saya mengonfirmasi bahwa permasalahan saya “Penagihan Salah Alamat ke Nomor Telepon Rumah Saya“, telah terselesaikan oleh pihak PT ACC Cabang Kebon Jeruk, yang mendatangi rumah saya untuk memberikan klarifikasi dan permintaan maaf.

Saya berharap, dengan kedatangan pihak PT ACC secara langsung bisa menyelesaikan masalah ini, sampai kemudian hari, agar tidak ada lagi terjadi telepon salah alamat oleh tim penagih PT ACC.

Saya sangat berterima kasih kepada mediakonsumen.com yang sangat membantu sekali dan telah menjadi wadah bagi kami para warga Indonesia yang dirugikan oleh pihak-pihak tertentu, yang lalai dalam pekerjaannya, maupun dalam menyelesaikan masalah yang ada.

Sekali lagi terima kasih banyak Media Konsumen.

Fendy
Jakarta Utara

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Astra Credit Companies?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Terselesaikannya Permasalahan Telepon Salah Alamat oleh PT ACC

oleh Fendy dibaca dalam: <1 menit
0