Kurir Sameday dan Instant Delivery Tokopedia Sering Bermasalah

Saya merupakan salah satu pelanggan Tokopedia yang aktif. Namun akhir-akhir ini selama melakukan transaksi, saya dihadapkan kepada pihak pengiriman yang selalu terlambat memproses pick-up, hingga Sameday/Instant Service sering kali saya terima di H+1 bahkan H+2 setelah pemesanan.

Dalam kurun waktu 1 tahun ini, saya mengalami kendala pesanan tersebut sebanyak 5 kali dengan nomor invoice:

  • INV/20211018/MPL/1681501931
  • INV/20221013/MPL/2734834201
  • INV/20221206/MPL/2876035230
  • INV/20230415/MPL/3180528943
  • INV/20231118/MPL/3571715979

Terutama untuk nomor pesanan INV/20231118/MPL/3571715979 yang baru saja terjadi. Saya melakukan pesanan pada 18 November 2023 11.09 WIB, menggunakan pengiriman instant, dengan harapan saya bisa terima pada hari yang sama.

Image

Namun saya mendapati bahwa driver yang mengirimkan paket saya ternyata dari Bekasi. Kemudian untuk status abnormal ini segera saya laporkan ke Tokopedia Care. Namun jawaban yang saya dapat hanya disuruh untuk menunggu, karena pemilihan driver tersebut by system dari pihak GoSend.

Setelah menunggu, akhirnya pesanan saya dibatalkan oleh pihak driver pada 18 November 2023 15.27. Lalu saya mengkonfirmasi pihak Tokopedia Care, bahwa pesanan saya telah dibatalkan driver. Namun informasi dari pihak Tokopedia Care hanya sebatas:

“Memaksimalkan Proses Pick Up dan Bisa Melakukan Pengecekan Status Secara Berkala” sedangkan statusnya sudah dibatalkan oleh Driver dan pada Pkl. 20.59, informasi dari Pihak Tokopedia Care bahwa paket saya akan dikirim besok setelah Seller/Toko beroperasional kembali.”

Image

Pada 19 November 2023 pukul. 09.20, paket saya sudah siap untuk dikirim dan sudah menemukan driver baru. Namun nyatanya hingga pukul 12.14, driver tersebut belum melakukan proses pick-up dan saya melakukan konfirmasi kembali ke Tokopedia Care.

Sesuai informasi pihak Tokopedia Care pada pukul 12.42, saya membuatkan komplain mengenai hal ini dan saya menginformasikan agar paket tetap dikirimkan agar saya terima pada hari yang sama. Terjadi mis informasi pada komplain ini. Yang mana informasi dari pihak penjual bahwa paket masih berada di pihak penjual (seller) pada pukul 12.58, sedangkan informasi dari pihak Tokopedia Care produk tersebut sudah terkirim pada pukul 09.20.

ImageImage

Pada akhirnya pihak Tokopedia Care melakukan refund pada 20 November 2023 pukul 17:20. Yang saya sesalkan kenapa pihak Tokopedia Care tidak tanggap untuk melakukan cancel pada driver yang tidak melakukan pengantaran dan mencari driver baru di hari yang sama? Apakah pihak Tokopedia Care tidak melakukan identifikasi masalah mengenai keluhan saya?

Demikian surat ini saya buat agar Tokopedia Care bisa lebih baik ke depannya. Terima kasih.

Anthony
Jakarta Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

 Apa Komentar Anda mengenai Belanja online di Tokopedia?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Kurir Sameday dan Instant Delivery Tokopedia Sering Bermasalah

oleh Anthony dibaca dalam: 1 menit
0