Keluhan Permohonan Surat Pembaca Refund untuk Transaksi Flip Ditolak 1 Maret 2024 Angela Saraswati 20 Komentar Call Center, Customer complaint handling, Customer Service, Flip, Kode Unik, Payment Gateway, Pengembalian dana, Refund, Salah input, Salah nominal transfer, Sistem bermasalah, Transfer antar bank, Transfer Dana Ikuti kami di Google Berita Nama saya Angela Saraswati. Saya ingin menulis kendala menggunakan aplikasi transfer Flip. Pada hari Rabu 28 Februari 2024, saya melakukan transfer ke rekening Mandiri dari rekening BCA saya. Saya melakukan transfer ke rekening BCA Flip 5465128973, dengan nominal yang seharusnya dimasukkan adalah Rp500.159. Namun saya melakukan kesalahan nominal transfer, yaitu Rp500.129. Karena ternyata salah nominal, saya baru sadar kenapa transaksinya gagal. Setelah itu saya mengajukan refund dan mengunggah bukti transfer sesuai yang disyaratkan Flip. Namun transaksi saya ditolak, dengan alasan bahwa dana saya sudah digunakan transaksi lain. Saya mencoba untuk menghubungi melalui chat dan email, tapi slow response. Sehingga saya langsung menghubungi CS Flip pada Rabu 28 Februari 2024 pukul 14.00 WIB untuk meminta penjelasan. Namun saya tidak mendapat respons yang jelas dan meminta waktu untuk dikoordinasikan dengan tim terkait. Sesuai syarat dan ketentuan Flip, bahwa transfer tidak bisa dilakukan jika dana yang digunakan, berbeda dengan akun Flip yang digunakan. Artinya transfer tidak bisa dilakukan jika akun Flip A, tapi dana yang digunakan adalah dana dari rekening Bank B. Lalu bagaimana bisa, dana dari saya bisa digunakan oleh transaksi yang bukan dari akun Flip saya? Dengan ini saya meminta kejelasan dana saya, dan mohon dikembalikan dana ke rekening saya. Regards, Angela Saraswati Jakarta Timur Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Arif N1 Maret 2024 - (18:05 WIB)Permalink Ngapain juga tranfer pake aplikasi ginian, bikin ribet kan, tinggal pake BI fast aja beres 1 Login untuk Membalas
Bunda1 Maret 2024 - (22:40 WIB)Permalink Saya kalau pakai flip biasanya copas aja nominalnya. Kalau ketik manual takut kejadian salah gini 3 Login untuk Membalas
Angela SaraswatiPenulis artikel2 Maret 2024 - (09:52 WIB)Permalink Assalamualaikum, kebetulan sedang terburu buru kemarin krna urgent, jd gak kepikiran untuk copas bunda. Login untuk Membalas
Beida7 Mei 2024 - (07:44 WIB)Permalink Halo mbak Angela , aakah sekarang dananya sudah di refund oleh pihak flip ? Login untuk Membalas
Angela SaraswatiPenulis artikel8 Mei 2024 - (03:18 WIB)Permalink Assalamualaikum, alhamdullilah selang seminggu lebih ini dibuat, langsung di refund kak. Login untuk Membalas
Angela SaraswatiPenulis artikel2 Maret 2024 - (09:53 WIB)Permalink Assalamualaikum, terima kasih untuk komentarnya. Kebetulan memang karena sering transfer antar bank dan hari itu ada beberapa yang harus ditransfer, jd menggunakan flip pak 🙂 Login untuk Membalas
roland mario3 Maret 2024 - (01:33 WIB)Permalink bkn mksd promo, krna saya bkn karyawannya, jg bkn tim marketingnya. tp coba pake rekening cimb niaga ka, saya user cimb niaga, tf antar bank di octomobile pake BI fast gratis, Rp 0 adminnya. setau saya sih unlimited yaa pemakaiannya.. lebih merasa aman jg kan klo tf antar bank gtu, drpd harus pake pihak ke 3 seperti DANA atau Flip. Login untuk Membalas
Wisnu1 Maret 2024 - (18:42 WIB)Permalink misal pada hari itu ada 200 orang transfer sejumlah Rp.500.000, kemungkinan nominal transfer & kode uniknya akan 500.001, 500.002, dst.. sampai 500.129, dan terakhir 500.200. berarti memang transaksinya masuk ke kode unik yg salah. 2 Login untuk Membalas
Angela SaraswatiPenulis artikel2 Maret 2024 - (09:56 WIB)Permalink Assalamualaikum, Terima kasih untuk komentarnya. Pernah sempat kejadian seperti ini, dan bisa kembali pak. Makanya saya bingung juga. Besar harapan saya uang tersebut bisa kembali. Dikarenakan memang saya sangat membutuhkan uang tersebut Login untuk Membalas
Tjahya1 Maret 2024 - (18:49 WIB)Permalink Maksudnya pembayaranmu itu masuk ke transaksi orang lain yang memiliki kode unik 129 entah adm bisa menagih ke akun yang dibayarin itu atau tidak 2 Login untuk Membalas
Angela SaraswatiPenulis artikel2 Maret 2024 - (09:57 WIB)Permalink [Assalamualaikum, Terima kasih untuk komentarnya. Besar harapan saya kembali pak uangnya. Saya sempat melihat beberapa keluhan mengenai ini di media konsumen, dan Alhamdullilah semua kembali pak. Mudah-mudahan saya bisa seberuntung mereka 1 Login untuk Membalas
Esa2 Maret 2024 - (08:37 WIB)Permalink ntar juga setelah masuk MK beres, dan tiba tiba bisa refund kok.. memang aneh sistemnya flip.. aturan transfer harus sesuai nama pemilik rek.. jadi biarpun nominal sama persis, kok bisa dipakai utk transaksi oranglain, berapa orang diindonesia, nama sama dan no rek sama dan nominal sama? aman, pasti balik kok.. soalnya sya pernah juga.. hahaha 1 Login untuk Membalas
Angela SaraswatiPenulis artikel2 Maret 2024 - (09:59 WIB)Permalink Assalamualaikum, Terima kasih untuk komentarnya. Maaf kak mau tanya, waktu itu kejadian yang kakak alami, berapa lana ya kak uangnya bisa kembali? Apakah langsung dikembalikan ke rekening atau ke saldo flip nya kak? Login untuk Membalas
Esa2 Maret 2024 - (10:00 WIB)Permalink saat ini sudah dicoba lagi rekues refundnya? karena setelah berita saya dimuat, langsung bisa rekues refund Login untuk Membalas
Angela SaraswatiPenulis artikel2 Maret 2024 - (11:02 WIB)Permalink belum saya coba lagi sih kak, coba saya lakukan refund lagi ya kak. Terima kasih kak Login untuk Membalas
Angela SaraswatiPenulis artikel2 Maret 2024 - (13:33 WIB)Permalink Saya sudah coba refund ulang, tetap toda bisa kak. Mudah-mudahan dengan terbitnya surat pembaca di media konsumen ini, uang saya bsa kembali. Login untuk Membalas
Hendro2 Maret 2024 - (12:12 WIB)Permalink Saya pernah mengalami hal serupa. kebetulan saya langsung sadar salah nominal dan langsung ajukan refund. selisih kurang dari 5 menit dana saya di refund ke rekening asal. semoga cepat terselesaikan ya mbak. Login untuk Membalas
Angela SaraswatiPenulis artikel2 Maret 2024 - (12:30 WIB)Permalink Assalamualakum, Terima kasih untuk komentarnya. Amin mas semoga segera terselesaikan, karena hingga surat ini ditayangkan, tidak ada info apapun dari pihak flip. Login untuk Membalas
Dini2 Juli 2024 - (15:23 WIB)Permalink Mbak, saya lagi mengalami hal seperti mbak Mohon pencerahan nya mbak ,bagaimana cara nya ya mbak 🙏 Bisa refundnya berhasil dan uangnya kembali Login untuk Membalas
Hanifah Muhammad17 Maret 2025 - (21:52 WIB)Permalink Halo kak, assalamualaikum. Bagaimana caranya kakak akhirnya bisa berhasil refund? Saya juga mengalami yang kurang lebih sama seperti kakak. Hanya saja nominal saya cukup besar kak. Mohon bantuan informasinya kak 🙏 Login untuk Membalas