Upaya Pembobolan Akun Akulaku, Mohon Pengaduan Keluhan harus Lebih Private dan Fast Respond

Dear Akulaku,

Tanggal 9 November 2018, saya menerima telepon yang mengatasnamakan Akulaku dengan berdalih ingin membantu permasalahan refund yang belum masuk ke rekening, pas banget dengan keluhan saya saat ini tentang saldo Refund belum masuk ke rekening. secara spontan saya sigap menjawab semua yang ditanyakan karena di dalam pikiran saya akhirnya ada kabar juga dari pihak Akulaku untuk masalah penangan keluhan saya.

Berlanjut ke via Whatsapp setelah dia menyampaikan “kita akan follow up via Whatsapp, mohon untuk Whatsapp kami” ujar mereka.

Setelah itu nomor tersebut menelepon kembali dan meminta kode OTP untuk mengotorisasi data ke pihak terkait untuk masalah refund supaya cepat ditangani, berikut nomor teleponnya +628164166** , +628164165**. Dengan sedikit ragu saya memberikan kode OTP tersebut.

 

Setelah selesai semuanya saya baru sadar pihak Akulaku tidak pernah meminta kode OTP, akhirnya saya langsung masuk akun Akulaku saya dan benar kata sandi telah diganti tapi untung nomor telepon belum sempat diganti sama si pelaku, karna saya baru memberikan kode OTP sebanyak 2 kali dari permintaan dia 3 kali OTP. Dan akhirnya saya langsung ganti kata sandi.

Mungkin karena Akulaku terkadang sering bermasalah dan slow respond di akun private seperti email jadi saya kurang fokus. Jadi tolong supaya untuk Akulaku lebih fast respond di akun private seperti e-mail bukan hanya di sosial media untuk pengaduan keluhan customer dan tolong diinfokan di akun sosial media, DILARANG mencantumkan nomor telepon pelanggan pada saat bertanya tentang keluhan supaya tidak ada yang menyalahgunakan data. Karena saya yakin mereka tahu nomor kita dari akun resmi sosial media Akulaku.

Terima kasih.

Imam Syafi’i
0857800141**
Lohbener, Indramayu
Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

3 komentar untuk “Upaya Pembobolan Akun Akulaku, Mohon Pengaduan Keluhan harus Lebih Private dan Fast Respond

  • 10 November 2018 - (21:51 WIB)
    Permalink

    betul, kalau menurut saya bukan slow respon anggap saja lah tdk di balas,sy kirim email beberapa kali ke @akulaku gagal terus & saya heran dari mana sipembobol tau no kita?,.

  • 12 November 2018 - (13:09 WIB)
    Permalink

    Iya dia tau dari media sosial resmi akulaku pas kita minta di cek data keluhan kita pasti kita ngashare nomer telfon kan ngasih nomer telfon ke akulaku untuk di cek lebih lanjut, dan mereka lihat

    • 12 November 2018 - (23:25 WIB)
      Permalink

      oh pantesan mungkin anda begituh.
      tapi saya tdk pernah berkomentar di akulaku,paling saya inbox dan nyaris tdk pernah ada jawaban, email malah gagal tdk terkirim samasekali, malah ada yg nelpon atas nama akulaku, kan gak logis dari mana tau no sy kalau bukan dari data-data sy.

 Apa Komentar Anda mengenai Keamanan Sistem Akulaku?

Ada 3 komentar sampai saat ini..

Upaya Pembobolan Akun Akulaku, Mohon Pengaduan Keluhan harus Lebih Pri…

oleh Imam Syafi'i dibaca dalam: 1 menit
3