Pembatalan Sepihak oleh JD.id Tanpa Penjelasan dan Kompensasi, Buat Konsumen Kecewa dan Tidak Percaya

Saya pelanggan setia JDID, ini kedua kalinya menulis di mediakonsumen perihal masalah dengan JDID. Masalah pertama mengenai refund untungnya telah beres sehari setelah saya menulis di mediakonsumen.

Kali ini, masalahnya mengenai pembatalan sepihak dari JDID tanpa kejelasan penyebab. Kronologisnya begini: saya membeli barang 2 kali; pada 4 April 2020 dan 6 April 2020, hingga 7 April status masih menunggu pengiriman dan saya pun mengirimkan email kepada CS JDID menanyakan perihal tersebut, dibalas keesokan harinya tanggal 8 April dan disuruh menunggu 2x24jam. Setelah batas waktu yang ditentukan masih belum ada kabar, saya pun mengirimkan kembali email menanyakan kejelasan kedua pesanan saya tersebut; nomor pesanan: 1019766121 dan 1019893227.

Masih belum mendapatkan balasan apapun, saya memutuskan untuk menghubungi kembali CS JDID melalui layanan live chat pada tanggal 11 April 2020, karena pesanan sudah seminggu dan status masih menunggu pengiriman. Saat itu cs dilayani oleh Dzaki Fauzi, berjanji akan memaksimalkan pesanan saya agar segera dikirimkan dan akan meng-update berita, mengirimkan email setelah ada kejelasan.

Namun saya kaget ketika pagi ini, tgl 14 April ternyata status pesanan saya berubah menjadi dibatalkan. Tidak ada email maupun telepon penjelasan apapun juga pada satu pesanan saya tersebut. Pesanan kedua status masih sama, menunggu pengiriman, saya khawatir akan diperlakukan sama karena keduanya membeli di penjual yang sama: Rani Shop.

Saya sangat kecewa dengan pelayanan JDID yang membuat konsumen kapok berbelanja di situs penjualan online tersebut. Saya sudah sangat sabar menunggu hanya untuk dibatalkan sepihak tanpa penjelasan dan kompensasi apapun juga. Seharusnya JDID mampu menyaring penjual dan menciptakan sistem yang mempermudah dan menyenangkan dalam berbelanja. Platform lain tidak separah ini, saya langganan di beberapa platform lainnya mendapatkan kabar dan kompensasi soalnya. Sayang, JDID tidak dapat diandalkan dan mengecewakan saya.

Dessyrey
Bandung, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan JD.id atas Surat Pembaca Dessy Rey

Menanggapi surat keluhan yang ditujukan kepada kami oleh konsumen atas nama Dessyrey pada hari Rabu, 15 April 2020 lalu di...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai JD.ID?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Pembatalan Sepihak oleh JD.id Tanpa Penjelasan dan Kompensasi, Buat Ko…

oleh Dessy Rey dibaca dalam: 1 menit
0