Keluhan Surat Pembaca Traveloka Tidak Responsif Soal Pengajuan Refund 21 April 202023 April 2020 Donny Kurniawan Beri komentar Customer complaint handling, Customer Service, Pembatalan penerbangan, Pemesanan tiket online, Pengembalian dana, Refund, Tiket Pesawat, Travel agent online, Traveloka Ikuti kami di Google Berita Saya membooking tiket di traveloka pada bulan Februari dengan nomor order 616938576. Tujuan PDG-HLP untuk 4 orang untuk penerbangan tanggal 22 April. Saat mem-booking saya menambahkan pilihan 49.000/pax untuk guarantee 100% refund dalam waktu hanya 1 jam uang kembali. Namun pada 2 April saya meminta untuk di-refund dengan alasan Covid-19. Sampai saat ini status di aplikasi refund saya sudah approved oleh maskapai, namun dana belum kembali. Saat saya cek ke maskapai ternyata belum ada permohonan/request dari traveloka untuk refund dan tiket saya masih aktif. Saya telepon ke CS tidak pernah diangkat, berkali-kali walaupun lebih dari sejam saya telepon. Saya email cukup responsif dibalas tapi hanya diminta sabar dan sabar dan sabar dan pengertiannya saat ini sedang sibuk karena covid-19. Saya diminta menunggu paling lambat 90 hari. Saya merasa dibohongi oleh traveloka soal jaminan refund 1 jam dana kembali. Dan juga dibohongi soal status pengajuan refund. Saya mengerti situasi saat ini banyak permohonan refund. Tetapi apa iya untuk memasukkan permohonan/request ke maskapai saja memakan waktu berminggu minggu? Donny Kurniawan Tambun Selatan, Bekasi Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.