Keluhan Surat Pembaca Transfer dari Aplikasi Buku Warung, Saldo Belum Masuk ke Rekening LINE Bank Saya 9 Oktober 2021 Ahmad 12 Komentar Buku Warung, BukuWarung, Call Center, Cashless Payment, Customer complaint handling, Customer Service, DANA, Fintech, LINE Bank, Payment Gateway, Transfer Dana Ikuti kami di Google Berita Pada tanggal 6 Oktober 2021 malam, saya menggunakan fitur aplikasi Buku Warung tagih uang. Sebelumnya saya sering menggunakan aplikasi tersebut dan hanya mengalami kendala kecil, tetapi beberapa jam kemudian masalah sudah tertangani. Namun pada transaksi ini saldo belum juga masuk ke rekening penerima, yaitu rekening Line Bank by Hana Bank. Dengan transaksi Buku Warung nomor: I211006G31A3CJUCF, menggunakan link pembayaran dari Buku Warung yang didukung Xendit. Saya melakukan pembayaran dengan menggunakan e-wallet DANA dan link pembayaran tersebut juga sudah menyatakan pembayaran berhasil. Setelah melakukan pembayaran, saya mendapatkan status aplikasi di Buku Warung telah menerima pembayaran. Namun beberapa menit status belum ter-update ke saldo diteruskan ke penerima yaitu rekening Line Bank by Hana saya. Saya pun menghubungi WhatsApp resmi dari Buku Warung terkait saldo yang belum diteruskan. Setelah 30 menit kemudian, di aplikasi Buku Warung muncul update status saldo sudah diteruskan ke penerima yaitu rekening Line Bank by Hana bank. Namun saya cek di aplikasi banking Line Bank by Hana Bank, tidak ada saldo masuk. Saya langsung kembali melaporkan ke WhatsApp resmi Buku Warung dan dimintai bukti mutasi rekening. Saya disuruh menunggu karena akan diteruskan ke tim terkait. Sampai keesokannya yaitu tanggal 7 Oktober 2021, saya kembali melaporkan penanganan masalah dengan pihak Buku Warung. Kembali saya dimintai mutasi rekening dan bukti pembayaran, dll. Sampai akhirnya pihak Buku Warung memberikan pernyataan telah melakukan transfer ke rekening Line Bank by Hana. Dengan melampirkan bukti transfer dari pihak Buku Warung seperti gambar dibawah ini. Jika pihak Buku Warung telah benar sudah melakukan transfer, terus saldonya kemana? Di rekening Line Bank by Hana bank saya belum ada saldo masuk. Memang saya baca di media sosial pada saat masalah terjadi, banyak nasabah Line Bank by Hana Bank yang mengeluhkan dana di rekening mereka juga bermasalah. Jika memang yang bermasalah di pihak Line Bank by Hana, tolong berikan saldo penulis yang belum masuk ini. Saya meminta pihak Line Bank by Hana Bank membantu menyelesaikan permasalahan penulis. Tetapi juga karena melibatkan banyak pihak, semua pihak khususnya tolong pihak Line Bank by Hana Bank dan Buku Warung maupun Xendit menyelesaikan masalah penulis. Atau kembalikan saldo saya. Nominal saldonya biarpun tergolong kecil, tolong selesaikan masalah ini! Ahmad Fiki N. Tulungagung, Jawa Timur Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
LINE Bank by Hana Bank9 Oktober 2021 - (09:26 WIB)Permalink Hi Sobat LINE Bank! Mohon maaf atas ketidaknyamanannya ya kak 🙁 . Berkenan menghubungi merchant t… https://t.co/oEedv1HEp8 1 Login untuk Membalas
Sony Hidayat6 November 2021 - (11:39 WIB)Permalink Ah Line Bank gimana sih? sering banget kejadian kirim dana ga keterima di rekening. Rekon yang bener dong transaksi masuknya! Login untuk Membalas
AhmadPenulis artikel9 Oktober 2021 - (10:04 WIB)Permalink UPDATE: Permasalahan ini sudah diselesaikan dengan pihak LINE BANK mengkreditkan saldo penulis. Sehingga sesuai keterangan Buku Warung dan Xendit bahwa benar kendala terletak pada pihak Line Bank yang mengalami gangguan yang membuat saldo tidak secara real time masuk ke akun Rekening Line Bank by Hana penulis. Namun surat pembaca ini bisa dijadikan ulasan bahwa pihak terkait yang sedang terkendala tidak memberikan informasi yang sesungguhnya, baik melalui notifikasi resmi ataupun media sosial terkait bahwa sistemnya tengah bermasalah. Hal ini sepatunya diberikan pengawasan oleh lembaga pemerintah terkait. Terima kasih! 2 Login untuk Membalas
Ajas Wibawa9 Oktober 2021 - (10:09 WIB)Permalink Anda Fiki naki YouTuber terkenal itu yah? Login untuk Membalas
dwi6 November 2021 - (10:06 WIB)Permalink Mohon bantuannya gan, kejadian nya sama seperti yg aku alami Login untuk Membalas
dwi6 November 2021 - (10:05 WIB)Permalink Kejadiannya sma seperti yang aku alami, Silusinya gmn ya gan Login untuk Membalas
AhmadPenulis artikel6 November 2021 - (10:20 WIB)Permalink Disini pihak Line Bank sebagai pihak penerima artinya bersifat pasif. Jadi terus hubungi pihak Buku Warung atau Xendit menanyakan kejelasan apakah saldo sudah ditransfer dan mengalami kendala dimana. Kemaren masalah saya ini terletak pada Line Bank yang mengalami gangguan, tetapi setelah ditangani tim terkait Buku Warung, saldo dikreditkan oleh pihak Line Bank. Login untuk Membalas
Sony Hidayat6 November 2021 - (11:43 WIB)Permalink Pihak Line Bank ini sering banget kejadian saldo ga masuk, nyangkut di rekening escrow mereka dan rekonsiliasi lama banget! Tolong lah Line Bank kalo rekonsiliasi dipercepat! Login untuk Membalas
Febrita24 Februari 2022 - (16:14 WIB)Permalink saya baru tadi pagi nambah saldo lewat atm…….sampai skrg saldo saya blm juga bertamabah,nah trz sy tanya ke cs..tapi engak direspon… itu gmn ya…???? dengan uang segitu sgt berarti lho buat saya…. susah bener hubgin cs nya buku warung.. jadi malas klo ky gini saya pake buku warung Login untuk Membalas
Fanani Ae9 April 2022 - (10:32 WIB)Permalink Sekarang gimana? Sudah clear kah masalahnya? Soalnya aku juga ada saldo yang nyangkut di bukuwarung coba hubungi cs ga ada jawaban Login untuk Membalas