Salah Kirim Melalui Fitur “Kirim ke Teman” Aplikasi DANA

Perkenalkan saya Mahmud. Di sini saya mau berbagi cerita, semoga pihak DANA dapat membantu saya. Pada tanggal 4 November 2022, saya melakukan pengiriman dana melalui aplikasi DANA kepada teman saya. Pengiriman dari akun DANA saya, dengan nomor 0811976**91 atas nama Mahmud Mulkan Harahap (status akun DANA Premium) ke nomor 08138844**91 dengan nominal Rp14.894.000. Setelah berhasil terkirim, saya baru sadar nama pemilik akun DANA tersebut atas nama orang lain, yaitu H***i Sus***ati.

Setelah saya konfirmasi ke teman saya, ternyata dia memiliki 2 nomor. Nomor yang ia daftarkan ke DANA, yaitu dengan nomor 08559176**77, bukan nomor 08138844**91. Lalu saya langsung menghubungi pihak DANA melalui 1500445 dan mengikuti seluruh prosedur. Saya mengirim semua data-data yang diminta, hingga meminta teman saya untuk menghubungi pihak DANA juga. Namun hingga saat ini masih belum ada penyelesaian dari pihak DANA.

Yang saya heran, kenapa saat pengiriman melalui metode kirim ke teman, tidak ada konfirmasi nama pemilik akunnya?

Mungkin sekian pengalaman salah transfer saya. Dengan membuat artikel ini, besar harapan saya dari pihak Dana dapat membantu menyelesaikan permasalahan ini dan menjadi pelajaran khususnya kepada saya dan pembaca agar lebih hati-hati dan teliti lagi dalam melakukan transaksi secara online maupun offline.

Mahmud Mulkan Harahap
Tangerang, Banten

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan DANA terhadap Keluhan Bapak Mahmud Mulkan

Kepada Yth. Redaksi Media Konsumen. Di Tempat Perihal: Tanggapan terhadap Keluhan Bapak Mahmud Mulkan Harahap dengan judul “Salah Kirim Melalui...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai DANA?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Salah Kirim Melalui Fitur “Kirim ke Teman” Aplikasi DANA

oleh Mahmud dibaca dalam: 1 menit
40