Tanggapan Tanggapan CIMB Niaga atas Surat Bapak Jeffrey Linardi 30 Maret 2023 Redaksi 6 Komentar Bank CIMB Niaga, Billing Statement, Billing System, Bunga kartu kredit, Customer complaint handling, Customer Service, Kartu Kredit CIMB Niaga, Kelebihan pembayaran, Kesalahan sistem, Pemeliharaan Sistem, Sistem bermasalah, Sistem penagihan bermasalah, Tagihan kartu kredit Ikuti kami di Google Berita No. 018/CCG/MBCX/III/2023 29 Maret 2023 Kepada Yth.: Mediakonsumen.com Up. Redaksi Surat Pembaca Dengan hormat, Sehubungan dengan surat Bapak Jeffrey Linardi yang berjudul “Dipaksa Membayar Bunga Kartu Kredit CIMB Niaga karena Kesalahan Sistem” (Mediakonsumen.com, 23 Maret 2023), dengan ini kami sampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami Bapak Jeffrey Linardi. Sebagai tindak lanjut dari keluhan tersebut, kami telah menghubungi Bapak Jeffrey Linardi untuk menjelaskan dan menyelesaikan permasalahan yang terjadi. Dapat kami sampaikan juga bahwa untuk masukan dan keluhan atas pelayanan CIMB Niaga dapat menghubungi Layanan CIMB Niaga 14041 atau melalui email: 14041@cimbniaga.co.id. Demikian kami sampaikan. Atas kerja sama dan dimuatnya tanggapan ini, kami ucapkan terima kasih. Hormat kami, Hery Kurniawan Corporate Communications Group Head PT Bank CIMB Niaga Tbk Jl. Jend Sudirman Kav. 58 Jakarta 12150 Indonesia Telp. (021) 2505151, 2505252, 2505353 Catatan Redaksi: Tanggapan ini dikirimkan melalui email ke Redaksi Media Konsumen. Berikan penilaian mengenai Tanggapan Bank CIMB Niaga: [Total:15 Rata-Rata: 2.5/5]
jungho31 Maret 2023 - (07:40 WIB)Permalink Pastinya tidak ada sanksi yang diberikan oleh OJK.tapi kalau nasabah yang kekurangan bayar tagihan walau 1 sen pun atau telat 1 hari saja bayar maka tidak ada ampun buat si nasabah.intinya konsumen dari berbagai bisnis tetap jadi korban kalau di Indonesia 6 Login untuk Membalas
Jaka1 April 2023 - (00:01 WIB)Permalink Cuma mengakui kesalahan system, tapi nagihnya spt Debitur gak pernah ngasih makan sebelumnya, pakai jasa preman bikin rusuh. Kalo ada Debitur mengeluh tanggapi kasih solusi, jangan maksa2 bayar diluar kemampuan Debitur cari masalah baru. 3 Login untuk Membalas
Beretta M91 April 2023 - (13:12 WIB)Permalink Jawaban yg copy paste. Karyawan bank yg menelan perintah bulat bulat Login untuk Membalas
9016946686631 April 2023 - (00:25 WIB)Permalink Di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat. Kalau jiwa kurang sehat maka tubuh ikutan tidak sehat sama kayak atas saya 2 Login untuk Membalas
Rio1 April 2023 - (04:09 WIB)Permalink Sudah tahun 2023 Jawaban masih template. Ya ditinggal konsumen kalau gini laaah 1 Login untuk Membalas