Akun Shopee Dibatasi dan Saldo ShopeePay Tertahan

Pertama, saya mengucapkan terima kasih kepada Media Konsumen yang telah memuat masalah saya. Nama saya Astria, pada tanggal 2 April 2023 pukul 12 siang tiba-tiba saya mendapat email dari pihak Shopee. Akun Shopee saya dibatasi, katanya saya melanggar peraturan Shopee.

Pukul 15.00 saya mengisi formulir pengajuan naik banding. Semua sudah saya isi, termasuk foto KTP foto kartu keluarga yang diminta pihak Shopee. Pertanyaan saya kepada pihak Shopee:

  1. Kenapa akun saya dibatasi? Sedangkan akun Shopee saya pakai untuk membeli barang yang saya perlukam dan saya tidak merasa melanggar aturan apa pun.
  2. Saya minta pihak Shopee mengembalikan dana di ShopeePay saya terbesar Rp890 ribu.
  3. Saya sudah lama berjualan di akun tersebut, dan review saya sudah banyak di sana, mata pencaharian saya hilang jika akun saya tidak kembali.

Saya minta pihak Shopee juga mengembalikan akun dan dana saya tersebut. Semoga melalui Media Konsumen, masalah saya bisa diselesaikan oleh pihak Shopee.

Astria Handyni
Purwakarta, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

18 komentar untuk “Akun Shopee Dibatasi dan Saldo ShopeePay Tertahan

  • 7 April 2023 - (10:57 WIB)
    Permalink

    Saa, mmg orange semena mena, JD.id yg besar ajah bisa tutup, apalagi dih orange, mereja dasarnya cm mau minta data2 saja,

    6
    4
    • 7 April 2023 - (12:42 WIB)
      Permalink

      Saya baru tau ternyata akun dibatasi karena pelaporan pembeli tanpa konfirmasi terlebih dulu ke saya mengenai barangnya. Barang tsb sudah d kirim dan dterima oleh pihak tujuan sudah lama (barang tsb utk kerabat pembeli sebagai kado). Ini pelaporan keliru dan pembeli sudah mencabut laporannya. Tetapi akun saya masih terbatasi. Pelaporan keliru ini merugikan saya.. tolong pihak shopee beri keadilan.. akun tsb utk saya berjualan dan ada saldo shopeepay ddlmnya dengan nominal besar

      1
      4
      • 20 April 2023 - (15:37 WIB)
        Permalink

        emang bisa begitu ya kak? hanya karena laporan sepihak tanpa klarifikasi bisa langsung di blokir akun nya, jika memang begitu sistemnya parah banget berarti itu

  • 7 April 2023 - (12:18 WIB)
    Permalink

    Sebaiknya akun dan aplikasi yang biasa dipakai berjualan jangan dipakai juga untuk belanja. Gunakan hape, kartu SIM, dan akun lain untuk tujuan itu. Lebih aman lagi, anda jualan di Sopi tapi belanja di marketplace lain. Selama Sopi masih pakai algoritma sistem ala kadarnya, jualan dan belanja dalam satu wadah bisa keliru terindikasi pelanggaran.

    3
    17
  • 7 April 2023 - (19:56 WIB)
    Permalink

    Saya pernah mengalami hal yg sama, tp di marketplace l*za*dut, akun di nonaktifkan krn ada laporan dr customer klo akun saya melakukan penipuan , pdl cm salah paham aja, krn ada kesalahan no resi, shg brg yg d terima cust berbeda dan mengakibatkan saldo penjualan saya di tahan. Setelah banding yg berbelit2, akhirnya saldo penjualan yg ada di kembalikan, tp akun jualan saya di sana tdk bisa di pulihkan lagi, pdl sdh lumayan trafficnya. So sad.

    1
    1
  • 7 April 2023 - (22:56 WIB)
    Permalink

    Saya juga pernah seperti itu kak yang penting di penuhi semua aturan dan memberikan semua bukti yang diminta dan follow up terus waktu itu saya nelpon cs juga email juga, chat juga. saya waktu itu 2 hari akun sudah balik lagi sekarang ada yang suka report sembarangan jadi yah gitu

    • 7 April 2023 - (23:26 WIB)
      Permalink

      Telfon kemana ya ka??? Kira kira habis pulsanya besar g??
      Ok saya coba ka..saya baru coba ny email, chat saja..blm by phone…saya akan coba ka…semoga berakhir baik…terimakasih sarannya

  • 21 April 2023 - (05:09 WIB)
    Permalink

    Tiktok shop terdepan sih skrg no drama. Mau banyak akun juga mereka gak masalah.

 Apa Komentar Anda mengenai Shopee?

Ada 18 komentar sampai saat ini..

Akun Shopee Dibatasi dan Saldo ShopeePay Tertahan

oleh Teepee.kids.baby dibaca dalam: 1 menit
18