Pengembalian Dana Sesuai Petunjuk ke Kredivo Karena Pembatalan Transaksi Malah Tetap Dijadikan Cicilan dan Harus Membayar

Saya, Ariska Wardana, melakukan transaksi nominal 8.600.000 pada tanggal 12 Mei 2023 di Shopee menggunakan pembayaran Kredivo dengan cicilan 12 bulan, nomor transaksi 386880289. Namun, karena kesalahan unit, saya membatalkan pembelian tersebut pada hari itu juga.

Setelah saya membatalkan di kedua aplikasi sesuai petunjuk, dana pengembalian dikembalikan oleh pihak Shopee ke rekening saya terlebih dahulu. Saya kemudian mengirimkan dana kembali ke akun Kredivo sesuai dengan nomor VA dan nominal yang ditentukan, yaitu 8.600.000 (sesuai arahan/petunjuk dari Kredivo).

Namun, setelah saya membayar dana pengembalian tersebut, transaksi tetap berhasil dan pengembalian dana tersebut malah digunakan untuk membayar cicilan selama 9 bulan. Padahal, saya seharusnya hanya memiliki cicilan 3 bulan lagi dengan nominal 2.683.050 (yang harus saya bayar). Ini seharusnya tidak ada tagihan apapun karena saya sudah mengembalikan sesuai instruksi.

Saya sudah mengirim email ke Kredivo dengan nomor laporan #KRED397047. Saya juga sudah mengirimkan bukti petunjuk dan pengembalian dana serta bukti transfer ke Kredivo.

Di sini saya lampirkan email dari Kredivo yang menginstruksikan saya untuk membayarkan dana pengembalian melalui Virtual Account (VA). Saya memilih VA BCA dan nominal sesuai petunjuk. Setelah mengirimkan email tersebut, saya diminta untuk menunggu selama 15 hari kerja.

Saya merasa dirugikan karena pihak Kredivo mengklaim bahwa mereka tidak menerima pengembalian dana saya. Namun, jika memang tidak ada pembayaran, mengapa cicilan saya berkurang 9 kali pada saat itu juga, dan masih ada 3 cicilan tersisa pada tahun depan (Maret 2024, April 2024, Mei 2024).

Saya mohon pihak Kredivo untuk memberikan tanggapan atas kasus ini. Terima kasih.

Ariska Wardana
Kab. Tangerang, Banten

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Pengembalian Dana Sesuai Petunjuk ke Kredivo Karena Pembatalan Transaksi Malah Tetap Dijadikan Cicilan dan Harus Membayar”

Pertama-tama kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan kesetiaan pengguna Kredivo sampai saat ini. Menanggapi surat konsumen yang disampaikan oleh...
Baca Selengkapnya

11 komentar untuk “Pengembalian Dana Sesuai Petunjuk ke Kredivo Karena Pembatalan Transaksi Malah Tetap Dijadikan Cicilan dan Harus Membayar

  • 23 Agustus 2023 - (17:52 WIB)
    Permalink

    Intinya setelah pembayaran berhasil ada transaksi yang harus dibayar dan BUNGA nya, mereka pasti berkelit, KAMI CUMA PEMBIAYAAN, sistem seperti ini yang ngemplang konsumen, transaksi dibatalkan bunga tetap berjalan dan ga mau tau. Intinya sistem ga jelas. Saya pingin tau tanggapan dari kredivo atas sistem aneh nya secara detail, mudah²n bukan jawaban robot.

  • 23 Agustus 2023 - (19:43 WIB)
    Permalink

    Kredivo mah emang kacau, limit tiba2 diblokir permanen, DC kayak preman semua, memang aplikasi pemeras ini nama nya.

    • 24 Agustus 2023 - (06:25 WIB)
      Permalink

      Serem juga ya!! Saya sering juga membatalkan barang yg udah saya beli di l4z4d4.. brangnya rusak..salah kirim..berubah fikiran..tapi uangnya langsung masuk re rek paylater.. langsung hilang semua tagihan… Semoga cepat selesai masalahnya kak!!!

  • 23 Agustus 2023 - (21:07 WIB)
    Permalink

    Pinjol mah gitu,,giliran ada kesalahan dari customer tidak di tanggepin,gk di bayar marah2

  • 24 Agustus 2023 - (07:25 WIB)
    Permalink

    Namanya pinjol, suka memanfaatkan kesalahan sekecil apapun, kan lumayan jadi bunga yg harus di bayar konsumen.

  • 24 Agustus 2023 - (17:00 WIB)
    Permalink

    Dulu pernah pake kredivo yg bikin bingung banyak yg telp ngaku CS dr kredivo ujung ujungnya nipu habis itu langsung sy blokir selamanya … hati hati kredivo banyak penipuannya… biasanya masuk lewat IG… jera sdh pake kredivo

  • 24 Agustus 2023 - (22:39 WIB)
    Permalink

    saya juga pernah kejadiannya mirip, transaksi tokoped senilai 1.9jt, di kredivo tagihannya 1.95jt (karena ketambahan biaya administrasi 50rb), lalu transaksi batal karena barang diterima rusak, dan tokped refund sesuai nilai transaksi di tokped 1.9jt, jadi biaya administrasi kredivo 50rb tetap tersisa dan saya harus baya

    lucu banget tetep disuru bayar biaya administrasi buat transaksi yang batal 😂 entah yang ngawur sistem tokpednya atau kredivonya

  • 25 Agustus 2023 - (03:21 WIB)
    Permalink

    Begitulah kredivo, dulu ornah ada kasus juga.. pas Tanya cs ehh csnya gak tahu sistem kredivo.. wkwkw.. dijawanb kek robot. Kek orang² Baru disuruh jadi cs. Gak becus dikira sistem udah sempurna apa ya..

    • 30 Agustus 2023 - (09:57 WIB)
      Permalink

      Mungkin karena pembayaran paylater maupun cicilan di shopee oleh kredivo mengunakan channel pembayaran bank permata kalau di tokopedia mereka menggunakan channel pembayaran mereka sendiri 🤔

  • 21 September 2023 - (00:03 WIB)
    Permalink

    Jangan menyalahkan DC atau CS nya yg tidak bener itu TL nya yg los monitoring dan tidak peka, heran kok TL kayak gitu di pelihara, diluar banyak yg kompent masuk am buat management jgn melihat calon TL masih bocil

 Apa Komentar Anda mengenai Kredivo?

Ada 11 komentar sampai saat ini..

Pengembalian Dana Sesuai Petunjuk ke Kredivo Karena Pembatalan Transak…

oleh ariska wardana dibaca dalam: 1 menit
11