Status Kolektibilitas Bermasalah Lebih dari 3 Minggu

Sebelumnya, saya ucapkan terima kasih kepada Media Konsumen yang sudah menayangkan surat saya. Di sini saya akan menyampaikan keluhan saya kepada pihak Bank BRI, terkait status kolektibilitas BRI Ceria yang belum ter-update sampai sekarang. Sekedar berbagi cerita dan siapa tahu di sini ada yang pernah mengalami pengalaman seperti saya, dan bagaimana solusi untuk menyelesaikannya.

Singkat cerita, pada bulan Oktober 2023, tidak ada pendebitan otomatis dari BRI Ceria sampai melewati jatuh tempo, padahal saldo mencukupi. Kemudian saya coba melakukan pembayaran secara manual, tetapi malah terjadi kendala saldo sudah terpotong. Namun status belum ter-update pada aplikasi Ceria dan tidak muncul di mutasi.

Akhirnya saya membuat laporan. Tanggal 29 Oktober 2023, sudah keluar mutasi dan notifikasi pembayaran ke BRI Ceria sukses. Namun status kolektibilitas masih menunggak.

Saya sudah sering telepon customer service BRI dan membuat laporan, tetapi hasilnya masih tetap nihil. Saya kira nanti status kolektibilitasnya akan berubah setelah melakukan pembayaran tagihan di bulan November. Namun ternyata setelah membayar tagihan pada tanggal 18 November 2023, status kolektibilitasnya masih belum ada perubahan.

Akhirnya saya coba hubungi CS lagi dan membuat laporan dengan nomor  tiket: TTB000048942494. Lalu diinstruksikan untuk membuat laporan lagi dan kirim data via email. Sampai saat ini, belum ada penyelesaian masalah terkait akun saya. Saya kirim email lagi, jawabannya tidak memuaskan. Saya takut jika tidak segera ditindaklanjuti nama saya jadi jelek di SLIK OJK.

Sekiranya di sini ada yang pernah mengalami hal sama seperti saya, kira-kira bagaimana cara mengatasinya? Terima kasih.

Nia Kurniasih
Pemalang, Jawa Tengah

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Status Kolektibilitas Bermasalah Lebih dari 3 Minggu”

Sebelumnya kami menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada Bank BRI dan mohon maaf atas ketidaknyamanan yang Ibu...
Baca Selengkapnya

4 komentar untuk “Status Kolektibilitas Bermasalah Lebih dari 3 Minggu

  • 21 November 2023 - (07:50 WIB)
    Permalink

    Nah, yang begini-begini nih kudunya lebih perhatian sama utang sendiri. Sering-sering cek apakah udah terbayar atau belum supaya gak kena kolektabilitas. Tapi, kalo udah bikin laporan coba ditunggu dulu, mungkin butuh proses untuk update data kolektabilitasnya. Semoga segera selesai masalahnya

    • 21 November 2023 - (10:31 WIB)
      Permalink

      Iya kak, buat pelajaran saya nantinya agar lebih perhatian lagi sama tagihan2 seperti ini.
      Tapi ini udah langsung ditangani kok kak, begitu surat keluhan saya di muat di media konsumen ga lama ada pemberitahuan dari Ceria BRI dan status kolektibilitasnya langsung kembali normal.

      1
      1
  • 22 November 2023 - (17:36 WIB)
    Permalink

    Untuk lebih amannya sih tinggal ke kantor ojk untuk minta bi cek.barang kali ada angsuran yang lupa kan.

  • 22 November 2023 - (18:00 WIB)
    Permalink

    Engga ada kak,
    Ini udah selesai ditangani kok kak, status kolektibilitasnya udah kembali lancar.

 Apa Komentar Anda mengenai BRI Ceria?

Ada 4 komentar sampai saat ini..

Status Kolektibilitas Bermasalah Lebih dari 3 Minggu

oleh Nia Kurniasih dibaca dalam: 1 menit
4