Penawaran Program Grab Modal Mantul Mengecewakan

Saya adalah Grab merchant yang lumayan aktif dan sering berjualan di aplikasi Grab. Pada tanggal 21 Desember 2023, saya terpilih untuk mendapatkan penawaran program Grab Modal Mantul, yang mana tidak semua merchant bisa menerima penawaran program itu, dan kebetulan memang transaksi saya cukup tinggi.

Saya pun mengikuti instruksi demi instruksi, yang pada bagian laman limit pinjaman saya berkesempatan mencairkan pinjaman minimal Rp500.000 s.d. maksimal berkisar Rp14 juta. Saya pun mengikuti instruksi, dengan memiliki limit hingga tenor 180 hari (6 bulan).

Saya telah membaca syarat dan ketentuan hingga sampai di tahap terakhir ,yaitu tanda tangan kontrak via OTP. Ketika saya memberikan persetujuan dan memasukkan kode OTP, tidak begitu lama respons pada aplikasi adalah “Terjadi gangguan, coba lagi nanti”.

Hingga saat ini saya belum mengetahui kelanjutan dari program tersebut. Saya sudah menghubungi CS, tetapi responsnya lambat sekali.

Terima kasih.

Romli
Klaten, Jawa Tengah


Update (10 Januari 2024): Terkait surat pembaca di atas, penulis memberikan klarifikasi dan apresiasi atas tanggapan dari pihak Tim Grab Modal Mantul dan OVO Financial sebagai berikut:

 

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

Satu komentar untuk “Penawaran Program Grab Modal Mantul Mengecewakan

  • 1 Januari 2024 - (12:05 WIB)
    Permalink

    Cicilan saya sudah lunas hampir 3 minggu.. Tapi saya belum dapat notifikasi baru. Gimana ini..

 Apa Komentar Anda mengenai Grab Modal Mantul?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Penawaran Program Grab Modal Mantul Mengecewakan

oleh Romli dibaca dalam: 1 menit
1