Pulsa 1 Juta Lenyap Sejak Nomor Saya Diubah Sepihak oleh XL

Tanggal 9 Januari 24, tiba-tiba saya mendapatkan WhatsApp dari XL (bukti terlampir), tentang tagihan XL Prioritas pascabayar. Ini mengejutkan buat saya, karena nomer saya ini 0819*****999 adalah nomer prabayar yang sudah digunakan bertahun tahun dan sudah didaftarkan atas nama saya.

Bersamaan dengan diterimanya WhatsApp tersebut, secara tiba-tiba pulsa saya yang awalnya sekitar Rp1 juta, mendadak lenyap habis. Pada hari tersebut, saya langsung menghubungi XL dan menyampaikan keluhan saya dan sudah diterima dengan nomer laporan: C28509695.

Yang saya sesalkan, sejak laporan keluhan sampai hari surat pembaca ini dibuat, tidak ada tindak lanjut dari XL.
Saya sudah menghubungi dan bicara dengan customer support XL di nomor 817, dan hanya dijanjikan akan ditindaklanjuti. Jadi per hari ini pulsa saya masih sisa Rp30.

David Budiono
Surabaya, Jawa Timur


Catatan redaksi (diperbarui 24/2/2024): Penulis menyatakan masalah di atas telah diselesaikan dengan baik oleh pihak-pihak terkait.

 

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Pulsa 1 Juta Lenyap Sejak Nomor Saya Diubah Sepihak oleh XL”

Jakarta, 4 Maret 2024 Ref.CM/CU/E/009/0224/OS Kepada Yth. Redaksi Mediakonsumen.com Dengan Hormat, Berikut tanggapan kami atas keluhan Bapak David Budiono melalui...
Baca Selengkapnya

4 komentar untuk “Pulsa 1 Juta Lenyap Sejak Nomor Saya Diubah Sepihak oleh XL

  • 10 Februari 2024 - (17:32 WIB)
    Permalink

    Merubah status kredensial dari prabayar ke pascabayar (atau sebaliknya) tanpa permintaan atau persetujuan pemegang kartu yang sah, melanggar hukum. Mengutip nominal pulsa bukan karena ongkos jasa layanan atau transaksi pengisian oleh pemegang kartu yang sah, melanggar hukum. Tahu kan arah penyelesaiannya ke mana?

  • 6 Maret 2024 - (01:26 WIB)
    Permalink

    Kemungkinan karena nomor cantik. Nomor cantik yang sudah mati diaktifkan kembali atau istilah nya di recycle, dijual lewat program Prioritas Pasca Bayar. Hati hati penjualan ini juga di-bundling dengan pembelian unit handphone di gerai handphone.
    Hati hati saja nomor nomor recycle sudah didaftarkan ke berbagai aplikasi yang mungkin anda butuhkan sehingga tidak bisa mendaftar karena sudah diaktifkan oleh pengguna sebelumnya.
    Dan nomor cantik yang tidak dipakai lagi oleh pengguna sebelumnya pasti bermasalah, seperti punya tunggakan hutang dan lain-lain.
    Ini benar-benar saya alami.
    Yang ada, tidak bisa daftar ke aplikasi tertentu atau dikejar kejar DC.

 Apa Komentar Anda mengenai XL Axiata?

Ada 4 komentar sampai saat ini..

Pulsa 1 Juta Lenyap Sejak Nomor Saya Diubah Sepihak oleh XL

oleh david dibaca dalam: 1 menit
4