Pembelian di Lazada Dibatalkan Sepihak, Sudah 1 Bulan Refund Belum Diterima

Saya membeli sepeda di Lazada tanggal 23 Maret 2020 dengan no pesanan 387439071892938. Pada tanggal 24 Maret 2020 ada email dari Lazada memberitahukan bahwa penjual telah membatalkan pesanan. Dan pengembalian dana (refund) sedang diproses sebesar Rp.1.098.000,00. Pengembalian dana 1-14 hari kerja dari tanggal 24 Maret 2020.

Ternyata sampai hari ini sudah tanggal 27 April 2020 refund tidak kunjung saya terima. Saya melakukan beberapa kali live chat & beberapa kali mengirim email ke customer service Lazada, selalu dijawab akan ditindaklanjuti. Saya juga telah mengisi form pengembalian dana, tapi sudah 1 bulan tidak ada kepastian kapan refund tersebut akan dikembalikan oleh pihak Lazada.

Di tengah pandemi Covid 19 ini dimana ekonomi sedang sulit, saya mohon kepada pihak Lazada Indonesia jangan menahan pengembalian dana (refund) yang menjadi hak saya. Segala upaya sudah saya lakukan agar dana saya dapat segera dikembalikan oleh pihak Lazada Indonesia.

Mohon kepada Yth. Kabag keuangan Lazada Indonesia untuk segera mengembalikan dana refund saya. Terima kasih ?.

Sukarya
Harjamukti, Cirebon


Catatan redaksi (diperbarui 29/4/2020): Penulis menyatakan masalah di atas telah diselesaikan dengan baik oleh pihak-pihak terkait.

 

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

4 komentar untuk “Pembelian di Lazada Dibatalkan Sepihak, Sudah 1 Bulan Refund Belum Diterima

    • 29 April 2020 - (09:12 WIB)
      Permalink

      Sama halnya yang terjadi dengan saya. Tanggal 27 Maret 2020 saya mendapatkan email dari lazada tentang pembatalan sepihak pesanan saya, dan disuruh melacak pengembalian dana di aplikasi lazada. Setelah saya cek di akum lazada saya terdata bahwa refund dana saya telah dikembalikan ke rekening yang tercatat di lazada melalui akun saya. Namun hingga kini belum masuk ke tekening dimaksud. Ketika saya live chat dengan CS Lazada tgl.27 April 2020, langsung saja dijawab ini merupakan penipuan karena setelah ditelusuri ternyata dana refund saya masuk ke rekening si penipu dan tim lazada akan menelusurinya dalam 2 x 24 jam, tetapi dengan pernyataan tidak bisa menjanjikan tentang pengembalian dana saya. Kog bisa ? Menurut hemat saya dengan membaca beberapa keluhan yang sama dari pembaca lainnya, saya berkesimpulan bahwa berbelanja di lazada tidak ada keamanannya sama sekali. Bahkan sepertinya peringatan berbelanja aman yang dicantumkan dalam aplikasi lazada dirancang untuk mengamankan penipuan yang lazada lakukan. Faktanya lazada tidak menyediakan rekening dana penampungan utk konsumen yang pesanan dibatalkan seperti yang dilakukan oleh aplikasi belanja online lainnya seperti bukalapak,tokopedia, shopee, yang langsung mengkredit sebagai saldo deposit di akun konsumen yang pesanannya dibatalkan. Jadi, berhentilah berbelanja di lazada…

  • 29 April 2020 - (15:07 WIB)
    Permalink

    Alhamdulillah … terimakasih Lazada Indonesia sudah merespon dengan cepat keluhan dari saya & sudah mengembalikan dana refund atas pemnelian dengan no pesanan 387439071892938 sebesar Rp 1.098.000,00 ke no rekening saya pada tanggal 28 april ?

 Apa Komentar Anda?

Ada 4 komentar sampai saat ini..

Pembelian di Lazada Dibatalkan Sepihak, Sudah 1 Bulan Refund Belum Dit…

oleh Yaya dibaca dalam: 1 menit
4