Ilustrasi Keluhan Surat Pembaca Transfer dari OVO ke Bank Mandiri Belum Masuk 20 Mei 202022 Mei 2020 ananda 1 Komentar Cashless Payment, Customer complaint handling, Customer Service, Dompet Digital, OVO, OVO Cash, Payment Gateway, Transfer Dana Ikuti kami di Google Berita Pada hari Jumat tanggal 15 Mei 2020 pukul 11.27 saya melakukan transaksi transfer ke Bank Mandiri dengan nominal Rp550.000 melalui aplikasi OVO. Status di aplikasi OVO menyebutkan transferan sudah berhasil. Ketika saya cek saldo OVO Cash berkurang, namun di rekening Mandiri saya tidak nambah saldonya. Malamnya saya bergegas menghubungi CS OVO via chat email dan telepon, dan semuanya menjawab disuruh menunggu 2 hari kerja (tidak termasuk hari Sabtu dan Minggu). Setelah saya menunggu 2 hari kerja, belum ada dana yang masuk di rekening saya. saya menghubungi kembali CS OVO dan disuruh menunggu lagi 5 hari kerja dan tidak ada kejelasan tentang masalah ini. Mungkin nominal Rp550.000 itu sedikit buat kalian, tapi itu sangat berarti bagi kami. Sampai saya menulis keluh kesah ini tanggal 19 Mei 2020 dari pihak OVO tidak ada kejelasan dan solusi. Arif Nurrohman Sungai Lilin, Muba Sumatera Selatan Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
abdulhakim20 Mei 2020 - (14:04 WIB)Permalink @ovo_id @mandiricare @bank_indonesia jangan transfer lewat ovo. lama selesaikan masalah. Login untuk Membalas