Tokopedia Membatasi Penggunaan Promo pada Akun Saya Tanpa Alasan Jelas

Sabtu 20 Maret 2021 pukul 10.00, saya kaget karena tiba-tiba akun Tokopedia saya tidak bisa menggunakan promo. Padahal sebelumnya sekitar pukul 01.00 masih bisa menggunakan promo. Lalu saya cek email, tidak ada info apa-apa yang mengatakan pelanggaran.

Saya menggunakan aplikasi Tokopedia sudah cukup lama dan cukup loyal dengan aplikasi yang satu ini (cukup terbukti dengan membership saya sudah paling tinggi). Karena kebetulan saya jualan juga, jadi kebutuhan saya biasa belanja lewat aplikasi ini.

Namun tiba-tiba saya dikecewakan dengan masalah seperti ini. Pihak Tokopedia pun tidak menjelaskan detil kenapa akun saya dikenakan pelanggaran. Seharusnya Tokopedia melihat loyalitas customer, bukan malah menghilangkannya.

Perlu diketahui, Tokopedia merupakan marketplace besar di Indonesia. Mungkin customer lain perlu mempertimbangkan jika ingin loyal dengan aplikasi ini. Saya menunggu itikad baik dari pihak Tokopedia.

Terima kasih.

Kevin Maranatha
Bekasi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

3 komentar untuk “Tokopedia Membatasi Penggunaan Promo pada Akun Saya Tanpa Alasan Jelas

  • 21 Maret 2021 - (15:50 WIB)
    Permalink

    Gak bener ini,
    Dia2 sendiri kasih promo, kita pake, dia yang blacklist.
    Kalo gak niat kasih promo, jangan kasih sekalian.

  • 21 Maret 2021 - (21:36 WIB)
    Permalink

    Biasanya terjadi bila akun istri atau saudara anda yg beli di toped dgn alamat yg sama, apalagi ditambah bayarnya lewat rekening yg sama. Itu yg mendeteksi sistem, bukan manusia atau karyawan toped, jd otomatis. Bukan hanya toped, semua marketplace pengalaman juga spt itu. Makanya istri saya pakai alamat mertua jd bs menggunakan promo dan voucher secara maksimal kl belanja online.

  • 22 Maret 2021 - (02:06 WIB)
    Permalink

    Kenapa juga Toko pedia Harus Melihat Loyality Penlanggan.

    Loyality di toko pedia Cuma buat bikin Orang Sombong aja. Seharusnya di hapus aja tuh loyality nya

    1
    1

 Apa Komentar Anda mengenai Tokopedia?

Ada 3 komentar sampai saat ini..

Tokopedia Membatasi Penggunaan Promo pada Akun Saya Tanpa Alasan Jelas…

oleh kevin dibaca dalam: 1 menit
3