Akun Shopee Tiba-tiba Diblokir, Saya Hanya Ingin Akun Aktif Kembali

Selamat malam. Mohon bantuan semuanya sebelumnya.

Awal permasalahan akun Shopee saya tiba-tiba dibatasi. Pagi hari sekitar pukul 9, tanggal 25 Juni 2023. Saya mendapatkan orderan baru di toko. Saya atur pengiriman.

Selang setengah jam, saya mendapatkan notifikasi bahwa akun dibatasi dan ditutup permanen. Selama ini saya hanya berjualan sebagaimana mestinya. Di akun saya ada saldo penjual yang belum sempat ditarik. Chat live customer service pun saya tidak bisa karena wajib login ke akun. Sedangkan saya tidak bisa login. Email tidak direspon sama sekali.

Bagaimana pihak Shopee? Saya hanya minta hak saya kembali. Dari awal saya memulai merintis usaha di Shopee. Reputasi toko yang baik. Saya pun sudah menjadi Star Seller. Tapi tiba-tiba akun saya ditutup permanen dengan saldo yang lumayan bagi saya pedagang kecil dan ibu rumah tangga yang ingin menyekolahkan anak-anaknya.

Besar harapan saya agar Shopee dapat membuka/memulihkan akun saya kembali. Karena di situlah tempat saya mencari nafkah. Dan uang untuk kehidupan sehari-hari. Penghasilan pun ada di dalam saldo penjual yang saat ini tidak dapat saya tarik.

Semoga dengan saya menulis di Media Konsumen, pihak Shopee dapat memulihkan dan memberikan akses saya untuk kembali masuk ke akun saya.

Terima kasih.

Alvina Sulistio
Kab. Bogor, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

19 komentar untuk “Akun Shopee Tiba-tiba Diblokir, Saya Hanya Ingin Akun Aktif Kembali

  • 27 Juni 2023 - (18:10 WIB)
    Permalink

    semoga yang menjadi hak ada bisa segera kembali ke anda

    semoga cepat terselesaikan dengan masuk ke mediakonsumen

    • 27 Juni 2023 - (18:14 WIB)
      Permalink

      Aminn . semoga cepat kembali akun saya. Karena saya pendapatan rumah tangga dari jualan di shopee saja 😭🙏

  • 27 Juni 2023 - (20:23 WIB)
    Permalink

    Per hari ini ada 2 user yg dibekukan oleh marketplace ini. Dan seperti biasa, seluruh user yg dibekukan ini ada saldonya.
    Ini baru yg mencuat ke mediakonsumen. Yang enggak tau media ini , kemungkinan dimakan mereka dana nya.

    • 27 Juni 2023 - (20:27 WIB)
      Permalink

      Kasian pedagang2 kecil yg bergantung penuh pada penjualan di shopee. 😢 aplgi saldo tidak bisa ditarik.

  • 27 Juni 2023 - (21:35 WIB)
    Permalink

    Nama tokonya apa, ndak berani sebutkan? Komplain sebelumnya saja berani sebutkan. Dan setelah di cek di tokopedia ternyata tokonya juga dalam pengawasan, artinya tokonya bermasalah bukan cuma di shopee saja.

    • 28 Juni 2023 - (06:23 WIB)
      Permalink

      Jelas didalam postingan gambar saya tercantum username toko saya “tokoalz”. Dan sebelumnya saya telah mengirimkan ulang email yg tertulis nama toko, namun tidak diterbitkan, hanya tulisan pertama saya. Dan kebetulan saya hanya berjualan di shopee . tida ada di e-commerce mana pun. Boleh di cek 🙏

      1
      1
    • 30 Juni 2023 - (08:56 WIB)
      Permalink

      Shpoepay later limit sy dinonaktifkan tanpa kejelasan. Pdhl semua pembayaran udah lunas tanpa tunggakan apapun. Tapi smpe hari ini limit jadi Nol tak kembali. Gmna ini ngga ada solusi udh hub cs juga

  • 28 Juni 2023 - (00:32 WIB)
    Permalink

    Kasih ulasan jelek dgn alasannya di berbagai media( google map, playstore dll.) Nanti dihubungi dari pihak marketnya…

    • 28 Juni 2023 - (00:37 WIB)
      Permalink

      Setelah postingan ini up. Selang berapa jam saya di hub pihak shopee. Semoga ada titik cerah utk kasus saya 🙏

  • 28 Juni 2023 - (06:37 WIB)
    Permalink

    semoga akunnya di buka kemballi,,,setelah adanya komplain di media konsumen ini,,,, 👍🙏

  • 28 Juni 2023 - (19:10 WIB)
    Permalink

    Seperti biasa… Yg dikatakan aktifitas mencurigakan itu seperti apa tidak pernah dijelaskan!!! Kesalahan apa yg dilakukan oleh seller pun tidak dijelaskan dengan detail dan terperinci! Jika ini adalah kesalahan sistem, semestinya seller dapat ganti rugi yg sesuai.

    • 2 Juli 2023 - (02:21 WIB)
      Permalink

      Akun saya sebagai akun pembeli dan penjual hanya satu aja dan satu hape dari 5 tahun lalu loh. Hingga skrg gak pernah masalah. Meter skor malah “luar biasa” artinya jarang komplain, jarang kasih ulasan jelek, dll.

 Apa Komentar Anda?

Ada 19 komentar sampai saat ini..

Akun Shopee Tiba-tiba Diblokir, Saya Hanya Ingin Akun Aktif Kembali

oleh Alvina Sulistio dibaca dalam: 1 menit
19