Sistem Kenaikan Limit Kartu Kredit BRI Reguler maupun co-Brand Sangat Mengecewakan

Terima kasih kepada Media Konsumen yang sudah menayangkan keluhan saya. Bank BRI adalah salah satu bank BUMN yang menurut saya sangat bagus dalam segi pengajuan kartu kredit, penambahan limit, dan laporan penghapusan iuran tahunan. Hal tersebut sangat cepat direspons oleh CS BRI.

Namun entah kenapa, akhir-akhir ini untuk pengajuan naik limit sangat lama sekali. Padahal mereka bisa cek by system. Terkadang kita disuruh kirim bukti kenaikan limit di aplikasi BRICCM (BRI Credit Card Mobile). Proses 3 hari kerja, terkadang bisa 5 hari. Sudah dibuatkan nomor laporan, tapi ketika ditanya biasanya jawabnya “Pengajuan bapak masih diproses dan akan di-follow up lagi”.

Kasus ini sama seperti yang saya alami. Pengajuan kenaikan limit Tokopedia Card di Tokopedia pada tanggal 11 Desember 2023, tapi sampai saat ini hasilnya “Sedang diproses”. Saya coba tanya ke Tokopedia Care, jawabnya “Sebentar pihak Tokopedia akan koordinasi”. Namun setelah 1x24jam diinfokan agar yang bersangkutan menghubungi pihak Bank BRI selaku penerbit kartu kredit. Lalu dibuatkan laporan dengan nomor: 49632939. Sampai saat ini belum ada hasilnya/notifikasi, apakah pengajuan saya disetujui atau reject.

Untuk kartu yang lain pun sama. Pengajuan OVO U Card dan BRI Platinum saya tidak ada hasilnya. Saran saya untuk Bank BRI, hilangkan saja fitur kenaikan limit di aplikasi Tokopedia. Karena menurut saya kan Bank BRI selaku penerbit kartu kredit, jadi semuanya diproses di aplikasi BRICCM. Supaya pihak Tokopedia tidak sulit melaporkan kenaikan limit ke pihak pengguna Tokopedia. Toh ujung-ujungnya Tokopedia Care harus konfirmasi ke Bank BRI.

Keluhan saya ini bukan untuk komplain mendapatkan limit, melainkan agar sistem Bank BRI bisa dibenahi lagi perihal kenaikan limit. Saya sudah rasakan beberapa kartu kredit swasta dan BUMN, kenaikan limit mudah tanpa ada laporan dan selalu mendapatkan notifikasi, entah itu reject atau approve.

Joniarto
Jakarta Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Sistem Kenaikan Limit Kartu Kredit BRI Reguler maupun co-Brand Sangat Mengecewakan”

Sebelumnya kami menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada BRI dan mohon maaf atas ketidaknyamanan yang Bapak Joniarto...
Baca Selengkapnya

6 komentar untuk “Sistem Kenaikan Limit Kartu Kredit BRI Reguler maupun co-Brand Sangat Mengecewakan

  • 6 Januari 2024 - (10:59 WIB)
    Permalink

    Berbagi pengalaman juga nih Pak, sebagai pengguna kartu kredit yg pernah juga ngajuin naik limit, pasti dapat kok info pengajuan kita di setujui apa enggaknya. Kmaren tuh saya telpon ke contact brinya, dikasih info sama CS nya.

    1
    1
  • 6 Januari 2024 - (15:08 WIB)
    Permalink

    sebagai pengguna cc bri, gue akui klu proses pengajuan cc di bccm cepat kok. gue pernah ajukan naik limit visa touch langsung diproses. coba telpon lagi aja contact bri om biar tau proses naik limitnya.

  • 7 Januari 2024 - (22:02 WIB)
    Permalink

    Saya pernah beberapa kali mengajukan kenaikan limit CC BRI via BRICCM. Pengalaman tersebut juga beda2. Ada yang lebih dr 7hari kerja baru mendapatkan kepastian naik limit, dan ada juga yang cepat hanya hitungan jam langsung naik.
    Namun memang yg sedikit disayangkan utk saya, kalau pengajuan kenaikan limit di BRICCM harus ada jeda beberapa bulan (6 bulan klo g salah) dr pengajuan sebelumnya. Menurut saya terlalu lama.

  • 8 Januari 2024 - (06:11 WIB)
    Permalink

    Sedkit pengalaman bang.. Limit ovo u card aya 3juta.. Jadi kemarin iseng nyoba naik limit 12,5 juta.. Lngsng di acc bang.. Tp sblumnya sya udah makek ovo skitar 1,5 tahunan dn rajin bayar tepat waktu.. Jdi lngsng di acc bang.. Smpek bingung mo dipakek apa uangnya🤣🤣 tau lngsng acc mah udah gua gas 25 jta.. Karena pengajuan naik limit kan harus 3x gaji..

 Apa Komentar Anda mengenai Kartu Kredit Bank BRI?

Ada 6 komentar sampai saat ini..

Sistem Kenaikan Limit Kartu Kredit BRI Reguler maupun co-Brand Sangat …

oleh Joni dibaca dalam: 1 menit
6