Pelayanan dan Jaringan Internet XL Axiata Payah

Kamis siang saya benar-benar di puncak rasa kecewa dengan XL, begitu juga pelayanannya, karena cukup membuat saya kelabakan. Waktu itu saya terkendala jaringan, sinyal sudah 4G, full bar, cuaca cerah di Jogja kota, bukan lagi padat pemukiman, sudah berpindah-pindah tempat lantai 1 dan lantai 2 rumah, sama aja. Sampai saya seperti orang kebingungan, herannya kendala sinyal sering terjadi.

Saya heran, apa yang mereka lakukan? Kenapa di daerah saya ini sering terkendala sinyal? Apakah memang tidak pernah dilakukan perawatan? Atau XL Axiata hanya mementingkan pelanggan banyak? Dari kendala itu saya berniat diri untuk membuat keluhan, karena ini bukan hanya sehari dan kali ini saja terjadi!

Semua upaya sudah saya lakukan, restart hp, di mode pesawat, pilih jaringan 4G, sudah berpindah-pindah tempat. Sampai saya pusing sendiri, karena segala upaya saya lakukan. Bahkan saya juga sudah membuat laporan. Entah itu hanya laporan belaka yang hanya untuk formalitas atau memang benar-benar ditindaklanjuti. Semua itu penuh pertanyaan, karena hingga saat ini saya juga masih terkendala. Nomor laporan: C200236186.

Saya ingin ada tindak lanjut mengenai hal ini, karena saya cukup kecewa dan sangat di rugikan. Bukan secara material saja, tapi juga rugi waktu. Yang mana harusnya pekerjaan yang membutuhkan internet itu seharusnya bisa selesai dalam waktu cepat, tapi karena sinyal, saya harus sabar menunggu sampai saya capek menunggu. Silakan hubungi saya dan tolong ditindaklanjuti.

Dina
08593140**86
Sendangadi, Sleman, DIY


Update (12 Februari 2024): Terkait surat pembaca di atas, penulis memberikan klarifikasi dan apresiasi atas tanggapan dari pihak XL Axiata sebagai berikut:

 

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Pelayanan dan Jaringan Internet XL Axiata Payah”

Jakarta, 13 Februari 2024 Ref.CM/CU/E/002/0224/MR Kepada Yth. Redaksi Mediakonsumen.com Dengan Hormat, Berikut tanggapan kami atas keluhan Ibu Dina melalui Mediakonsumen.com,...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai XL Axiata?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Pelayanan dan Jaringan Internet XL Axiata Payah

oleh Dina dibaca dalam: 1 menit
0