Akses Internet XL Sangat Lambat di Area Sleman, Padahal Kuota Masih Banyak

Sebelumnya terima kasih kepada pihak Media Konsumen yang sudah menerima keluhan saya. Saya mengeluhkan kendala akses internet XL yang sangat lambat di area Sleman, DIY, dengan nomor 0877 2393**44. Koneksi internetnya sangat lambat ketika saya mengakses beberapa aplikasi seperti TikTok dan Youtube.

Saya mengalami kendala ini sejak beberapa hari yang lalu. Sebelumnya akses internetnya lancar, tapi akhir-akhir ini sangat lambat. Saya sudah mencoba me-refresh HP dan juga memindahkan SIM card di HP lain, tapi hasilnya sama saja.

Padahal kondisi sinyal datanya sudah 4G dan kuota saya saat ini juga masih ada, tapi untuk akses internetnya sangat buruk sekali. Hal seperti ini sangat mengganggu aktivitas akses internet saya. Sebagai pengguna XL, saya sangat kecewa dengan kondisi akses internet yang lambat seperti sekarang ini.

Demikian surat pembaca ini saya buat, dengan harapan ada tindak lanjut dari pihak XL Axiata, sehingga kendala akses internet yang saya alami dapat segera diselesaikan. Atas perhatian dan tindak lanjutnya, saya ucapkan terima kasih.

Nikmah
Sleman, Yogyakarta


Update (2 Desember 2024): Terkait surat pembaca di atas, penulis memberikan klarifikasi dan apresiasi atas tanggapan dari pihak Xl Axiata sebagai berikut:

 

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Akses Internet XL Sangat Lambat di Area Sleman, Padahal Kuota Masih Banyak”

Jakarta, 30 November 2024 Ref.CM/CU/E/007/1124/MR Kepada Yth. Redaksi Mediakonsumen.com Dengan Hormat, Berikut tanggapan kami atas keluhan Ibu Nikmah melalui Mediakonsumen.com,...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Akses Internet XL Sangat Lambat di Area Sleman, Padahal Kuota Masih Banyak

 Apa Komentar Anda?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Akses Internet XL Sangat Lambat di Area Sleman, Padahal Kuota Masih Ba…

oleh Nimatul dibaca dalam: 1 menit
1