Ilustrasi Keluhan Surat Pembaca IndiHome, Tolong Berikan Link Refund dan Kembalikan Dana Saya 27 Agustus 2020 Mumtaz 1 Komentar Customer Service, IndiHome, Internet Service Provider, MyIndiHome, Pasang Baru, Pemasangan Sambungan Baru, Pemasangan sambungan internet, Pengembalian dana, Plasa Telkom, Refund, Telkom, Telkom 147, Telkom IndiHome, Telkom Indonesia Ikuti kami di Google Berita Yth. PT Telkom, Saya Khalimah dari Kabupaten Tegal. Saya tidak tahu lagi harus bagaimana, sudah tiga kali saya hubungi 147 dan tiga kali juga mereka memberikan jawaban yang sama, yaitu akan dikirimkan link refund. Namun dari awal Juli sampai saat ini hampir akhir bulan Agustus mereka belum juga mengirimkan link refund-nya. Sempat saya ingin pergi ke Plasa Telkom di Kota Tegal, tapi saya tidak bisa, karena kondisi saya membawa bayi dan sedang ada pandemi virus covid-19. Rasanya tidak mungkin saya paksakan untuk datang ke sana walaupun mematuhi protokol kesehatan. Lalu bagaimana dengan tanggungjawab Anda? Saya sudah mengirimkan uang sejumlah Rp345,000 untuk paket Phoenix 20 Mbps dengan track id: MYIR-10203641470001. Saya sangat kecewa dengan pelayanan IndiHome. Cukup sekian dari saya. Saya harap ada kepastian dari keluhan saya ini yang hanya rakyat biasa. Terima kasih. Khalimah Kabupaten Tegal, Jawa Tengah Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Samuel Wijaya27 Agustus 2020 - (13:26 WIB)Permalink Ikut prihatin Bu. Semoga dengan tayangnya surat Ibu di sini, perusahaan terkait bisa lebih responsif (biasanya sih begitu). Walaupun mengherankan juga, kenapa kok mesti viral dulu baru konsumen bisa mendapatkan pelayanan yang SEWAJARNYA, apalagi ini ngakunya perusahaan milik negara. Lain waktu mungkin bisa coba perusahaan swasta aja, mana tahu pelayanannya lebih bagus. 2 Login untuk Membalas