Tokopedia Berpihak ke Seller yang Curang

Pada tanggal 4 Agustus 2021, saya membeli produk Guerlain Meteorites Light Revealing Pearls Of Powder #03 Medium di seller Tokopedia dengan username Amourbeautyshop. Namun, tiba-tiba sebelum order saya dikirim, seller ada chat ke saya untuk menanyakan apakah saya bersedia untuk diganti produknya yang limited edition, warnanya sama, hanya beda case saja.

Saya tanyakan kepada seller apa alasannya barang yang saya order diganti, tapi tidak dijawab. seller meyakinkan saya bahwa warnanya sama, maka saya menyetujui untuk dikirimkan barang pengganti tersebut.

Ketika orderan saya sampai pada 6 Agustus 2021, saya cek ternyata warnanya berbeda, terlihat dari butiran bedaknya dan warna di sponge bedaknya. Saya tidak mencoba karena saya tahu jika saya coba, maka barang tersebut akan menjadi tidak layak tukar lagi.

Saya coba ajukan komplain ke pihak Tokopedia karena tidak menemukan solusi antara saya sebagai buyer dan seller. seller bersikeras tidak menerima penukaran barang dan refund (S&K mengenai hal ini tidak tercantum di deskripsi produk maupun profil toko).

Berikut komplain yang saya ajukan kepada pihak Tokopedia.

Mohon bantuan pihak Tokopedia untuk segera menindaklanjuti seller ini karena:

    1. Seller tidak jujur untuk info bahwa produk yang saya order habis, bahkan sampai sekarang produknya masih terdisplay tanpa keterangan stok habis.
    2. Dari awal seller memaksakan pendapat bahwa warna produk yg dikirim MIRIP dengan produk yang diorder, padahal di chat sebelum produk dikirim bilangnya warnanya SAMA.
    3. Seller malah menyuruh supaya saya mencoba dulu produknya, padahal seller bilang gak bisa ditukar karena segelnya dibuka.
    4. Saya bisa memberikan bukti bahwa segel masih utuh, sehingga produk layak ditukar.
    5. Seller tiba-tiba menyatakan bahwa produk tidak dapat ditukar ataupun refund karena : produk yg sesuai orderan saya habis dan tidak menerima refund, hanya bisa tukar produk lainnya.
    6. Tidak ada ketentuan di bagian deskripsi produk maupun info toko bahwa seller tidak bisa tukar produk ataupun refund.
    7. Semua chat dari seller dilakukan private ke saya, tidak berani melalui forum komplain
    8. Seller juga tidak memiliki itikad baik untuk mencari jalan tengah atau win win solution, hanya mencari keuntungan di pihaknya saja.
    9. Seller menyetujui penukaran barang tapi tidak memberikan alamat pengembalian yang jelas

Awalnya, saya masih menyetujui supaya barang ditukar sesuai dengan orderan awal saya, tapi proses pun menjadi bertele-tele, karena seller tidak memberikan alamat penukaran yang jelas, bahkan sudah lewat dari tenggat waktu yang diberikan Tokopedia, tapi oleh pihak Tokopedia nya pun juga tidak menindaklanjuti, hanya didiamkan saja.

Pihak Tokopedia sudah lalai dalam menindaklanjuti tenggat waktu terhadap seller, semestinya uang saya sudah dikembalikan sejak 10 Agustus 2021 pukul, 10.00 WIB sesuai dengan chat Tim Tokopedia Care pada tanggal 8 Agustus 2021, pukul 22:24 dan tanggal 10 Agustus 2021, pukul 08:26 –> Jika hingga tanggal 10 Agustus 2021 pukul 10:00 WIB tidak ada kelengkapan alamat dari penjual, maka Fadla bantu tutup kendala ini dengan solusi pengembalian dana ke Limit Kredivo Pembeli senilai harga barang Rp790.000.

Sampai dengan tenggat waktu tersebut, tidak ada tindak lanjut apapun kepada seller (yaitu mengembalikan dana pembelian saya), baru pada tanggal 11 Agustus 2021, seller memberikan alamat jelasnya. Pihak Tokopedia pun baru merespon dengan meminta saya mengirimkan barang kembali ke pihak seller. Hal ini membuktikan bahwa pihak Tokopedia tidak serius mencarikan solusi terhadap case ini.

Pada tanggal 11 Agustus 2021, pihak Tokopedia dengan nomor telp 021-25091708 menghubungi saya untuk mengonfirmasi bahwa setelah barang sampai, maka dana refund akan diproses.

Akhirnya pada tanggal 12 Agustus 2021, barang tetap saya kirim balik ke pihak seller (ongkos kirim inisiatif saya yang tanggung sebagai itikad baik, ekspedisi via JNE YES supaya cepat sampai & case ini segera closed) dengan syarat begitu barang diterima, pihak Tokopedia akan memproses dana refund.

Saat ini, tanggal 13 Agustus 2021 pada pukul 11.05 WIB, status barang sudah diterima oleh pihak seller, namun oleh Tokopedia malah masih juga memberikan waktu tambahan bagi seller untuk melakukan konfirmasi penerimaan barang. Semestinya case ini sudah closed per 10 Agustus 2021 pukul 10:00 WIB karena saat itu seller belum memberikan alamat jelas. Barang juga sudah diterima oleh seller dan ditambah pihak Tokopedia juga sudah mencoba untuk hubungi seller 3x tapi tidak direspon. Saya perlu alasan konkret dan valid dari pihak Tokopedia yang terkesan ‘berat sebelah’ kepada pihak seller.

Saya ini buyer yang dirugikan, baik secara materi dan juga waktu karena sangat bertele-tele penyelesaian case ini, jika pada hari ini saya belum juga mendapatkan konfirmasi bahwa dana refund akan diproses, maka case ini saya up ke Media Konsumen dan Instagram @ecommurz. Saya tidak menerima negosiasi dalam bentuk apapun.

Terima kasih, Media Konsumen.

Quitasha Agatha M
Jakarta Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Amourbeauty atas Surat dari Sdri Quitasha Tentang Belanja di Tokopedia

Selamat siang, Kami memohon maaf untuk ketidaknyamanannya. Menanggapi komplain dari sdri, sebelum menerima pesanan tersebut, dari admin toko kami sudah...
Baca Selengkapnya

25 komentar untuk “Tokopedia Berpihak ke Seller yang Curang

  • 14 Agustus 2021 - (21:47 WIB)
    Permalink

    Saran buat Tokopedia, cabut gelar power merchant untuk toko bermasalah yg tukang ngibul, bilang barang ready padahal gak. Harusnya tingginya tingkat komplain pada toko tsb sudah jadi acuan kuat untuk mencabut gelar power merchant

    23
    1
    • 15 Agustus 2021 - (09:42 WIB)
      Permalink

      Ya standard nya toko pedia memang begitu kalau selller belum verifikasi kalau barang sampai akan ditunggu sampai batas waktunya habis, itu yang nakal sellernya

      • 15 Agustus 2021 - (15:13 WIB)
        Permalink

        Masalahnya sebelum terima pesanan seller sudah menanyakan apakah produk ingin digantikan dgn limited edition? sudah dikirim jg link produk terbaru pengganti, pembeli sudah ok makanya kita proses pesanannya. Tp akhirnya ketika barang sampai, pembeli tidak mau kita tetap refund dsana ke pembeli

        1
        12
        • 15 Agustus 2021 - (17:43 WIB)
          Permalink

          Ada 9 points keberetan dari TS. Coba anda jawab semua biar jelas duduk permasalahannya. Kalau anda hanya jawab seperti diatas, itu mah jawaban umum. Anak kemarin sore juga bisa jawab.

          Kalau tidak…. ya auto blokir seller seperti ini.

          8
          1
    • 15 Agustus 2021 - (16:22 WIB)
      Permalink

      Maaf ya ka kami tidak pernah curang. Produk tsb sudah dikirim link fotonya diawal sebelum kami proses pesanan tsb. Dan pembeli sudah ok diganti dgn warna tsb baru kami kirimkan. Namun kami tetap terima complain dari pembeli. dana beserta ongkos kirim sudah kembali ke saldo pembeli. Terimakasih.

      1
      10
    • 15 Agustus 2021 - (16:29 WIB)
      Permalink

      Maaf ya ka kami tidak pernah curang. Produk yg dikirimkan sudah dikirim link fotonya diawal sebelum kami proses pesanan tsb. Kami tidak pernah mengirimkan produk langsung tanpa konfirmasi terlebih dahulu dari pembeli
      Namun kami tetap terima complain dari pembeli. dana beserta ongkos kirim sudah kembali ke saldo pembeli. Terimakasih.

    • 16 Agustus 2021 - (17:30 WIB)
      Permalink

      Saya juga pernah alami pembelian elektronik di tokopedia.barang yg dikirim berbeda dengan aslinya,saya ajukan komplain resmi.dan semua chat via media komplain.dan barang saya tidak mau kirim karena merepotkan saya baik sisi waktu dan biaya.pihak tokopedia sangat membantu,penjual disuruh pick up barang tsb dan di kasih batas waktu,hingga waktu yg diberikan habis.barang tidak di pickup,dana dikembalikan ke saya full.nah apa kuncinya,kirim semua bukti chat antara pembeli dan penjual.lalu ajukan keberatan kalau kita mesti kirim balik barang yg tidak sesuai pesanan.jadi dalam hal ini tidak ada kompromi jika barang yg kita pesan abis.jangan mau ditukar oleh jenis yg lain.tokopedia dalam hal kasus saya sangat membantu

  • 14 Agustus 2021 - (22:56 WIB)
    Permalink

    emang kayak gitu. nanti dana juga bakal di balikin.

    seller nya emang rese kayak gt. sengaja ga mau langsung konfirmasi.

    supaya uang kita lama baru balik.

    seller kayak gitu pasti masuk blacklist gw.

    gw pernah retur barang. kayak gt seller nya. sengaja ngelama2in semua nya.

    kita cuma bs nunggu.

    dan mending jangan beli lagi ama seller kayak gt. dan lain kali coba baca review dulu sebelum beli apapun.

    biasa nya ada indikasi seller macam apa mereka.

    cek jangan hanya review 1 produk mereka. tp semua produk mereka.

    apalagi kalau banyak bintang 1 nya.

    seller kayak gt sudah ke enakan di market place lain. soalnya banyak market place mihak seller.

    jd tenang aja. soalnya ada batas waktu utk konfirmasi. dan lewat batas waktu = dianggap sudah di terima.

    gw maka nya beli apapun kalau seller ga jelas. pasti bakal gw cek dulu review mereka.

    10
  • 15 Agustus 2021 - (09:19 WIB)
    Permalink

    Saya adalah seller sekaligus pembeli di Tokopedia.. SS chat yang dijapri dan dikirim ke diskusi.. diberi caption yang mengarah bahwa seller melakukan tindak penipuan.. nnt otomatis dari tokopedia menginvestigasi sellernya.. saya sendiri pernah mengalami seperti itu, dan alhasil sellernya takut karna jika benar, tokonya akan dibekukan 30hari / bisa dibanned.. semoga membantu

    3
    1
    • 15 Agustus 2021 - (13:12 WIB)
      Permalink

      Pendek sekali anda bung, padahal kadang ada cashback banyak bisa buat jual kembali atau dapat barang murah lho…hehhe

  • 15 Agustus 2021 - (14:10 WIB)
    Permalink

    Saya juga pernah mngalami hal yang sama. Sebenarnya sederhana, klu pembeli merasa barang yg mau dibeli ternyata ga sesuai yg di display kan, pembeli klik batalkan pesanan, tinggal dibantu balikin lg uangnya, itu saja sbnarnya…

  • 15 Agustus 2021 - (14:37 WIB)
    Permalink

    Jack ma pernah bilang..berbisnis harus jujur..kalau gak jujur akan hancur…saya juga seller di toped

    • 15 Agustus 2021 - (16:09 WIB)
      Permalink

      Sebelum Menerima pesanan tsb, kami sudah mengirimkan link produk pengganti dan ketika pembeli oke baru kami proses pengirimannya. Walau akhirnya di complain kami tetap menerima proses refund dana atas complainan dari pembeli. Smua dana beserta ongkos kirim sudah direfund ke pembeli.

      1
      7
      • 15 Agustus 2021 - (17:43 WIB)
        Permalink

        Ada 9 points keberetan dari TS. Coba anda jawab semua biar jelas duduk permasalahannya. Kalau anda hanya jawab seperti diatas, itu mah jawaban umum. Anak kemarin sore juga bisa jawab.

        Kalau tidak…. ya auto blokir seller seperti ini.

  • 15 Agustus 2021 - (21:32 WIB)
    Permalink

    Maimunah paham gk apa kata buyer diatas? Buyer memang menerima dengan barang pengganti krn seller bilang warnanya sama dan ketika buyer terima barangnya ternyata warnanya beda. Dari semua bukti keliatan kok seller emg susah punya itikad baik dan cenderung mau menang sendiri dan gk mau disalahkan dalam hal ini. “Walau akhirnya di complain kami tetap menerima bla bla bla” Ya kalo ente salah ente harus nerima complain dan refund dana maemunaaah cenaaah.

  • 16 Agustus 2021 - (12:29 WIB)
    Permalink

    Terima kasih untuk komentar pembaca setia Media Konsumen. Saat ini case sudah solved dengan refund dana pembelian produk + ongkos kirimnya, namun ini semua dilakukan dengan pihak Tokopedia sebagai penengah, bukan karena itikadi baik dari seller ya.

    Terima kasih kepada Media Konsumen yang telah memuat komplain saya ini.

    Saya kapok berbelanja di Amourbeautyshop, minta maaf pun tidak, Seller kenyataannya masih juga membela diri, bahkan playting victim tidak mau disalahkan di kolom komentar.
    Saya jabarkan apa yang dimaksud dengan seller curang :

    1. Seller tidak jujur dari awal kalau stok produk kosong, saya tanya kenapa tidak dikirimkan barang yang saya beli di awal pun TIDAK DIJAWAB, hanya menawarkan produk lain yang katanya limited edition, warna sama, hanya beda case.
    2. Ketika saya mengirimkan kembali produk untuk proses refund dana, alamat retur yang diberikan ternyata alamat cabang JNE Kelapa Gading, seller tidak berani memberikan alamat directnya, sehingga ketika barang retur tersebut sampai, seller memberikan alasan perlu waktu lagi untuk pihak cabang mengantarkan ke seller lalu seller akan mengecek keadaan barang.

    4
    1
  • 16 Agustus 2021 - (16:55 WIB)
    Permalink

    Untuk pembeli & penjual di tokped sama syaratnya agar dana bisa masuk atau refund, yaitu konfirmasi selesai. Sama halnya ketika kita beli barang,,barang sdh kita terima,,tapi selama kita ga konfirmasi selesai di orderan tokped,,dana ga masuk ke seller. Ini sebetulnya murni seller brengsek..dari awal udah ada itikad tidak baik nih seller,,maksa jual produk tipe lain..

  • 17 Agustus 2021 - (17:40 WIB)
    Permalink

    sebagai pembeli harusnya sudah melihat foto produk yg ditawarkan seperti apa, masa iya gak lihat dulu gambar nya kayak apa?terus langsung okein. beli kucing dalam karung dong 😀
    kalo emang gak setuju barang ditukar ya tolak aja dari awal.kalau sudah terjadi transaksi kan pasti sudah acc dari pembeli. tokoped cukup adil kok. penjual ditokopedia jg ga mungkin berani asal kirim dulu sebelum pembeli okein, karena saya jg penjual ditokopedia.
    masalah proses pengembalian pun dari tokoped biasanya ada kasih batas waktu jadi gak bisa lama responsnya maximum 2-3hr stelah barang di terima otomatis selesai disistem. ya sabar aja sis kali lagi PPKM gini pas kamu kirim butuh waktu unboxing ato mgkn paket di steril dulu shari baru dibuka. yg sering berbelanja ditokopedia pasti tau pembeli pasti aman dari kecurangan ataupun tipuan. saya baca dari tanggapan seller,pembeli sudah dikirim link foto beserta produknya sebelum kirim jadi harussnya kamu udah tau bentuk dan warnanya kayak apa yahh

    • 18 Agustus 2021 - (02:18 WIB)
      Permalink

      Hai sis, sepertinya kamu mengerti sekali yaa sudut pandang si seller? Hahaha, gak apa kalau memang ternyata kamu one of their internal team. Terima kasih sekali sudah menjabarkan flow nya yang cuma diketahui dari sudut pandang penjual di Tokopedia, tapi mohon bantuannya nih sis, budayakan membaca, jadi bisa dapat helicopter view nya, gak berat sebelah. Thank you & have a great day 🙂

    • 18 Agustus 2021 - (05:06 WIB)
      Permalink

      MBa lina ini sdh nulis panjang2 tapi isinya ga ada yg nyambung, kayaknya ga baca langsung komen, bahkan lebih imajinatif, sampai SOP si seller dijabarkan juga

  • 17 Agustus 2021 - (21:58 WIB)
    Permalink

    Izinkan saya menulis “WOW” atas terselesaikannya masalah. Dan sudah ada permintaan maaf dari seller tersebut.

 Apa Komentar Anda?

Ada 25 komentar sampai saat ini..

Tokopedia Berpihak ke Seller yang Curang

oleh Quitasha dibaca dalam: 3 menit
25