Transaksi Gagal, Saldo LinkAja Belum Dikembalikan

Saya pengguna LinkAja. Biasanya transaksi saya selalu sukses, tetapi transaksi saya terakhir ini membuat saya kecewa. Pada tanggal 1 Oktober 2021 pukul 16:55, saya melakukan transaksi pembayaran tagihan Home Credit sebesar Rp193.750 lewat LinkAja. Namun transaksi statusnya GAGAL, sedangkan saldo LinkAja saya sudah terpotong dan belum dikembalikan.

Saya buka bantuan di aplikasi LinkAja lewat chat tidak bisa dibuka. Saya telepon call center hanya dikasih nomor laporan, tanpa solusi. Hanya disuruh menunggu selama tiga hari. Begitu juga ketika kirim keluhan lewat email, hanya disuruh lengkapi data dan nomor laporan, tanpa solusi.

Mohon tanggapan dari LinkAja dan secepatnya saldo saya dikembalikan, karena meskipun nilainya kecil tetapi sangat berarti bagi saya. Terima kasih.

Syamsu Hidayat
Malang, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

4 komentar untuk “Transaksi Gagal, Saldo LinkAja Belum Dikembalikan

  • 3 Oktober 2021 - (09:56 WIB)
    Permalink

    @linkaja pdhl tinggal DM ditwitter admin linkaja pasti dibantu cepat ? klo jalur tlp, jalur email g bakal cpat prosesnya

  • 4 Oktober 2021 - (20:48 WIB)
    Permalink

    Sy juga mengalami hal sama, semua transaksi baik transfer dana, beli pulsa, dan bayar listrik gagal terus berkali2 , sy hub. semua kontak linkaja tdk ada respon sama sekali.,.ini mksutnya apa,?? padahal Aplikasi linkaj sudah trpercaya sejak dulu, tp akhir2 ini,. Justru sebaliknya,…malah parahhhh, dan parahhh ancur.

 Apa Komentar Anda mengenai LinkAja?

Ada 4 komentar sampai saat ini..

Transaksi Gagal, Saldo LinkAja Belum Dikembalikan

oleh Pak dibaca dalam: <1 menit
4