Tanggapan Bank BTPN atas Surat Pembaca a.n. Maya Candra Desilia

Dengan hormat,

Dalam rangka menanggapi surat pembaca dari Ibu Maya Candra Desilia berjudul “Pihak Jenius Memblokir Aplikasi Nasabah Secara Semena-mena” yang dimuat oleh Media Konsumen pada 22 Januari 2022, pertama-tama kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang dialami.

Tim dari Bank BTPN telah berhasil menghubungi nomor telepon Ibu Maya Candra Desilia pada 24 Januari 2022 untuk menyampaikan bahwa nasabah sudah dapat kembali mengakses rekening Jenius miliknya.

Sekali lagi kami sampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami.

Nasabah dan masyarakat umum dapat menghubungi layanan 24 jam kami melalui Twitter di @jeniushelp, Call Center di 1500 365, dan surel di jenius-help@btpn.com untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai Jenius dari Bank BTPN.

Bank BTPN senantiasa tunduk dan patuh kepada peraturan dan standar operasi prosedur yang berlaku dalam upayanya memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi setiap nasabah. Saran dan masukan dari semua pihak menjadi perhatian kami, terutama untuk meningkatkan mutu dan pelayanan optimal bagi seluruh nasabah.

Hormat kami,

Andrie Darusman – Communications & Daya Head
PT Bank BTPN Tbk, Menara BTPN

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Pihak Jenius Memblokir Aplikasi Nasabah Secara Semena-mena

Dear Bank BTPN-Jenius, Saya telah menjadi customer Bank BTPN-Jenius semenjak tahun 2018, tetapi baru di tahun 2021 akhir mengalami kendala....
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Bank BTPN?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Tanggapan Bank BTPN atas Surat Pembaca a.n. Maya Candra Desilia

oleh Mustaqim Adamrah dibaca dalam: 1 menit
0