ePorter.id (Harga Dunia) Menunda Refund 4 Bulan Lebih

Saya titip order di ePorter pada tanggal 11 September 2021 untuk pembelian barang dari US, nomor order: 20172269, harga Rp1.492.925. Pada bulan Oktober 2021, diinfokan bahwa barang kosong. Saya tunggu sampai awal bulan November 2021, dapat info dari CS WA ePorter bahwa stok barang HABIS.

Langsung saya minta refund bulan November 2021. Hampir setiap minggu, tiap bulan saya hubungi WA CS, jawabannya sama: “Tunggu sedang diproses di Finance, diusahakan di-push ke Finance, minggu ini diusahakan ditransfer refund“.

Jawaban itu terakhir saya terima bulan Februari 2022 dan masih belum ada realisasi transfer refund sama sekali. Apa alasan ePorter menunda-nunda proses transfer refund untuk barang yang kosong dan tidak bisa diorder dari bulan November 2021?

Dengan dimuatnya surat pembaca ini saya sangat berharap pihak ePorter segera menyelesaikan tuntutan transfer refund yang sudah saya ajukan dari bulan November 2021 dan segera merespons. Karena problem refund dana dengan ePorter yang hanya masalah transfer antar bank sudah mencapai waktu 4 bulan lebih.

Terima kasih

Chandrakurnia Dewi
Jakarta Utara

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

Satu komentar untuk “ePorter.id (Harga Dunia) Menunda Refund 4 Bulan Lebih

 Apa Komentar Anda mengenai ePorter.id?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

ePorter.id (Harga Dunia) Menunda Refund 4 Bulan Lebih

oleh Chandra Dewi dibaca dalam: 1 menit
1