Pengembalian Dana Tidak Penuh, Bahkan Kena Denda dan Penagihan

Sebelumnya saya ada pembatalan transaksi pembayaran menggunakan Kredivo di merchant Zalora, ID transaksi: 384891576. Pihak Zalora menyetujui dan sudah berhasil dibatalkan. Namun dari pihak Kredivo status transaksi masih berhasil, permintaan pembatalan ke Kredivo dengan nomor laporan: kred-387443.

Saya disarankan agar membayar terlebih dahulu tagihan pertama yang masih berhasil. Lalu katanya akan dikembalikan ke dana lebih, jika laporan sudah selesai, sambil menunggu 15 hari kerja pengecekan oleh tim Kredivo.

Saya memang sudah dapat notifikasi bahwa transaksi saya sudah dihapus, tetapi dana yang dikembalikan kenapa hanya Rp56.806? Kan saya sudah bayarkan sejumlah Rp331.292? Sisanya yang sekitar Rp275.000-an ke mana? Kenapa gak di-refund full??? Kan sudah dibatalkan semua? Kenapa dana yang di-refund tidak penuh?

Saya kena denda kan karena tim Kredivo sendiri yang salah, gara-gara melakukan pengecekan lebih lama ditanganinya dari estimasi yang dijanjikan. Namun dana saya tidak dikembalikan penuh. Kredivo mengembalikan dana tidak full sejumlah dana yang saya bayarkan sementara, bahkan tetap meminta bunga denda. Selama proses laporan tersebut, saya sempat ditelepon oleh salah satu pihak penagihan Kredivo.

Dwi Putri Pratiwi
Bandar Lampung, Lampung

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Kredivo atas Surat Ibu Dwi Putri Pratiwi

Pertama-tama kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan kesetiaan telah menjadi pengguna Kredivo sampai saat ini. Menanggapi surat konsumen yang...
Baca Selengkapnya

14 komentar untuk “Pengembalian Dana Tidak Penuh, Bahkan Kena Denda dan Penagihan

    • 12 Juni 2023 - (16:51 WIB)
      Permalink

      asli parah banget. cust sudah mengalah dengan membayarkan tagihan terlebih dahulu.
      masih juga di hisap.

      • 12 Juni 2023 - (19:57 WIB)
        Permalink

        Benar. Lalu dijanjikan akan dikembalikan semua dananya jika laporannya sudah selesai. Tapi yang dikembalikan hanya 50rb dari total 331rb yang saya talangi itu

  • 12 Juni 2023 - (18:22 WIB)
    Permalink

    keredivoy ini semacam marketplacenya bank2 menyalurkan kredit ( contoh saya sering dapat dari bank pe**ata – bisa cek di slik ojk dengan menyamakan jumlah pinjaman )

    kemudian saya iseng download per**tame buka tabungan+kartu kredit langsung acc dengan limit sama seperti keredivoy dengan bunga tenor lebih manusiawi (0% tanpa admin apapun kecuali konversi cicilan 0% kena biaya mulai dari 50rb)

    transaksi cancel? enggak perlu repot telepon cs biasanya 3 hari masuk limit kembali dan cicilan auto dibatalkan ( janjinya biasanya 14 hari kerja )

    sekarang keredivoy saya sudah di blokir permanent karena buat transaksi receh2 gantiin cash di minimarket/online (0%)

  • 12 Juni 2023 - (19:01 WIB)
    Permalink

    Ya seperti itulah Kredivo, kalau nasabah telat 1 hari saja sudah kalang kabut kayak cacing kepanasan. Giliran nasabah ada problem krn pihak kredivo sendiri mereka buta.

    • 15 Juni 2023 - (05:59 WIB)
      Permalink

      saya ngalamin hal yg sama. akhirnya tagihan sudah saya bayarkan saat ini saya tdk ada tunggakan. td nya dr status blokir sementara setelah bayar sdh aktif…tp sampe skrg 3 hari nyoba transaksi lagi selalu gagal. kredivo ga jelas ..klo memang akun saya sdh blokir permanen blokir aja. jgn disitu bilang aktif dan saya ga ada tunggakan tp ga bs bertransaksi. kredivo memang ga jelas nih skrg

  • 12 Juni 2023 - (19:11 WIB)
    Permalink

    Yang seperti ini jadi masalah, seluruh transaksi batal, kok masih ada tagihan…
    Ini namanya tagihan hantu.
    Tidak usah di bayar, adapun nanti ada masalah lapor ke OJK, ini sudah tindakan penipuan ……

    • 12 Juni 2023 - (20:01 WIB)
      Permalink

      Tidak dibayar tapi saya dikenakan denda lalu sempat ditelp nomor spam penagih. Bulak balik nanya disuruh tenang bakal dibalikin full tapi nyatanya cuma 50rb dari total 331rb yg saya bayarkan sementara itu. Memang kacau managemen Kredivo gak jelas dari mulai customer servicenya, bertele2 entah modus dari merekanya atau bagaimana “menelan” uang customer. Akal2an mereka saja supaya denda dan kita terpaksa membayar semuanya, muter2

        • 14 Juni 2023 - (18:55 WIB)
          Permalink

          Udah emang licik , kredivo .. harus hati ada dalang yg bermaen di dalam nya . Saya juga pernah seperti itu suruh belanja udah belanja tau nya ngak bisa .. komplaint langsung .. klau msh ngak bisa saya bayar nya juga agak telat . Yg penting kita sebagai rakyat harus kuat mental aja . Masalah urusan nya gmana nnti aja klau menurut saya . Apalagi klau udah nyuruh pihak ke-3 .. tgl nunggu aja klau dtg baik kita juga baik , klau dtg sikat kurang ajar yg maaf , aja ..

          • 16 Juni 2023 - (03:15 WIB)
            Permalink

            Mantap kk…..

    • 13 Juni 2023 - (06:05 WIB)
      Permalink

      Kredivo sekarang parah banget banyak hecker orang dalam masak kemarin temen aku akun,nya di hack. Mana lg limitenya di abisin pula 16 jut . Trus neror. Ke temen aku trus DC,nya ..gk amn ni kredivo yg pengguna premium hati hati ..

 Apa Komentar Anda mengenai Kredivo?

Ada 14 komentar sampai saat ini..

Pengembalian Dana Tidak Penuh, Bahkan Kena Denda dan Penagihan

oleh Dwi Putri Pratiwi dibaca dalam: 1 menit
14