Hati-hati dengan Penjual AC di Shopee!

Pada tanggal 3 Mei 2023, saya membeli 1 unit AC Sharp Aqua 1 PK dari Toko HomeTech (Velltech) di Shopee (https://shopee.co.id/product/645283095/18772577859). Semua berjalan lancar tanpa kendala, hingga unit dapat terpasang di rumah saya dan berfungsi dengan normal.

Hanya saja yang menjadi ganjalan adalah, tukang AC yang mengatakan bahwa AC yang saya beli adalah ½ PK, bukan 1 PK seperti yang saya katakan. Untuk membuktikan kata-kata saya, saya menunjukkan nota pembelian, faktur bahkan deskripsi iklannya di Shopee, bahwa AC yang saya beli adalah 1 PK, bukan ½ PK.

Setelah beberapa bulan berlalu, saya pindah ke luar kota dan AC saya jual kepada pihak lain. Dari pembeli tersebut akhirnya saya mengetahui bahwa AC yang Saya beli adalah benar ½ PK bukan 1 PK. AC 1 PK memiliki satuan pendingin antara 9.000-10.000 BTU, sementara AC saya hanya 5.000 BTU.

Saya sudah sampaikan keluhan ini kepada pihak penjualnya di Shopee, tetapi tidak direspons sama sekali. Jadi saya muat keluhan saya di Media Konsumen, agar menjadi pelajaran bagi teman-teman yang lain untuk selalu waspada serta teliti sebelum dan setelah membeli. Karena di negara kita ini kita tidak bisa mengharapkan orang lain untuk bersikap jujur kepada kita. Semoga apa yang terjadi pada saya tidak terjadi pada teman-teman yang lain.

Terima kasih,

Ella N Syoemantri
Jakarta Selatan

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

10 komentar untuk “Hati-hati dengan Penjual AC di Shopee!

    • 12 Januari 2024 - (09:06 WIB)
      Permalink

      Penipuan kalau dus nya berlabel CR9 (1PK) tapi isinya CR5 (0.5PK). Kalau dus CR5, kemungkinan tertukar dgn pesanan laen. Sbg pembeli jg hrs teliti saat terima unit.

      1
      2
  • 12 Januari 2024 - (09:03 WIB)
    Permalink

    Ya gimana hrs respon nya, salah tapi unit sudah dipasang. Cek dulu donk kode indoor+outdoor nya sblm dus dibuka. Toko bisa aja salah kirim, tapi kalau kek gini dah dipasang, mau dituker juga ngga mgkn… Yg salah sudah jadi barang bekas. Paling solusi nya refund selisih harga kalau menurut saya.

    1
    3
  • 12 Januari 2024 - (10:03 WIB)
    Permalink

    Wah sudah lama ya Mei 2023,dan tokonya jg baru star seller (kalo Mall Shopee kemungkinan bisa komplain).Kemungkinan toko salah kirim sih,reputasi tokonya bagus.Semoga kelar deh masalahnya.

    1
    2

 Apa Komentar Anda mengenai Toko HomeTech (Velltech) di Shopee?

Ada 10 komentar sampai saat ini..

Hati-hati dengan Penjual AC di Shopee!

oleh Ella Syoemantri dibaca dalam: 1 menit
10