Tanggapan perihal “CS Call Center Bank Jago Sangat Arogan“

Menindaklanjuti surat pembaca dari Bapak Ibnu Hajar di Media Konsumen pada 22 Januari 2024 dengan judul “CS Call Center Bank Jago Sangat Arogan“, sebelumnya kami mohon maaf perihal pelayanan serta pengalaman yang kurang menyenangkan.

Dapat kami sampaikan bahwa Bank Jago telah menghubungi Bapak Ibnu dan kendala transaksi yang dilaporkan telah diselesaikan dengan baik. Kami mengucapkan terima kasih atas masukan serta kepercayaan Bapak Ibnu dalam menggunakan layanan Bank Jago.

Kami mengimbau nasabah yang mengalami kendala dalam melakukan transaksi di Bank Jago untuk menghubungi Tanya Jago di 1500746 atau melalui email tanya@jago.com.

Hormat kami,

Corporate Communications Bank Jago
Menara BTPN Lt. 46, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung Kav.5.5 – 5.6
Jakarta Selatan

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
CS Call Center Bank Jago Sangat Arogan

Sebelumnya terima kasih untuk Media Konsumen, karena sudah memuat keluhan saya ini. Saya adalah nasabah “biasa” Bank Jago, dengan nomor rekening:...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Tanggapan perihal “CS Call Center Bank Jago Sangat Arogan“

  • 21 April 2024 - (20:00 WIB)
    Permalink

    Saya juga nasabah bank jago… Sudah lumayan lama menggunakan bank jago,, namun dr tgl 27 maret 2024 saldo saya hilang sebesar 2.604.001 dan sampai sekarang belum kembali,,, cs bank jago setiap ditanya jawabannya hanya meneruskan ke tim terkait.. Tapi sampai skrg saldo saya yg hulang blm jg kembali.. Trnyta di twitter sudah banyak laporan bahwa saldo nasabah bank jago tb2 hilang… Tolong segera ditindaklanjuti bank yg meresahkan dan merugikan masyarakat seperti ini

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Bank Jago?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Tanggapan perihal “CS Call Center Bank Jago Sangat Arogan“

oleh Corporate Communication Bank Jago dibaca dalam: <1 menit
1