Penjual Kecewa dengan Pelayanan Mediasi Shopee

Saya adalah salah satu penjual di Shopee yang melakukan transaksi penjualan tanaman hidup dengan userid toko: padmaflora. Pembeli komplain mengatakan barang yang saya kirimkan Produk berbeda dengan deskripsi/foto dan banyak yang mati. Pembeli tidak mau berdiskusi maupun bekerja sama meskipun sudah memberikan foto barang yang saya kirimkan dalam kondisi bagus dan baru.

Oleh karena itu saya menyerahkan permasalahan ini ke tim resolusi Shopee dan berharap bisa terselesaikan dengan baik. Tetapi Shopee justru menyalahkan penjual dan komplain ditutup dengan sepihak oleh Shopee.

Nomor pesanan 2101136BXE7U11 dengan nomor pengajuan pegembalian pesanan 210122103971882 dengan resi id express IDS009810574515 telah dikirimkan tertanggal 16-01-2021 14:49 dan diterima tanggal 22-01-2021 11:04 nomor pengajuan return 210125135572825 yang terhubung dengan nomor pesanan 210118JRV3BRH7.

Seharusnya Shopee ada pertimbangan untuk tanaman jika dikiriman kondisi lama maka akan terdapat dampak dan pembeli pasti akan memilih jasa expedisi/kurir semurah mungkin bahkan gratis dan pembeli pasti tidak akan memikirkan dampak resiko dan estimasi delivery dalam perjalanan. Seharusnya jika Shopee bisa memutuskan case sepihak seharusnya dalam pengiriman yang berkanan dengan Shopee terdapat namanya asuransi sehingga pihak penjual tidak merasa dirugikan.

Saya pun meilihat ketentuan dan kebijakan dalam Shopee juga tidak dijelaskan secara mendetail mengenai jika produk tersebut adalah tanaman hidup. Dan seharusnya bukti otentik berupa video unboxing bukan berupa hanya foto. Belum lagi case unutk nomor return 210206105875108 dengan nomor pesanan 210131P79BHV4E pembeli hanya mengirimkan foto saja bukan unboxing dari awal.

Shopee juga secara sepihak mengembalikan dana ke pembeli tanpa penyelesaian ke penjual dan pada akhirnya Shopee cuci tangan dan melemparkan kembali kasus ke pembeli dan penjual untuk bernegosiasi ulang sendiri mengenai dana yang telah dilepaskan ke pembeli oleh Shopee.

Adi
Kediri

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

2 komentar untuk “Penjual Kecewa dengan Pelayanan Mediasi Shopee

  • 9 Februari 2021 - (08:51 WIB)
    Permalink

    untuk seller, mungkin ada baiknya untuk me-nonaktifk-an jasa antar yg kurang reliable mengingat produk yg dikirim adalah tanaman hidup. pengalaman adalah guru terbaik 🙂

    untuk pihak shopee, saya juga mendukung untuk ada option asuransi ketika memilih expedisi karena terkadang ketika barang hilang, expedisi cuman menanggung 10x ongkir dimana mungkin harga produk adalah way di atas itu

  • 9 Februari 2021 - (14:20 WIB)
    Permalink

    bukannya dari seller bisa mengatur ya pilihan kurir nya? kok yang disalahin shopee?

    terus ya, mau ketentuan kebijakan sepanjang apa? tanaman hidup disebutin, ikan hidup, binatang darat hidup, burung hidup. terus tanaman mati, ikan mati, binatang mati, gitu mau km? shopee mah mana tau km mau jual apa sm mau ngirim apa? syarat dan ketentuan itu kan untuk kebijakan secara global

    2
    2

 Apa Komentar Anda mengenai Jualan di Shopee?

Ada 2 komentar sampai saat ini..

Penjual Kecewa dengan Pelayanan Mediasi Shopee

oleh adi manuli dibaca dalam: 1 menit
2