Janji Pengembalian Dana dari Shopee Ternyata Cuma PHP

Merujuk pada surat saya sebelumnya “Belanja di Shopee, Berbulan-bulan Menunggu, Barang Tidak Diterima tapi Status Pesanan Otomatis Selesai dan Tidak Ada Solusi Pengembalian Dana“. Artikel tersebut diposting pada akhir bulan Oktober 2020.

Sekitar kurang lebih 5-7 hari setelahnya, saya dihubungi oleh pihak Shopee yang menyatakan bahwa Shopee akan melakukan pengembalian dana (refund) ke credit card saya, yang akan membutuhkan waktu PALING LAMA 3 bulan. Pihak Shopee meminta agar saya menarik surat keluhannya, ini pun saya langsung mengirimkan pesan ke admin Media Konsumen memberitahukan solusi dari pihak Shopee dan saya bersedia untuk menarik surat keluhan saya.

Namun hingga detik ini, tanggal 7 Agustus 2021, dana refund yang dijanjikan pun tidak kunjung masuk di card saya. Ini sudah jalan 10 bulan loh.

Kepada pihak Shopee, tolong jika memang mau menyelesaikan solusi, harus sampai tuntas. Iya bilang iya, tidak bilang tidak. Jangan bilang iya, minta tarik surat keluhannya biar nama tidak rusak, tapi gak ditepati juga solusi yang ditawarkan.

Cynthia Sidharta
Surabaya, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

21 komentar untuk “Janji Pengembalian Dana dari Shopee Ternyata Cuma PHP

  • 8 Agustus 2021 - (15:10 WIB)
    Permalink

    Nyimak mba….sy percaya sm pengalaman mba penulis….tuntut teruus mba jangan kasi kendor

  • 8 Agustus 2021 - (15:48 WIB)
    Permalink

    Watitawww….kurang jelas,apakah sudah dirugikan secara moril atau materil…yang saya tangkap kasus ini minta keadilan,semoga mencapai solusi terbaik….

    1
    12
  • 8 Agustus 2021 - (16:43 WIB)
    Permalink

    Ya benar mba natalie si ijo nda lama refundx….ternyata oh ternyata shopee ni ….beneran sangat merugikan waktu kita,tenaga dan pikiran kita…hadeh

  • 8 Agustus 2021 - (16:47 WIB)
    Permalink

    Pengalaman saya menggunakan si orange, pakai shopeepay, refund cukup cepat.

    Pakai si hijau, lama banget. Gara2 paket hilang. Pdhl penjual saja sudah dpt refund. Saya pembeli belum. Sampai hampir sebulan, barulah refund masuk. Statusnya investigasi. Mungkin biar ga dicurangi kali ya.

    Mungkin ya memang hrs lebih bersabar.

  • 8 Agustus 2021 - (16:58 WIB)
    Permalink

    cara shopee menangani permasalahan dengan penggunanya akhir” ini memang sangat tidak baik. saya juga pengguna shopee sedang mengalami hal yang serupa. bedanya saya seller, barang sudah dikirim dan dikonfirmasi pembeli tapi transaksi dibatalkan dan uangnya belum diteruskan ke saya. akun saya pun di nonaktifkan secara paksa dan sepihak oleh tim shopee. saya sudah tulis surat pembaca di media konsumen juga. tim shopee juga berjanji akan memulihkan akun saya serta mengembalikan uang jualan saya, setelah saya menghapus dan/atau memberikan klarifikasi positif tentang shopee. sampai saat ini, shopee malah melakukan wanprestasi dan juga penipuan. nanti saya akan buat surat kelanjutan dari kasus saya juga. buat yang membaca komentar ini semua hati” dengan shopee resmi jangan tegiur promo baik itu seller maupun buyer. shopee merasa dirugikan kalau kita menggunakan hal tersebut. padahal shopee yang menyediakan dan promo juga ga sepenuhnya shopee yang tanggung. buyer juga kadang membeli voucher dan juga penjual dikenakan beban biaya adm, dsbg. kalau ga ikhlas kasih promo mending ga usah shopee. daripada nipu penggunanya. saya banyak baca juga banyak pengguna shopee yang kena “jebakan batman” promo shopee. ketika data pribadi kita sudah di shopee dan juga atau ada transaksi berlangsung atau belum. asal ada cela untuk mendapatkan uang. shopee asal main menahan dana serta menonaktifkan akun. pasti banyak korbannya. bayangin aja misal 1 akun orang rugi 10.000 dikali berapa banyak pengguna shopee yang ditipu shopee resmi. atau memang ada oknum orang dalam shopee yang memanfaatkan situasi ini? saya yakin setelah promo shopee 8.8 ini. pasti akan ada banyak juga pengguna shopee yang mengeluhkan permasalahannya. shopee udah salah malah ga mau minta maaf dan mengakui kesalahannya. malah maksa orang buat mengakui hal yang ditidak di buat penggunanya. mau enaknya aja emang nama baik dia bagus, tapi kenyataannya zero… kita liat aja nanti kalau shopee tidak mau memperbaiki sistemnya, sampai kapan shopee akan bertahan. yang ada penggunanya pada lari ke ecommrce lain. dipikir cuma shopee apa ecommrce yang bisa kasih promo. ditunggu ya shopee kalau masih ada itikad baiknya. jangan sembarangan tutup kasus. masalah belum selesai. tolong uang saya segera dikembalikan. akun saya dinonaktifkan gpp hapus saja sekalian saya juga ogah mau pakai shopee lagi, tapi tolong kembalikan hak saya. dan data pribadi saya jangan disalahgunakan. saya tidak bertanggung jawab atas akun tsb kedepannya bila terjadi suatu hal yang tidak diinginkan (misal pinjaman shopeepay, dsbg), karena sudah tidak bisa saya akses lagi. terima kasih.

    16
    1
    • 8 Agustus 2021 - (23:48 WIB)
      Permalink

      Setelah baca2 disini makin yakin tidak buka toko di oren. Walau sudah diundang via WA.

      3
      1
  • 8 Agustus 2021 - (18:30 WIB)
    Permalink

    Nih ya, buat temen-temen yang nulis keluhan di media konsumen tentang si Oren, misalkan di hubungi si Oren suruh hapus post kalian di media konsumen dengan janji” busuk, lebih baik jangan kalian lakukan sebelum mereka laksanakan janji mereka. Udah beberapa kali saya baca d media konsumen kebanyakan janji dari mereka hanya alibi untuk membuat citra mereka tetap bersih. Bila perlu kalian follow-up terus ke si oren perkembangannya seperti apa, gak adan perkembangan up lagi di media konsumen. Si oren lama” sok paling di butuhkan banget, #Uninstallshopee

  • 8 Agustus 2021 - (19:00 WIB)
    Permalink

    Ngeles refund sampai 10 bulan wkwkwk keterlaluan si syofi…hajar terus teman….kalo di telp ma syopi rekam dah bisa jadi barang bukti.,.

    • 10 Agustus 2021 - (15:50 WIB)
      Permalink

      beneran sudah refund atau cuman PHP kak? atau biasanya cuman diganti voucher, penantian yang berbulan bulan, waktu dan tenaga untuk komplain hanya dihargai voucher.

      • 10 Agustus 2021 - (16:32 WIB)
        Permalink

        Naa vuocher shopee ini masalah jg temen….aku rugi kena tipu Rp10050(1juta50rb) dikasi ganti voucher pelit shopee 525yg rasa 200 rb… astagfirullah…beneran dah otak dikit mau untung gede si CSnya shopee ni… udah ikhtiar rasa belum puas aja

  • 9 Agustus 2021 - (22:48 WIB)
    Permalink

    akun saya juga diblokir secara sepihak pada tanggal 09 Agustus 2021 sekitar pukul 21.00 WIB. Saya pembeli, bukan penjual, dana di shopeepay saya masih ada beberapa juta, tabungan emas juga masih ada. Saya hanya 1 HP dan 1 akun, tidak pernah melakukan kecurangan apapun. Saya menunggu itikad baik dari shopee, jika memang tidak ada itikad baik, saya akan mulai mengumpulkan orang orang yang mengalami kendala yang sama dan mengajukan gugatan class action. Jangan karena merasa perusahaan besar menindas hak rakyat kecil!!!

 Apa Komentar Anda mengenai Shopee?

Ada 21 komentar sampai saat ini..

Janji Pengembalian Dana dari Shopee Ternyata Cuma PHP

oleh Cynthia dibaca dalam: 1 menit
21