Tanggapan Tanggapan XL Axiata untuk Keluhan Ibu Farhana 20 Februari 2023 XL Axiata 2 Komentar Call Center, Customer complaint handling, Customer Service, Kondisi layanan tidak sesuai informasi, Kuota internet, Operator telepon seluler, Paket Akrab XL, Paket data internet, Sistem bermasalah, SOP, Standard Operating Procedures, XL Axiata, XL Center Ikuti kami di Google Berita Jakarta, 20 Februari 2023 Ref.CM/CU/E/004/0223/IL Kepada Yth. Redaksi Mediakonsumen.com Dengan Hormat, Berikut tanggapan kami atas keluhan Ibu Farhana melalui Mediakonsumen.com, tanggal 16 Februari 2023, berjudul “Lagi-lagi Paket Akrab XL Error dan Tidak Bisa Diselesaikan oleh CS”. Kami telah menghubungi Ibu Farhana untuk memastikan dan menindalanjuti keluhan yang disampaikan tersebut. Tidak lupa kami sampaikan permohonan maaf atas kendala yang beliau alami. Atas keluhan tersebut, kami memberikan penjelasan bahwa bonus Paket Akrab telah berhasil masuk dan nomor anggota telah berhasil ditambahkan. Pada tanggal 17 Februari 2023, pelanggan konfirmasi bahwa kendala telah teratasi dan dapat digunakan dengan baik. Demikian tanggapan kami. Untuk informasi mengenai layanan XL, silakan menghubungi 817, 021 57959817/08170817707 dari telepon lainnya, mengunjungi XL Center terdekat, e-mail ke CustomerService@XL.co.id, atau melalui Twitter @myXLCare. Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih. Hormat kami, Retno Wulan Group Head Corporate Communications XL Axiata Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya. Berikan penilaian mengenai Tanggapan XL Axiata: [Total:2 Rata-Rata: 2/5]
AHMAD26 Maret 2023 - (16:11 WIB)Permalink sudahkah XL-AXIATA mengganti VP atau head communication group-nya ? karena SOP CRM yang dikembangkan serta di jalankan individu tersebut sangatlah SAMPAH dimata konsumen 1 Login untuk Membalas
zeiras eka djamal26 Maret 2023 - (17:24 WIB)Permalink Lah lau sokap minta ganti management, wkwkwk si paling IT emang, ngotak dikit lah. 1 Login untuk Membalas