Paket yang Gagal Terkirim, Sudah 6 Bulan Tidak Dikembalikan

Pada tanggal 5 April 2023, saya melakukan pengiriman paket drop-off ke kantor J&T Cilegon dengan nomor resi: JP3517624177. Paket gagal terkirim (penerima di Cikande, Kabupaten Serang) dan menurut CS J&T, barang dikembalikan ke cabang awal pengiriman (Cabang Cilegon). Namun pada kesempatan lain, menurut CS J&T barang dikembalikan ke cabang akhir pengiriman/cabang Cikande.

Kronologi komplain (https://drive.google.com/file/d/1IECZwpDKuPqRUCq97HgG9eK0hAhO42QK/view?usp=sharing):

  • Tanggal 27 April 2023, CS J&T menjelaskan kalau paket berhasil di retur ke cabang pengiriman awal (Cabang Cilegon).
  • Tanggal 28 April 2023, CS menjelaskan paket berada di cabang pengiriman Cikande. Tidak tahu kapan akan dikembalikan ke cabang pengiriman Cilegon.
  • Tanggal 2 Mei 2023 CS tidak menjawab pertanyaan dan malah mengakhiri percakapan.
  • Tanggal 2 Mei 2023 di waktu lain, CS menjawab akan dibuatkan laporan.
  • Tanggal 4 Juni 2023, CS janji akan maksimalkan pelaporan sebelumnya.
  • Tanggal 11 Agustus 2023, CS tidak menjawab pertanyaan sama sekali.
  • Tanggal 27 September 2023 CS bilang paket ada di kantor cabang Cikande dan harus ambil di kantor cabang Cikande, sementara posisi saya di Cilegon. Diberi kontak penanggung jawab atas nama Ibu Kis*****.
  • Tanggal 27 September 2023, saya mengontak Ibu Kis***** tetapi tidak ada balasan

Sampai hari ini, saya cek ke kantor cabang Cilegon, tidak ada paketnya. Tolong diklarifikasi di mana paket saya sebenarnya? Kalau memang hilang, apa kompensasinya? Kalau memang ada di kantor cabang Cikande, kapan akan dikirimkan ke cabang Cilegon, karena ini sudah lewat 6 bulan?

Muhammad Triyogo
Kota Cilegon, Banten

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Paket yang Gagal Terkirim, Sudah 6 Bulan Tidak Dikembalikan”

Dear Bapak Muhammad Triyogo, Sehubungan dengan surat pembaca Ibu dengan judul “Paket yang Gagal Terkirim, Sudah 6 Bulan Tidak Dikembalikan”...
Baca Selengkapnya

8 komentar untuk “Paket yang Gagal Terkirim, Sudah 6 Bulan Tidak Dikembalikan

  • 20 Oktober 2023 - (10:51 WIB)
    Permalink

    Ini mah bisa jadi paket hilang. Rasanya nggak mungkin ya barang senilai 64 ribu pakai asuransi pengiriman. Ya sudah minta klaim ganti rugi 10x ongkir (plus ongkos pilu menunggu 6 bulan). Semoga ongkirnya lebih dari 6.400 rupiah.

    • 21 Oktober 2023 - (04:05 WIB)
      Permalink

      jnt semakin ngawur ya, mentang” harga barang 64rb sampai 6 bulan tidak ada kejelasan, menyepelekan duit orang hak orang, mau jadi ekspedisi maling , lepas tanggung jawab apa bedanya dengan maling yg bukan haknya

  • 20 Oktober 2023 - (11:43 WIB)
    Permalink

    Alhamdulillah hari ini sudah dikontak oleh pihak J&T CIkande dan sudah dilakukan penggantian sesuai nominal yang tertera. Terima kasih untuk mediakonsumen.com yang sudah memfasilitasi surat pembaca ini sehingga permasalahan bisa terselesaikan.

    • 21 Oktober 2023 - (10:06 WIB)
      Permalink

      Coba klo ga viral di MK. Ga mungkin di gubris sama mereka. Coba perhatikan di counter jnt. Paket return berkarung2 di tumpukan begitu aja. Ga di urus

    • 22 Oktober 2023 - (08:59 WIB)
      Permalink

      Kok d ganti sesuai nominal yah, apa karna nominal nya kecil,
      Coba klo barang d atas 1 jta mungkin d ganti 10x ongkir

  • 21 Oktober 2023 - (10:04 WIB)
    Permalink

    Semua cabang jnt seperti itu paket return ga pernah di kembalikan sebelum yg punya paket mencari hingga bolak balik , klo ga di cari ya hilang tanpa jejak
    . Di cari punya harus punya kesabaran extra. Jika bukan di kontrak sama shope Sampai ga bisa di non aktifkan di lapak shope , ga bakal mau pake ini kurir. Tidak menghargai dan tidak peduli sama paket orang

    • 21 Oktober 2023 - (18:04 WIB)
      Permalink

      Mungkin trgantung kota mas.. di tmpt saya jnt mlh pngiriman terbaik kalau reguler .. jnt express ya .. tpi jgn pke yg lain selain express.. kalau cargonya lelet

 Apa Komentar Anda mengenai J&T Express?

Ada 8 komentar sampai saat ini..

Paket yang Gagal Terkirim, Sudah 6 Bulan Tidak Dikembalikan

oleh Triyogo dibaca dalam: 1 menit
8