Pencairan QRIS Merchant Bank Permata yang Tidak Ada Kepastian

Pada tanggal 5 – 8 Oktober 2023, saya menggunakan Bank Permata sebagai sarana pembayaran untuk kegiatan bazar barang-barang saya. Namun sejak tanggal 6 Oktober 2023, pencairan dana saya tidak dilakukan penuh oleh Bank Permata. Saya dijanjikan bahwa dana saya akan dicairkan sebesar Rp2,5 juta per hari.

Sampai akhirnya, saya selesai bazar pada tanggal 9 Oktober 2023. Namun dana saya tidak dicairkan sejumlah Rp2.436.203 dan Rp480.986.

Hingga saat ini, pada tanggal 24 Oktober, saya sudah melakukan berbagai macam cara, datang ke cabang Bank Permata tempat saya membuka rekening, mendaftar QRIS, sampai ke cabang pusat. Bahkan menelepon call center berkali-kali dengan biaya pulsa yang tidak sedikit. Segala cara sudah saya tempuh dan saya lakukan.

Saya memerlukan dana tersebut untuk kehidupan. Sedangkan dana tersebut saya peroleh dari hasil kerja saya, bukan dari hasil kredit di bank. Dengan alasan investigasi, saya juga sudah mengirimkan satu-satu bukti transaksi dari ratusan transaksi, tapi tidak ada kejelasan mengenai dana saya.

Saat pertama kali saya membuka merchant QRIS, tidak pernah dijelaskan mengenai hold dana tersebut kepada pihak Bank Permata. Tolong dikembalikan dana saya, karena saya tidak bisa bekerja. Itu adalah modal satu-satunya saya.

Kepada teman-teman saya, saya himbau lebih berhati-hati dalam ketentuan pencairan dana oleh perbankan yang merugikan sepihak seperti saya.

Winny Aryani
Surabaya, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Pencairan QRIS Merchant Bank Permata yang Tidak Ada Kepastian”

Berkenaan dengan Surat Pembaca yang ditulis oleh Ibu Winny Aryany, berjudul “Pencairan QRIS Merchant Bank Permata yang Tidak Ada Kepastian”...
Baca Selengkapnya

9 komentar untuk “Pencairan QRIS Merchant Bank Permata yang Tidak Ada Kepastian

    • 26 Oktober 2023 - (06:48 WIB)
      Permalink

      Sudah saya kirimkan bukti puluhan transaksi saya ke bank permata saya sudah screen shoot semua dari rekening yg berbeda semua saya benar murni tidak ada permainan mangkanya saya berani membahas masalah ini🙏

      • 26 Oktober 2023 - (10:33 WIB)
        Permalink

        Kalau pun bener bukan gesges…jngn dipake lg itu qris permata, masalah mulu dana hold2.
        kaya yg pny QR dia doank😂

    • 27 Oktober 2023 - (04:18 WIB)
      Permalink

      Iya sudah kapok juga dengan bank permata di mutasi ada masuk tapi saldo tidak bertambah kan aneh sudah hampir mau masuk 1 bulan tidak ada respon dari bank permata

  • 29 Oktober 2023 - (10:29 WIB)
    Permalink

    punyaku 11jt lebih di hold udah mau 1bln.
    udah capek komplain gak ada kejelasan.
    cuma buang” pulsa aja

  • 29 Oktober 2023 - (10:32 WIB)
    Permalink

    udah 17thn saya jd nasabah permata. kok jd pengen tutup rekening aja. udah capek urusan sama permata

    • 29 Oktober 2023 - (13:39 WIB)
      Permalink

      Iya ka sama saya udah lama juga jadi nasabah sempet recom ke teman2 tapi semakin kesini koq kecewa ya dengan bank permata bukan semakin baik koq malah kita konsumen lama dipersulit punya kk juga belum cair?

  • 30 Oktober 2023 - (16:24 WIB)
    Permalink

    Waduh bank yg sudah di tinggal investornya ini, antara hidup segan matipun tak mau, makanya suka nahan dana nasabah. Memding kalau urusan sudah selesai stop saja rekening permata, masih banyak bank lain yg lebih bagus

 Apa Komentar Anda mengenai QRIS Merchant Bank Permata?

Ada 9 komentar sampai saat ini..

Pencairan QRIS Merchant Bank Permata yang Tidak Ada Kepastian

oleh Winny Aryani dibaca dalam: 1 menit
9