Tanggapan Blibli Atas Surat Pembaca “Pembatalan Pengiriman Pesanan Berdalih Karena Kesalahan Harga”

Menanggapi surat keluhan pembelian smart tv yang dikirimkan Bapak Husen Munazar, yang diunggah di halaman Media Konsumen 25 Juni 2023 dengan judul “Pembatalan Pengiriman Pesanan Berdalih Karena Kesalahan Harga”.

Dapat kami sampaikan bahwa Blibli telah menghubungi pelanggan dan menginformasikan bahwa terjadi ketidaksesuaian harga yang tertera pada Situs Blibli. Pelanggan dapat menerima penjelasan dan solusi yang kami berikan. Dengan demikian dapat kami sampaikan bahwa keluhan Bapak Husen sudah ditangani dan selesai.

Saran dan kritik yang disampaikan oleh pengguna menjadi masukan bagi Blibli untuk memberikan pelayanan terbaik sesuai komitmen #PastiPuasPastidiBlibli. Apabila ada pertanyaan tentang produk dan kebutuhan informasi seputar cara belanja di Blibli, kami menyediakan layanan Customer Care Blibli yang beroperasi selama 24 jam/7 hari melalui nomor telepon: 0804-1-871-871 atau email: customer.care@blibli.com

Kami juga mengucapkan terima kasih kepada rekan redaksi Media Konsumen.com yang telah memuat tanggapan ini.

Hormat kami,

Iwan Budi Santoso
Customer Management – Blibli

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Pembatalan Pengiriman Pesanan Berdalih Kesalahan Harga

Sebelumnya saya ucapkan terima kasih kepada Media Konsumen karena telah bersedia menerbitkan keluhan saya. Di sini saya selaku customer marketplace...
Baca Selengkapnya

6 komentar untuk “Tanggapan Blibli Atas Surat Pembaca “Pembatalan Pengiriman Pesanan Berdalih Karena Kesalahan Harga”

  • 28 Juni 2023 - (17:33 WIB)
    Permalink

    Intinya Blibli nggak mau rugi. Udah gitu aja.
    Ngeles dgn alesan salah posting harga berarti kinerja Product Support-nya nggak beres. Bisa2nya posting harga produk tanpa cross check lagi harga SRP-nya. Wajib dipecat itu krn bikin rugi perusahaan.
    Kompensasi permintaan maaf pun cuma voucher 10 ribu untuk memotong belanja berikutnya.

    • 29 Juni 2023 - (23:12 WIB)
      Permalink

      bos, siapa sih yg mau rugi… belanja online tuh ya sama aja klo offline, klo orang salah pasang harga atau apalah alasannya, pas dikasih uang sekian, yg jual menolak ya itu hak penjual.
      namanya jual beli, selain pembeli setuju dengan harga yg tertera, penjual harus sukarela dgn harganya agar dia mau lepas barangnya

  • 30 Juni 2023 - (07:38 WIB)
    Permalink

    Cuma Gimik ja ngadain flash sale.
    Sengaja pasang harga murah buat naikin grafik toko.
    Setelah ada yg beli langsung di batalkan dengan alasan salah harga.

    Luar biasa..😅😅😅

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Blibli?

Ada 6 komentar sampai saat ini..

Tanggapan Blibli Atas Surat Pembaca “Pembatalan Pengiriman Pesanan B…

oleh BLITS dibaca dalam: 1 menit
6