CS Platinum Shopee Tidak Bisa Memberikan Informasi Terkait Keamanan Akun

Pada tanggal 24 Juli 2024 21:22 PM, saya menghubungi CS Shopee untuk menanyakan terkait verifikasi puzzle, tanpa keterangan saya sedang berusaha masuk ke mana atau untuk apa. Verifikasi tersebut muncul secara tiba-tiba, ketika saya sedang scrolling belanjaan.

Yang pertama saya close, karena merasa saya tidak sedang login atau melakukan aktivitas yang butuh verifikasi. Tidak lama muncul lagi verifikasi puzzle ini, tapi tetap saya silang, karena ketakutan saya dan ketidaktahuan saya mengapa ada verifikasi muncul tiba-tiba ketika sedang lihat-lihat produk. Yang saya ketahui terkait verifikasi secara tiba-tiba:

Beberapa kemungkinan penyebabnya:

  1. Upaya log in yang mencurigakan dari perangkat atau lokasi baru. Aplikasi meminta verifikasi untuk memastikan keamanan akun Anda.
  2. Aktivitas transaksi atau pembelian yang tidak biasa. Aplikasi memverifikasi untuk mencegah penipuan atau penggunaan tidak sah.
  3. Aktivitas mencurigakan lainnya yang terdeteksi oleh sistem keamanan aplikasi, seperti pengiriman pesan massal, duplikasi akun, atau perubahan profil yang mencurigakan.

Padahal saya tidak sedang memesan, tidak sedang login atau tidak melakukan aktivitas seperti penjelasan di atas. Saya juga tidak pernah bekerja di Shopee, jadi tidak tahu regulasi mereka bagaimana. Hal tersebut menjadi alasan saya bertanya dan meminta jawaban pasti.

Saya paham, info akun saya tidak ada yang mencoba masuk itu penting dan melegakan. Namun jawaban agen CS Shopee bias dan pertanyaan mengapa hal tersebut terjadi tidak dijawab dengan jelas. Saya juga bekerja di Contact Center, saya paham CSO template dan merasa pelanggan hanya perlu diyakinkan bahwa akunnya aman. Tanpa perlu menjelaskan keadaan apa sebelumnya yang terjadi, tanpa si agen memikirkan dampak ke depannya dari jawaban biasnya.

Agen yang melayani adalah agent atas nama R****. Pelayanannya bad attitude, memberikan informasi yang bias, dan hanya memberikan jawaban kesimpulan bahwa “akun saya” aman, tanpa menjelaskan apa hal yang saya tanyakan/terjadi.

Saya mencoba memastikan kembali  jawaban dari CSO dan apa yang saya tangkap benar informasinya, agar tidak ada lagi menyalahkan pelanggan yang tidak memahami informasi bias. Namun seperti bukti yang saya lampirkan, CS tidak memberikan jawaban sesuai pertanyaan namun malah menyalahkan.

Dengan sadar saya membuat ini. Terima kasih.

Risky Cahyani
Jakarta Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

3 komentar untuk “CS Platinum Shopee Tidak Bisa Memberikan Informasi Terkait Keamanan Akun

  • 31 Juli 2024 - (20:21 WIB)
    Permalink

    Masalah captcha puzzle muncul terus, saya juga mengalami. Slider puzzlenya ada anglenya, ngak lurus. Belum pernah di website lain, bikinan Shopee sendiri kali.

    Tapi puzzle ini cuma muncul di website pembeli desktop browser, ngak di website seller, ngak di aplikasi. Entah kenapa. Udah dicap jelek kali IPnya.

    Saya juga ngak cari tau banyak yang kena atau ngak. Saya pribadi sih pasrah yah, website bobrok bermasalah sudah biasa.

  • 31 Juli 2024 - (21:14 WIB)
    Permalink

    Verifikasi Puzzle yang TS alami tidak berkaitan dengan keamanan akun, tapi justru berkaitan dengan keamanan situsnya. Situs (shopee) perlu tahu, apakah terjadi akses menggunakan bots (akses berulang menggunakan program) yang berpotensi sebagai serangan ke situsnya. Dulu2 tidak ada proses ini, mungkin sekarang udah mulai siap2 kalo diserang pake bots. Efeknya bisa down servernya 🙂 Karena tidak eksekusi oleh TS, captcha muncul terus.

    • 1 Agustus 2024 - (09:22 WIB)
      Permalink

      Benar intinya karena mulai banyak bots dan jasa meningkatkan viewer atau rating. Makanya diberikan verifikasi secara acak untuk mencegah semakin banyaknya bots.

 Apa Komentar Anda?

Ada 3 komentar sampai saat ini..

CS Platinum Shopee Tidak Bisa Memberikan Informasi Terkait Keamanan Ak…

oleh Risky dibaca dalam: 1 menit
3