Tokopedia Card Salah Hitung Untuk Kedua Kalinya

Dear Media Konsumen,

Ini adalah kali kedua saya menulis mengenai kesalahan perhitungan pada Tokopedia Card. Sebelumnya saya telah mencoba menghubungi kontak BRI melalui aplikasi BRImo, ntapi sambungan terputus secara otomatis setelah dialihkan ke bagian kartu kredit. Oleh karena itu, saya memutuskan untuk menuliskan masalah ini di sini agar tidak membuang waktu dan pulsa. Berikut adalah kronologinya:

Pada tanggal 1 September 2024, saya melakukan top-up saldo Tokopedia Card sebesar 3 juta rupiah, karena saya menyadari bahwa limit saya sudah menipis. Ini merupakan kebiasaan saya untuk mengatasi limit yang kecil dengan sering melakukan top-up. Setelah top-up saldo, saldo tersebut dinyatakan telah masuk ke limit Tokopedia Card saya.

Setelah itu saya melakukan beberapa pembelian sebagai berikut:

  1. Invoice IVR/20240901/XXIV/IX/2221795774 sebesar Rp595.511 dengan cicilan 3 kali, yaitu Rp198.504 (ini yang didebit penuh dari saldo saya) padahal seharusnya menggunakan cicilan 3 kali.
  2. Invoice gabungan INV/20240901/MPL/4122719969 dan INV/20240901/MPL/4122719967 sebesar Rp737.900.
  3. Invoice gabungan INV/20240901/MPL/4123530473 dan INV/20240901/MPL/4123530474 sebesar Rp975.900.

Seharusnya, sisa limit saya adalah: Rp3.593.805 dikurangi total pemakaian di atas yang mencapai Rp1.912.304, yaitu: Rp. 1.681.501. Namun yang tertera di aplikasi malah sisa Rp1.284.494.

Terdapat selisih nilai, sebesar dua kali cicilan untuk invoice IVR/20240901/XXIV/IX/2221795774. Untuk setiap detail pengeluaran dari Tokopedia Card saya, saya memiliki bukti screenshot dan saya adalah orang yang sangat teliti dalam hal ini.

Semoga dengan adanya surat pembaca ini, pihak BRI bersedia untuk memperbaiki kesalahan tersebut.

Hormat saya,

Tirta Suryana
Bekasi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Tokopedia Card Salah Hitung Untuk Kedua Kalinya”

Sebelumnya kami menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada BRI dan mohon maaf atas ketidaknyamanan yang Bapak Tirta...
Baca Selengkapnya

29 komentar untuk “Tokopedia Card Salah Hitung Untuk Kedua Kalinya

    • 4 September 2024 - (14:58 WIB)
      Permalink

      untuk bulan ini aja saya topup saldo ke CC sebesar 7jt, jadi yg saya komplain itu kenapa saldo lebih saya dipotong full untuk pembayaran cicilan, itu yg jadi masalah ka

      • 4 September 2024 - (17:32 WIB)
        Permalink

        Kartu kredit mana ada istilah top-up? Ada juga pakai-bayar-pakai sebelum cetak tagihan.
        Mau top-up 100 juta kalau limit 5 juta tetap saja 5 juta (dikurangi jumlah cicilan).

  • 4 September 2024 - (14:23 WIB)
    Permalink

    Terima kasih sudah memuat laporan saya, sudah ada no laporan, tinggal nunggu lanjutannya bagaimana, aneh banget baru pakai 4 bulan sudah 2x salah hitung

  • 4 September 2024 - (14:25 WIB)
    Permalink

    Kayaknya cc mana juga gak mungkin salah hitung deh, kadang kita suka kurang paham aja mungkin sama tagihan yg ada, apa lagi kalau ada cicilan, saran telepon aja banknya minta dijelasin pak

    • 4 September 2024 - (14:39 WIB)
      Permalink

      sudah tlp pak, cuma belum nemu solusi, baru dikasih no laporan. rinciannya betul, cuma mereka ga hitung jumlah saldo awal saya

  • 4 September 2024 - (14:26 WIB)
    Permalink

    Bantu jawab aja. Setahu saya transaksi yang dijadikan cicilan tidak otomatis memotong sebesar cicilannya, melainkan dipotong dulu full lalu setelah konversi ke cicilannya disetujui maka akan ada pengembalian sebesar nilai transaksi full baru berikutnya dipotong sesuai cicilan. Proses ini biasanya butuh waktu beberapa hari kerja.

  • 4 September 2024 - (14:32 WIB)
    Permalink

    Sisa Limit Sebelumnya Rp3.593.805
    Invoice 1 Rp595.511
    Invoice 2 Rp737.900
    Invoice 3 Rp975.900

    595.511 + 737.900 + 975.900 = 2.309.311
    3.593.805 – 2.309.311= 1.284.494

    Tokopedia yg salah hitung atau anda yg kurang teliti?

    • 4 September 2024 - (14:38 WIB)
      Permalink

      anda yg salah hitung, yg 595.511 itu cicilan 3x, jadi seharusnya dipotongnya cuma 198.504, bukan full, coba hitung ulang

      • 4 September 2024 - (14:41 WIB)
        Permalink

        pak, walaupun cicilan tetap di potong full, hanya pembayaran bapak saja yang berubah menjadi cicilan, limit tetap di potong full dari total limit yang tersedia. seperti bapak baru pertama kali menggunakan kartu kredit?

        • 4 September 2024 - (14:43 WIB)
          Permalink

          yang terpotong seharusnya sejumlah cicilan bro, klo dipotong full ya salah dong

          • 4 September 2024 - (14:45 WIB)
            Permalink

            ya system semua kartu kredit seperti itu, limit akan terpotong dari total pemakaian, jika di ubah menjadi cicilan hanya pembayaran anda saja yang berbah menjadi cicilan. limit tetap di potong full.

          • 4 September 2024 - (14:51 WIB)
            Permalink

            Seharusnya kata siapa?

            Kalau transaksi dirubah jadi cicilan nominal yg dikurangi dari limit kartu kredit adalah total dari nominal transaksi keseluruhan bukan nominal cicilan nya saja yg dikurangi.

            Semua kartu kredit maupun fasilitas pinjaman lainnya semua sistem nya seperti itu, next time sebelum komplain di media konsumen mending telpon dulu ke call center bank minta penjelasan sebelum bikin surat pembaca seperti ini bikin malu diri sendiri.

          • 4 September 2024 - (15:08 WIB)
            Permalink

            Pembayaran cicilan, potongan limit tetap di hitung penuh…
            contoh..
            limit kakak 5.000.000
            belanja 4.500.000 dan di cicil 3x (1.500.000 tiap bulan)

            sisa limit : 500.000

          • 4 September 2024 - (15:56 WIB)
            Permalink

            gak cocok pakai KK, mending nabung dulu baru beli barang yang diinginkan

          • 4 September 2024 - (16:01 WIB)
            Permalink

            limit yg dipotong sebesar nilai transaksi krn BRI bayar ke Merchant penjual/pemilik barang secara penuh, baru pemegang KK bayar ke BRI secara di cicil…konsepnya seperti itu. drpd buat top up KK, mending duitnya buat…

  • 4 September 2024 - (14:55 WIB)
    Permalink

    yg dipotong itu saldo saya, bukan limitnya, pada paham ga seh, itu saya topup, jadi ada saldo lebih di limit, klo pembayaran full benar dipotong full dari saldo lebih saya. saya komplain karena ngerti, bukan asal komplain. yang diptong itu saldo lebih saya, bukan limit CC

    • 4 September 2024 - (15:10 WIB)
      Permalink

      Anda harusnya malu pak, wong anda sendiri yg tidak atau belum paham tentang kk. Kk dr bank manapun ya tetap kepotong semua limitnya meskipun anda belinya cicilan. Bukan cuma kepotong nominal cicilan saja. Aneh. 😀 😀 😀

    • 4 September 2024 - (15:13 WIB)
      Permalink

      mau top up, mau itu saldo limit…
      transaksi cicilan limit tetap berkurang penuh senilai transaksi…

      anda top up limit, otomatis itu menjadi saldo limitnya kartu kredit kakak…
      jd tdk ada beda saldo limit ataupun top up…

    • 4 September 2024 - (16:33 WIB)
      Permalink

      “Seharusnya, sisa limit saya adalah: Rp3.593.805 dikurangi total pemakaian di atas yang mencapai Rp1.912.304, yaitu: Rp. 1.681.501. Namun yang tertera di aplikasi malah sisa Rp1.284.494.”

      Ini saya copas dr komplain bapak. Yg dipermasalahkan limit kan? Kalo saldo nanti setelah konversi ke cicilan selesai akan dikembalikan dulu full sebesar transaksi. Tp kalo limit akan terpotong sesuai transaksi full

  • 4 September 2024 - (21:41 WIB)
    Permalink

    Tumben buzzer BRI gak komen.Apa karena produk yg dipermasalahkan Tokopedia Card (Padahal kartu dari BRI).Jadi buzzer BRI itu cuma nongol di postingan masalah BRI CERIA,CC BRI dan BRIMO.

  • 4 September 2024 - (22:16 WIB)
    Permalink

    Di bank penerbit mana pun mau skema bayar secara cicilan atan penuh, sistem tetap memotong credit limit secara penuh TAPI nasabah hanya ditagih sesuai cicilannya, nanti credit limit dikembalikan sesuai pembayaran yang masuk.

  • 5 September 2024 - (15:42 WIB)
    Permalink

    Mungkin mbaknya masih baru 4 bulan pake CC, jadi belum begitu paham hitung²nya, yang jadi acuan hanyalah hitung²an versi sendiri…. Semoga tidak salah hitung deh…

  • 6 September 2024 - (07:33 WIB)
    Permalink

    Beli barang 9 juta, cicil 3x. Saldo/limit berkurang 9 juta. Tagihan yg muncul 3 juta. Setelah tagihan dibayar, saldo/limit akan kembali 3 juta. Kalo sudah 3x / 3 periode tagihan bayar, limit sudah kembali ke 9 juta. Gitu mekanisme cc nya. Knp saya bisa kasih tau? Karena saya punya tokped card, rajin top up dan rajin transaksi cicilan. Banyak yang kasih komen disini rata2 suhu kartu kredit semua, dan bahasa nya sama semua. Dari sini harusnya bisa mengubah pendapat TS tentang masalah yang dialami. Sekian dan terima kasih

 Apa Komentar Anda?

Ada 29 komentar sampai saat ini..

Tokopedia Card Salah Hitung Untuk Kedua Kalinya

oleh tirta_suryana dibaca dalam: 1 menit
29