Proses Refund Cepat, Barang Tidak Kembali – Shopee Harus Bertanggung Jawab

Kepada Yth. Tim Media Konsumen,

Terima kasih telah memuat keluhan saya sebelumnya. Saya ingin menyampaikan keluhan lanjutan mengenai pesanan dengan nomor 250209QHBDW8AK pada 9 Februari 2025 dan 250209NDDJ11JM pada tanggal 13 Februari 2025 yang diajukan refund oleh sipbuyerid dengan alasan paket tidak sampai.

Sebagai informasi, pesanan 250209QHBDW8AK sudah dikirimkan pada 9 Februari 2025 dan sampai pada 11 Februari 2025. Pengajuan refund terjadi pada 12 Februari 2025, dan dana dikembalikan ke pembeli pada 13 Februari 2025.

Namun, yang sangat kami sesalkan adalah tidak adanya pengembalian barang ke penjual, meskipun pembeli sudah menerima produk. Situasi ini sangat merugikan toko kami karena kami tidak menerima produk yang sudah kami kirim, sementara dana sudah dikembalikan kepada pembeli.

Saya sudah mencoba menghubungi customer service Shopee, namun sayangnya pihak Shopee terkesan mengulur waktu dengan alasan yang tidak jelas. Kami sangat kecewa karena Shopee bisa memproses pengembalian dana dalam waktu singkat, tetapi mengapa proses pembayaran atau pengembalian barang kepada penjual menjadi sangat rumit dan berlarut-larut?

Jika benar bahwa beberapa produk saya tidak dapat dijual melalui sipbuyerid, saya ingin menanyakan apakah Shopee telah menyediakan fitur bagi penjual untuk memilih produk yang akan dijual di luar negeri?

Selama ini, saya mengetahui bahwa Shopee langsung menyalin semua produk dari toko kami tanpa ada pengecualian. Bahkan, kami tidak diberikan kebebasan untuk menentukan harga produk yang dijual di platform ekspor Shopee, karena Shopee yang menetapkan harga tersebut. Sedangkan jika saya melakukan pembatalan order maka akan diperhitungkan dalam penalti.

Dengan situasi ini, saya meminta agar Shopee segera memberikan solusi atas pengembalian barang untuk pesanan yang dibatalkan sepihak tanpa membebankan biaya retur kepada kami, karena kami telah mengirimkan produk sesuai pesanan yang diterima.

Kami berharap agar masalah ini dapat diselesaikan dengan adil dan tidak memberatkan pihak penjual.
Terima kasih atas perhatian dan tindak lanjutnya.

Fifi Widyawati
Sidoarjo, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

5 komentar untuk “Proses Refund Cepat, Barang Tidak Kembali – Shopee Harus Bertanggung Jawab

  • 20 Februari 2025 - (05:08 WIB)
    Permalink

    Hati² berjualan di Shopee. Karena Shopee lebih memihak pembeli. Pembeli bisa seenaknya mengajukan pengembalian dana dengan alasan absurd, seperti barang tidak sampai, barang tidak ori hanya dengan bermodalkan foto, tanpa video unboxing sama sekali. Dana langsung cair ke pembeli, sedangkan seller gigit jari merugi. Shopee tidak peduli kepada nasib para seller, yang dipedulikan hanya kepuasan pembeli

    11
    1
    • 20 Februari 2025 - (05:50 WIB)
      Permalink

      Kata siapa bisa ya? Saya mengajukan HP yg seharusnya tipe Infinix hot 50 pro plus 2 unit malah yg di kirim Hot 50 pro (harga selisih 300rb an per unit) tapi gak bisa bermodal kan foto malah di suruh video unboxing, itu aja video unboxing nya gak di acc shopee karena gak memperlihatkan video dr awal, ya untungnya seller lumayan friendly ke buyer jadi sadar dan minta maaf, ya kalo seller nya nakal + slow respon, alamat nombok udah hahaha

    • 20 Februari 2025 - (06:57 WIB)
      Permalink

      Tergantung barangnya kalo ratusan ribu harus diretur dulu dan seler bisa nolak nanti makin puyeng

      29

 Apa Komentar Anda?

Ada 5 komentar sampai saat ini..

Proses Refund Cepat, Barang Tidak Kembali – Shopee Harus Bertanggung…

oleh Fifi Widyawati dibaca dalam: 1 menit
5