Keluhan Surat Pembaca Saldo Refund TikTok Shop Dibekukan Sepihak 11 April 202511 April 2025 Dhea 10 Komentar Akun Pengguna, Belanja Online, Customer complaint handling, Customer Service, e-Commerce, Jual beli online, Marketplace, pembekuan saldo, Pemblokiran sepihak, Penarikan Dana, Penarikan dana tertahan, Pengembalian dana, Refund, Syarat dan Ketentuan, Tiktok, TikTok Shop Ikuti kami di Google Berita Yth. Bapak/Ibu Pimpinan TikTok Shop, Selamat pagi. Saya selaku pemilik akun @classybydhea, dengan nama lengkap: Dhea H*** N*** melaporkan bahwa pada aplikasi TikTok Shop, saya telah melakukan penarikan saldo refund sebesar Rp8.075.500. Awalnya status penarikan berhasil dan dapat diproses. Namun tiba-tiba berubah menjadi gagal, dan saldo refund saya langsung dibekukan sementara secara sepihak. Sampai saat ini tidak ada kejelasan terkait pengembalian saldo tersebut, maupun sampai kapan saldo akan dikembalikan. Gambar ini merupakan saldo yang ditahan yang awalnya saldo bisa ditarik tiba-tiba statusnya gagal dan dibekukan sebelah pihak oleh pihak Tokopedia TikTok Shop. Gambar di atas menunjukkan bukti saldo yang ditahan. Padahal awalnya bisa ditarik, kemudian statusnya berubah menjadi gagal dan dibekukan tanpa penjelasan yang memadai oleh pihak TikTok Shop. Saya memohon dengan sangat agar Bapak/Ibu Pimpinan TikTok Shop segera melakukan pengecekan dan memberikan kejelasan. Karena banyak pengguna lain juga menjadi korban dari kejadian serupa. Saya pribadi sangat membutuhkan saldo tersebut. Terlebih lagi, saya sedang mengurus bayi sehingga kondisi ini menambah beban pikiran saya dan membuat saya stres, karena saldo saya tidak bisa digunakan sama sekali di aplikasi TikTok Shop. Mohon segera diberikan tanggapan resmi dan kejelasan mengenai status saldo refund saya yang dibekukan. Hormat saya, Dhea Medan, Sumatera Utara Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
DheaPenulis artikel11 April 2025 - (12:43 WIB)Permalink sudah kirim bukti resi pembayaran dan dokumen lain sampai saat ini berulang namun masih belum dapat diverifikasi 12 Login untuk Membalas
Airlangga12 April 2025 - (19:14 WIB)Permalink Semoga segera diberikan titik terang ya kak. Lumayan Banyak saldonya itu 🙁 Login untuk Membalas
Maria12 April 2025 - (20:57 WIB)Permalink Ka, mau tanya apa saldonya skrg udh balik? Karena saya pun mengalami hal yang sama persis. Sudah 2x verifikasi tapi gagal lagi :’( Login untuk Membalas
DheaPenulis artikel13 April 2025 - (22:04 WIB)Permalink kaaa saya sudah masuk kemarin di hari jumat sore nya, saya kejar terus cs tiktoknya ka karena kalo di diemin bakal gitu muter terus 3 Login untuk Membalas
Fitri14 April 2025 - (21:05 WIB)Permalink Kaa kamu berapa hari?? Aku udh 4 hari blm msuk verifikasi teruss 1 Login untuk Membalas
Power Glue17 April 2025 - (22:02 WIB)Permalink Kalo soal dana mungkin lebih mudah dikejer. Tapi kalo soal pelanggaran yg dibuat buat tiktok nyaris ga bisa dipulihkan. Pernah ga kena pelanggaran yg aneh aneh? 3 Login untuk Membalas
Athaya13 April 2025 - (05:49 WIB)Permalink Sama ka kasusnya dengan saya, saya juga baru mengalami, saldo refund 18,5 juta beku, sulit menghubungi tiktok & tokopedia. Login untuk Membalas
DheaPenulis artikel13 April 2025 - (22:06 WIB)Permalink jadi gimana bg? apa sudah hubungi dan lapor cs tiktok nya? Login untuk Membalas
DheaPenulis artikel13 April 2025 - (22:05 WIB)Permalink Alhamdulillah saldo saya sudah dibuka statusmya frozen nya di hari jumat 10 april 2025 sore, walaupun tanpa notifikasi dari tim pembayaran tiktok. Login untuk Membalas