Sudah Melunasi Tagihan Kredivo, Akun Malah Ditutup Permanen

Pada bulan Desember 2021, saya melakukan pembayaran tagihan Kredivo lebih awal sebelum jatuh tempo, senilai Rp1.296.080. Lalu setelah limit kembali, saya melakukan pembelian hp untuk adik saya menggunakan pembayaran Kredivo di Bukalapak, dengan nomor pesanan: #BL21175JX98NINV. Namun transaksi dibatalkan dan akun saya diblokir sementara oleh pihak Kredivo, dengan alasan ada indikasi pelanggaran transaksi. Padahal saya tidak melakukan pelanggaran apapun, transaksi seperti biasanya.

Lalu saya komplain melalui email ke support Kredivo untuk penjelasannya, dan pihak kredivo menginformasikan seperti ini:

Saya melakukan pelunasan semua transaksi saya di tagihan Kredivo, tapi akun saya malah ditutup permanen.

Tolong jelaskan kepada saya, kenapa akun saya tidak dapat digunakan kembali?

Thank you.

Mardini Regita
Bekasi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Kredivo atas Surat Ibu Mardini Regita

Sehubungan dengan keluhan dari Ibu Mardini Regita di Mediakonsumen.com tanggal 18 Juli 2022 pada kolom Surat Pembaca yang berjudul “Sudah...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai Kredivo?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Sudah Melunasi Tagihan Kredivo, Akun Malah Ditutup Permanen

oleh Mardini dibaca dalam: <1 menit
35