Ada Paket Data tapi Tidak Bisa Akses Internet, Padahal Sinyal 4G

Saya adalah pengguna XL, di sini saya sangat mengeluhkan mengenai jaringan XL yang saya alami. Sinyal XL di lokasi saya berada selalu tidak stabil dan naik turun. Sinyal 2-4 bar dan sudah 4G. Padahal masih ada sisa kuota. Namun tidak bisa untuk akses internet dan jika bisa digunakan pun respons sangat lambat, sehingga membuat saya sebagai pengguna merasa terganggu sekali, tidak seperti provider lainnya.

Sudah saya keluhkan ke pihak CS XL, bisa jadi ada pengguna lain dengan kendala yang sama dengan apa yang saya alami. Akan tetapi CS mengabaikan bahkan cenderung slow respond dengan apa yang saya keluhkan dan tidak melanjutkan keluhan pelanggan.

Semoga dengan adanya keluhan dari saya sebagai pengguna, pihak XL bisa memperbaiki kualitas layanannya agar seluruh pengguna XL di mana pun bisa nyaman dalam menggunakan layanan XL.

Agus Winarno
Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Ada Paket Data tapi Tidak Bisa Akses Internet, Padahal Sinyal 4G”

Jakarta, 5 Oktober 2023 Ref.CM/CU/E/002/1023/SS Kepada Yth. Redaksi Mediakonsumen.com Dengan Hormat, Berikut tanggapan kami atas keluhan Bapak Agus Winarno melalui...
Baca Selengkapnya

5 komentar untuk “Ada Paket Data tapi Tidak Bisa Akses Internet, Padahal Sinyal 4G

  • 3 Oktober 2023 - (10:09 WIB)
    Permalink

    wah sama dengan saya permasalahan menggunakan jaringan XL. kalau lagi video call jaringan tidak stabil. terakhir pakai paket xtra combo plus, tapi yah gitu bikin kesel mau download saja lama bener. apa semenjak merger jaringan nya jadi tidak stabil, beda sama sebelum merger.

  • 3 Oktober 2023 - (19:04 WIB)
    Permalink

    iya sama, sekarang aku dah pindah ke salkomteng, tp ini mau pindah ke lainnya yg lebih murrrahhhh 😁

  • 4 Oktober 2023 - (00:50 WIB)
    Permalink

    Posisi 1-2 bar (dari 5 bar maksimum) umumnya memang tidak stabil untuk koneksi internet karena potensi gangguan latensi yang tinggi, sehingga data sering lost (memicu reconnecting) atau timeout. Solusi praktisnya adalah ganti operator. Menggunakan penguat sinyal bisa diambil meskipun bukan solusi murah.

  • 4 Oktober 2023 - (18:29 WIB)
    Permalink

    Alhamdulillah setelah komplain,, beberapa hari saya di telpon pihak XL, setting ulang apn XL saya restart ponsel saya dan sudah bisa internetan lagi. Terima kasih XL

 Apa Komentar Anda mengenai XL Axiata?

Ada 5 komentar sampai saat ini..

Ada Paket Data tapi Tidak Bisa Akses Internet, Padahal Sinyal 4G

oleh Agus Winarno dibaca dalam: 1 menit
5