Keluhan Belum Selesai, tapi Dinyatakan Selesai Sepihak Tanpa Konfirmasi ke Pelanggan

Terima kasih kepada Media Konsumen yang sudah memuat surat kami.

Sekitar tanggal 20 November 2023, kartu XL kami (0817695**33) bermasalah, tidak bisa daftar Paket Akrab. Riwayat Paket Akrab sebelumnya, kami daftarkan sebagai anggota. Setelah Paket Akrab selesai, yang seharusnya sebagai anggota secara sistem akan dikeluarkan, tetapi ini masih nyantol, walaupun pihak pengelola Paket Akrab sudah habis.

Kami sudah coba:

  1. Uninstall aplikasi myXL.
  2. Unreg melalui *808#.
  3. Restart hp.
  4. Copot pasang SIM card.
  5. Update aplikasi myXL

Namun semuanya tidak berhasil. Terpaksa pada tanggal 7 Desember 2023, kami datang ke XL Center Pemuda Surabaya. Kami ceritakan secara detail, singkatnya kami mendapatkan nomor pelaporan: C28423132. Diinfokan oleh CS XL Center, bahwa laporan akan diselesaikan antara 1-3 hari.

Setiap hari kami aktif follow up via chat, karena di 817 sulit, tetapi jawabannya masih sama. Tidak ada Paket Akrab di kartu saya, semua normal. Padahal saya sudah jelaskan kepada CS XL Center, tetapi pihak CS juga bingung dan tidak menyelesaikan masalah.

Tanggal 11 Desember 2023, kami coba tracking keluhan kami via SMS. Kami kaget karena hasilnya permasalahan sudah selesai.

Tolong kepada pihak XL, SOP kerjanya diperbaiki. Pelanggan setiap hari follow up, kok malah diabaikan dan permasalahan ditutup sepihak tanpa konfirmasi ke kami? Tolong dibantu segera, kendala kartu kami yang tidak bisa unreg Paket Akrabnya, sehingga tidak bisa daftar lagi Paket Akrab. Masalah ini sangat urgent, kami tunggu respons dari manajemen XL. Terima kasih.

Lie Suryana
Surabaya, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Keluhan Belum Selesai, tapi Dinyatakan Selesai Sepihak Tanpa Konfirmasi ke Pelanggan”

Jakarta, 10 Januari 2024 Ref.CM/CU/E/005/1223/OS Kepada Yth. Redaksi Mediakonsumen.com Dengan Hormat, Berikut tanggapan kami atas keluhan Ibu Lie Suryana melalui...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai XL Axiata?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Keluhan Belum Selesai, tapi Dinyatakan Selesai Sepihak Tanpa Konfirmas…

oleh Lie Suryana dibaca dalam: 1 menit
0