Keluhan Surat Pembaca XL Tidak Mengembalikan Pulsa untuk Transaksi Google yang Telah Di-refund 31 Maret 202516 April 2025 Rizqi 1 Komentar Customer complaint handling, Customer Service, Google Play, Google Playstore, myXL, Operator telepon seluler, Pembatalan pesanan, Pembelian dengan pulsa, Pengembalian dana, Pulsa, Pulsa telepon seluler, Refund, XL Axiata Ikuti kami di Google Berita Pada 3 Februari 2025, sekitar pukul 21.19 WIB, saya secara tidak sengaja membeli akun VIP Superclone seharga Rp39.960. Saya merasa bingung karena sebelumnya saya sudah memiliki akun VIP Superclone, tetapi Google mengonfirmasi bahwa pembelian tersebut berhasil. Segera setelah itu, saya mengajukan permohonan pengembalian dana kepada Google, dan permohonan saya disetujui. Saya menerima bukti bahwa pengembalian dana dari Google telah disetujui. Namun, setelah menunggu beberapa hari, pulsa yang dijanjikan belum juga masuk. Saya telah menghubungi MyXLCare beberapa kali melalui Facebook, tetapi layanan yang diberikan sangat mengecewakan. Pada 27 Februari, saya menghubungi MyXLCare dan mendapatkan nomor laporan, tetapi beberapa hari kemudian, laporan tersebut ditutup sepihak oleh XL dengan alasan bahwa pembelian dianggap sukses, meskipun saya telah menunjukkan bukti bahwa Google telah mengembalikan dana untuk transaksi tersebut. Saya sangat kecewa dengan pelayanan customer service XL yang buruk. Saya berharap pulsa saya dapat segera dikembalikan. Terima kasih. Rizqi Fahmi Indramayu, Jawa Barat Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
RizqiPenulis artikel1 April 2025 - (15:39 WIB)Permalink pulsa sudah dikembalikan oleh XL, Terimakasih media konsumen telah menjadi tempat pengaduan yang sangat membantu terimakasih juga buat cs XL, saran saya terhadap cs XL saya harap bisa meningkatkan kualitas pelayanan nya supaya saya tidak repot repot nulis surat di media konsumen lagi Login untuk Membalas