Apresiasi Surat Pembaca Apresiasi untuk Blibli 21 November 2021 Hendra Dinata 1 Komentar Belanja Online, Blibli.com, Blipay, Cashless Payment, Customer complaint handling, Customer Service, Dompet Digital, e-Commerce, GoPay, Marketplace, Payment Gateway, Pembatalan pesanan, Penarikan Dana, Refund, Stok Produk Ikuti kami di Google Berita Beberapa waktu lalu, saya menerbitkan surat di Media Konsumen perihal pengembalian dana Blibli yang lama “Kecewa dengan Proses Pengembalian Dana Blibli“. Pihak Blibli, dalam hal ini Customer Care-nya merespon dengan cepat. Selain itu, sebagai bentuk kepeduliannya atas keluhan saya tersebut, Blibli pun mengirimkan paket yang saya terima pada hari Sabtu 20 November 2021 pukul 11.00 WIB. Waktu saya buka, cukup membuat saya kaget dan kagum, ternyata Blibli sangat serius dalam menanggapi keluhan pembeli. Semoga tidak hanya seperti itu saja, tapi terus melakukan pembenahan/perbaikan pelayanan sehingga membuat semua orang tidak mudah berpindah hati ke toko online yang lain. Untuk ke depannya, blibli menjadi pilihan utama saya dalam berbelanja. Terima kasih Blibli. Hendra Simon Dinata Sukabumi, Jawa Barat Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya. Berikan penilaian mengenai Tanggapan Blibli: [Total:4 Rata-Rata: 4.8/5]
Blibli Care21 November 2021 - (07:53 WIB)Permalink pagi kak ditemenin sama Unike, terimaksih ya untuk feedback nya 🙂 semoga kedepan… https://t.co/IMMTyPjjPw Login untuk Membalas