Modus Penipuan Transaksi COD Menggunakan Aplikasi Mitra Bukalapak

Selamat siang, saya ingin melaporkan kejadian yang saya alami melalui aplikasi Mitra Bukalapak. Berikut kronologi kejadiannnya:

Awalnya, saya melakukan transaksi pembelian laptop melalui Facebook. Saya sudah berkomunikasi dengan penjual dan sepakat bahwa pengiriman melalui jasa kurir dengan metode pembayaran secara COD (Cash on Delivery). Penjual dengan nomor 082162624541 mengonfirmasi bahwa barang sudah dikirim. Namun, ternyata penjual ini adalah bagian dari komplotan penipu.

Kemudian, saya menerima pesan WhatsApp dari seseorang yang mengaku sebagai kurir. Dia mengirimkan foto resi dan proses packing, lalu meminta konfirmasi lokasi dan pembayaran melalui aplikasi Mitra Bukalapak. Saya mengunduh aplikasi Mitra Bukalapak dari Play Store dan mengikuti arahan yang diberikan. Saya melakukan top-up sebesar Rp8.000.000 ke aplikasi tersebut.

Tiba-tiba, saldo saya di Mitra Bukalapak hilang hingga Rp0. Uang tersebut digunakan untuk top-up GoPay dan DANA melalui nomor 083152763799 dan 081271498208. Saya yakin kedua nomor tersebut adalah milik penipu dan komplotannya.

Saya segera melaporkan kejadian ini ke Polres Jombang dan telah dibuatkan laporan polisi.

Setelah kurang lebih 4 hari, saya menghubungi Customer Service (CS) Mitra Bukalapak. Namun, tanggapan yang saya terima hanya dari bot, tidak ada respon dari manusia sama sekali.

Pada hari ke-5 setelah melapor ke CS, akun saya di Mitra Bukalapak tiba-tiba diblokir tanpa alasan yang jelas. Saya sebagai korban malah merasa menjadi korban lagi.

Catatan Penting:

  • Saya TIDAK MENERIMA OTP untuk konfirmasi pembayaran ke nomor penipu, meskipun akun saya sudah aktif dengan verifikasi keamanan PIN + OTP SMS.
  • Kedua nomor WhatsApp yang disebutkan di atas adalah milik penipu.

Permintaan saya kepada Mitra Bukalapak:

  1. Mohon kembalikan akun saya yang tiba-tiba diblokir.
  2. Tolong bantu proses pengembalian uang saya yang hilang sebesar Rp8.000.000.

Uang tersebut adalah satu-satunya uang yang saya miliki saat ini. 🙏🙏🙏 Saya berharap kejadian ini bisa disebarluaskan agar uang saya dapat dikembalikan. 🙏🙏

Gian
Blitar, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Modus Penipuan Transaksi COD Menggunakan Aplikasi Mitra Bukalapak”

Dengan hormat, Terima kasih atas masukan yang diberikan kepada Bukalapak melalui kanal Media Konsumen. Kami informasikan bahwa terkait dengan kendala...
Baca Selengkapnya

18 komentar untuk “Modus Penipuan Transaksi COD Menggunakan Aplikasi Mitra Bukalapak

  • 4 Maret 2025 - (10:35 WIB)
    Permalink

    Paling bener COD ketemu langsung penjual/pembelinya buat menghindari hal2 yang baginian. Semoga kasusnya cepat selesai dan dana bisa kembali

  • 4 Maret 2025 - (10:39 WIB)
    Permalink

    1. TS tidak update kondisi bukalapak yang sudah hancur
    2. TS tidak mengerti apa itu COD
    3. TS masih terlalu polos untuk melanjutkan hidup di dunia ini
    4. TS harus mengikhlaskan 8juta itu, karena sangat mustahil itu bisa kembali

    • 6 Maret 2025 - (16:31 WIB)
      Permalink

      1. Ya benar
      2. Tahu tp ya kebetulan lagi lenggah aja. Kebetulan saldo ane belum ane tarik ya kali bisa bayar lewat tf. Lagian mitra bukalapak itu aplikasi resmi
      3. Anjay
      4. Tidak iklas. Ya nanti biarkan yg maha kuasa membalasnya

  • 4 Maret 2025 - (11:32 WIB)
    Permalink

    Saya mengunduh aplikasi Mitra Bukalapak dari Play Store dan mengikuti arahan yang diberikan.

    TS bukan pemaen baru di mitra bukalapak, jangan pura2 br maen di mitra BL, buktinya jelas di gambar jelas aktifitas loginnya, ada aktifitas login dr 2020, posisi sama di blitar sesuai dengan alamat TS

    arahan apa yg diberikan? jujur saja, di suruh transfer? di suruh topup? ingat, TS bukan pemaen baru di mitra BL

    COD itu cash on delivery bukan cash on Photo

    • 6 Maret 2025 - (16:29 WIB)
      Permalink

      Bro , aku pake Bukalapak 2020 an buat cairin bantuan pemerintah jaman itu. Emng harus pake Bukalapak. Jadi ya gw punya akun itu

  • 4 Maret 2025 - (14:02 WIB)
    Permalink

    Kronologisnya gak lengkap. Gak mungkin duitnya tiba2 raib. Perlu diperjelas top upnya ke mana? Langkah2 apa yg disuruh seller fiktif yg anda ikuti?? Udah bener COD malah jd top up. Gak mungkin balik dan percuma jg lapor polisi gak bakal diproses. Percaya deh. Ikhlasin aja

    • 6 Maret 2025 - (16:32 WIB)
      Permalink

      Ya gw kepikiran aja mitra bukalapak kan aplikasi resmi , ya kali bisa bayar kurir pake transfer.

      Iklas ? Ya jelas tidak iklas. Biarin yg kuasa membalasnya

  • 4 Maret 2025 - (15:29 WIB)
    Permalink

    “Saya TIDAK MENERIMA OTP untuk konfirmasi pembayaran ke nomor penipu, meskipun akun saya sudah aktif dengan verifikasi keamanan PIN + OTP SMS.”

    tapi di kronologi laporan kepolisian anda menyatakan mengunduh aplikasi berbagi layar,, harusnya NALAR anda sudah bs jalan knp mereka bisa masuk ke akun anda.. atau emang ga punya NALAR?

    • 6 Maret 2025 - (16:35 WIB)
      Permalink

      Ya emng berbagi layar. Tapi gak ada OTP / verifikasi masuk kek notif lah ato yang lain. Berbagi layar cuma buat spill klo udh topup doang. Kalau emng ada OTP masuk ya jelas aku yang salah sendiri. Dan juga di aplikasi udh di aktifkan verifikasi ganda nya pake PIN , harusnya tiap transaksi harus input PIN nya. Itu pun gak ada samsek

    • 6 Maret 2025 - (16:40 WIB)
      Permalink

      Dan juga , kalaupun ada penyusup ke akun mitra bukalapak nya. Ya pasti suruh masukin PIN setiap transaksi nya, kayak aplikasi2 sebelah. lah ini gak ada samsek juga

    • 6 Maret 2025 - (16:36 WIB)
      Permalink

      Konfirmasi paket sama suruh spill klo udh topup di mitra bukalapak. Gak kepikiran klo record screen sekalian.

  • 5 Maret 2025 - (05:17 WIB)
    Permalink

    @netizen udahlah, kalian bukan maen jadi Hakim-Hakiman.
    Sebagai orang yang tertipu tentu saja ingin mengembalikan kerugian. Penulis juga pasti akan belajar, ini kursus penipuan seharga 8juta lho.
    Penulis harus paham bahkan ada komplotan penipu yang sampai nulis suara konsumen, untuk menipu brand/bank/Dana/ovo tentang saldo freeze terkait penipuan dsbnya, mudah aja modal pegang KTP digital yang udah dibeli.

  • 5 Maret 2025 - (08:24 WIB)
    Permalink

    Sebelum belanja onlen pastikan tau cara dan metode yg digunakan jelas COD bayar setelah barang sampai dan itu msh bisa ketipu karna kita harus bayar dulu ke kurir baru boleh buka, disini Anda beli tdk melalui Rekber (Sope/toped) kalo barang tdk sesuai tdk bisa komplen. Sangat disayangkan belajar onlen Anda langsung jutaan.

 Apa Komentar Anda?

Ada 18 komentar sampai saat ini..

Modus Penipuan Transaksi COD Menggunakan Aplikasi Mitra Bukalapak

oleh Hirasaki dibaca dalam: 1 menit
18