Modus Penipuan Penjual yang Menyuruh untuk Scan Barcode Garansi

Kronologinya, saya sedang mencari handphone untuk dibeli. Ketika saya mencari-cari di Shopee, ada banyak seller yang menjual handphone bekas pemakaian pribadi, dan di-post di Shopee untuk rekber (rekening bersama), untuk keamanan pembeli dan penjual. Kemudian ketemulah saya dengan salah satu seller ini, username-nya: rizkyyyyyy23 (akun ini status saat ini sudah diblokir per tanggal 17 Juli 2022) Saya tertarik dengan salah satu produk dia, karena foto dan deskripsi yang jelas, seperti pengguna langsung yang memang ingin menjual barang pribadinya. Singkat cerita, karena saya percaya bahwa sistem di Shopee yang tidak langsung meneruskan uang saya ke penjual, akhirnya saya lakukanlah transaksi tersebut di Shopee, dengan pembayaran menggunakan ShopeePay (screenshot terlampir).Lalu tidak lama setelah melakukan checkout, tiba-tiba seller mengirimkan pesan melalui WA saya, yang didapat dari informasi pengiriman ke alamat saya saat order. Dia bilang bahwa untuk diproses pesanannya maka saya diharuskan scan barcode garansi yang akan diberikan oleh seller. Dia mengaku bahwa itu ketentuan Shopee kepada penjual/toko baru.

Karena saya merasa aneh, mulai dari dia menghubungi lewat WA dan mengada-ada, yang mana penjual harus scan sesuatu, akhirnya saya tidak menanggapi lagi WA tersebut. Akan tetapi dia terus menelepon dan mencoba menjelaskan tentang sistem itu. Sampai saat ini saya tidak melakukan instruksi apa pun yang diperintahkan oleh seller. Saya juga sudah melaporkan ke semua channel pengaduan Shopee, mulai dari chat di aplikasi Shopee sampai 4x, tapi tidak ada kejelasan.Hingga ke DM IG, DM Twitter, dan juga form pengaduan Google Form. Saya berpikir dengan status barang dikirim, tapi pengiriman tidak dilakukan, maka ketika waktu masa garansi Shopee habis, dana akan diteruskan ke penjual. Saya mohon untuk ditindaklanjuti pembatalan pesanan ini dan dibatalkan oleh sistem Shopee sebelum masa garansi tersebut habis dan dana diteruskan ke penjual.

Hormat saya,

Renaldi Agung Widodo
Jakarta Selatan, DKI Jakarta

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

 Apa Komentar Anda mengenai pengalaman ini?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Modus Penipuan Penjual yang Menyuruh untuk Scan Barcode Garansi

oleh Agung dibaca dalam: 1 menit
31