Transaksi Secara Otomatis Dibatalkan Sepihak oleh Tokopedia

Selamat siang,

Izinkan saya megirimkan surat keluhan saya terhadap kinerja Tokopedia dalam hal system & pengembalian dana untuk transaksi saya yang dibatalkan otomatis oleh Tokopedia.

Kronologis kejadian:

Pada tanggal 12 Desember 2022 pada pukul 11:36 WIB saya membeli 1 VIVO T1 4/128GB seharga 2,226,900 menggunakan BCA debit yang saat itu sedang ada promo. Transaksi debit online sudah berhasil dan mutasi rekening sudah terdebet sesuai nominal dengan Invoice Transaksi INV/20221212/MPL/2893487352, Namun secara otomatis, transaksi dibatalkan oleh Tokopedia.

Saya segera mengirimkan pesan ke Tokopedia Care, dan katanya pesanan dibatalkan karena adanya “indikasi pelanggaran syarat dan ketentuan berupa penggunaan promo melebihi limit per orang dan/atau kesamaan identitas dengan pembeli lain”.

Padahal akun saya sudah berusia tua dengan atas nama saya sendiri YUD* HEND*** dan Bank yang saya gunakan untuk transaksi kemarin adalah Bank BCA dengan atas nama saya sendiri Yud* Hend**, Lalu kemudian Tokopedia Care menjawab bahwa Akun Bank ini pernah digunakan pada akun lain bernama SR* LEST*** Email: lestarisri****@gmail.com Phone: 085*****221.

Padahal, keluarga/keluarga besar/kerabat maupun orang di sekitar tidak ada yang namanya SRI LESTARI, dan saya juga tidak memiliki akun Tokopedia lain selain milik saya pribadi & istri saya.

Kepada Pihak Tokopedia, dengan kejadian ini saya merasa sangat kecewa dengan Tokopedia. Proses pengembalian dana yang cukup besar untuk saya memakan waktu hingga 14 hari kerja. Padahal nominal tersebut cukup besar dan tidak seratus dua ratus ribu.

Jika memang promo Debit Online mempersulit pelanggan, tolong, JANGAN DIADAKAN lagi, dan jangan kasih promo-promo kalo memang sistem kalian mempersulit pelanggan.

Tolong segera selesaikan permasalahan pengembalian dana saya, jangan instruksikan saya untuk selalu menunggu tanpa ada solusi dan target waktu penyelesaiannya.

Yudi Hendriansyah
Kota Semarang, Jawa Tengah

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

61 komentar untuk “Transaksi Secara Otomatis Dibatalkan Sepihak oleh Tokopedia

        • 15 Desember 2022 - (11:36 WIB)
          Permalink

          Bukan mutasi bca nya mas , setau saya uang yg dikembalikan masuk ke saldo tokopedia , masuk ke akun saya , ada saldo gopay, saldo ovo , dan saldo tokopedia , nah biasa refubd tokopedia masuk ke saldo tokopedia , bisa ditarik kembali dengan cara mendaftarkan nomor reg bca kita , semoga membantu

          5
          1
          • 15 Desember 2022 - (12:32 WIB)
            Permalink

            Sepertinya tergantung metode pembayarannya pak. Kalo menggunakan E-money seperti Gopay atau OVO mungkin akan langsung dikembalikan ke masing-masing dompet. Mungkin refund ke saldo tokopedia jika metode pembayaran Transfer Bank manual pak.

        • 16 Desember 2022 - (06:56 WIB)
          Permalink

          Ditanyakan terus aja mas Yudi ke CS Tokped. Dana anda sudah seharusnya dikembalikan. Kalau penyebab pembatalan mungkin memang ada hal yang terdekteksi oleh sistem.

          Sedikit intermezzo: Pengalaman saya sebagai seller, pernah terjadi pembeli order dan pembayaran baru besoknya melalui alfamart. Karena melewati “masa tenggang”, transaksi dibatalkan oleh sistem Tokped tapi pembayaran di alfamart dianggap berhasil oleh sistem alfamart (replikasi data antara kedua sistem tidak sinkron).
          Karena pembeli newbie, dia marah2 sama saya hihiihii… 🙂 dimaki-maki, dianggap saya maling duitnya. Saya arahkan ke CS tokped, dana pembeli sudah masuk masuk ke saldonya 🙂

          Saya baca thread-nya, mas Yudi ini user lama di Tokped ya… sudah pasti paham mekanisme pengembalian saldo. Kalau belum terima, ditanyakan terus saja mas ke CS nya sampai berhasil dikembalikan… Dana itu hak anda.
          Semoga cepat selesai masalahnya…

    • 16 Desember 2022 - (16:51 WIB)
      Permalink

      Saya sering pakai debit refund tetep di saldo tokpedia .. cek profil nya coba mas dan itu langsung g pakai lama …

      • 19 Desember 2022 - (06:41 WIB)
        Permalink

        Aku kok bingung yah….rekening bank anda dipakai oleh user lain….ini khan gak mungkin….

        Hanya mungkin jika anda yang bikin akun baru dan nomor hp baru lantas rekening yang dipakai untuk bayar tetap nama anda….

        Sialnya tokped melacak nomor rekening user…..secara getho Loh hal tersebut pasti sudah dipikirkan oleh tim IT tokped biar orang gak busa nipu dengan pakai banyak akun tapi yang bayar tetap satu rekening…..xixixi….

        Seharusnya klo mo aman….minta tolong sahabat untuk beli paket promo tersebut…..

        ?????

    • 17 Desember 2022 - (18:12 WIB)
      Permalink

      Metode pembayaran menentukan lama waktu refund. Utk kasus TS, debit online, sayangnya ya memang 14 hari.

      https://www.tokopedia.com/help/article/saya-belum-menerima-pengembalian-dana-atas-pembatalan-pesanan

      Kalo dilihat dari tabel dalam link di atas, durasi refund sepertinya tergantung dari hasil perjanjian antara toped dgn masing-masing pihak penyedia jasa pembayaran / dompet online / kredit online. Makanya beda2.

      Tapi jujur, dari beberapa hal yg dikeluhkan TS di sini. Yg paling menarik buat saya adalah mbak sri lestari ?

  • 15 Desember 2022 - (07:58 WIB)
    Permalink

    Maksud dari screenshot mutasi rekening BCA itu apa ya terkait keluhan ini?
    Kredit metode BI-FAST, nominal sih mirip transaksi tapi kok rasanya beda ya, gak bisa dikaitkan begitu saja logikanya…

  • 15 Desember 2022 - (09:53 WIB)
    Permalink

    Kq bisa dua akun bayar dengan no rek yg sama sementara pemilik rekeningnya tidak pernah mengunakan sebelumnya..? Bahaya juga kalau begitu.. Entah bank nya entah topednya

    4
    1
    • 15 Desember 2022 - (11:41 WIB)
      Permalink

      Hal ini sering terjadi tanpa kita sadari, terkadang teman nitip bayar .si mas lupa kali..krn sy pribadi pernah ngalamin. Byrin belanjaan anak ? eh besok2 mau pakai promo dicancel sistem

      2
      2
  • 15 Desember 2022 - (12:38 WIB)
    Permalink

    sejak tokped strict ttg hal ini, sy selalu bayarnya pake gopay/ovo. aman, ga pernah kena semprit

  • 15 Desember 2022 - (12:44 WIB)
    Permalink

    Untuk masalah pengembalian dana, coba TS cek dulu di rekening saldo Toped biasanya pengembalian dana diarahkan ke situ. Dari halaman utama aplikasi ketuk garis 3 horizontal di pojok kanan atas, kemudian ketuk nama pemilik akun di bagian paling atas. Lihat di bagian “Saldo & Poin”.

    Untuk masalah pembatalan pesanan karena menyalahi S&K, coba lihat riwayat rekening BCA sekiranya ada pihak lain yang pernah (dan masih) menggunakannya selain anda. Hanya berdasarkan pernyataan dan pengakuan, tidak bisa dijadikan pegangan khalayak bahwa rekening tersebut hanya anda yang pakai. Setelah tahu fakta ini, mungkin ke depannya anda jangan pakai rekening bank ini jika ingin belanja online.

    1
    1
    • 16 Desember 2022 - (01:44 WIB)
      Permalink

      Sy udah ngalami bbrp kali pesanan di batalkan seller krn stok kosong, dgn pembayaran transfer via ibanking, dana sy langsung masuk ke saldo tokopedia bkn ke saldo rekening, klo ga niat lanjutkan belanja ke toko lain ya tinggal transfer ke rekening

      4
      1
      • 16 Desember 2022 - (06:29 WIB)
        Permalink

        Iya betul, pembayaran akan kembali (masuk) ke saldo akun Tokped.
        Just info, pembatalan transaksi bukan dilakukan oleh seller tapi dibatalkan otomatis oleh sistem Tokped.
        Karena saat status “Menunggu pembayaran”, transaksi pembelian belum diterima oleh seller. Transaksi hanya terlihat dibagian notifikasi seller, itupun nama akun pembeli diberi tanda ****. Pembeli hanya dinotifikasi untuk mempersiapkan stoknya…

        Pembatalan otomatis terjadi karena stok habis saat eksekusi pembayaran. Stok keburu diambil pembeli lain sebelum kitanya bayar. Stok tidak di-lock saat masih dalam masa tunggu.

        Untuk sistem Tokped yang sudah terintegrasi dengan Aplikasi banking (seperti sistem Tokped dengan Living Mandiri), transaksi pembelian yang harus dibayar otomatis muncul di Livin Mandiri dan otomatis hilang atau di-reject saat mau bayar jika transaksi dibatalkan oleh sistem Tokped. Penggunaan Livin untuk transaksi Tokped sangat praktis menurut saya 🙂

        1
        2
          • 17 Desember 2022 - (16:45 WIB)
            Permalink

            Di mediakonsumen emang banyak fans fanatik tokopedia

            Saya juga pernah kritik Tokopedia langsung diserang fans fanatiknya

  • 15 Desember 2022 - (12:59 WIB)
    Permalink

    Saya jga sama dibatalkan terus, ya udah akhirnya gak pake t0kped lagi, masih banyak encommerce yang lain.. bye bye toked

  • 15 Desember 2022 - (13:07 WIB)
    Permalink

    Ts sebelum teriak Dana tidak dibalikkan cek dulu saldo Tokopedia kamu di akun , nanti disana kamu baru ajukan form penarikan dana yg direfund akibat batal transaksi ??
    Kayak gini aja muat di MK

    3
    3
      • 17 Desember 2022 - (16:35 WIB)
        Permalink

        Yubi sama teguh iman mah diemin aja..
        Mereka fansboy Tokopedia. Suka menyudutkan penulis artikel yang komplain tentang Tokopedia. Terus suka membela Tokopedia banget.

        Mungkin kehidupan mereka ga bahagia jadi suka nyerang orang di mediakonsumen

        Buktinya bisa liat komentar mereka di artikel ini kalau mereka suka jelek-jelekin penulis artikel

        https://mediakonsumen.com/2022/12/06/surat-pembaca/pesanan-seolah-olah-dikirim-agar-penjual-tidak-kena-penalti

          • 17 Desember 2022 - (16:54 WIB)
            Permalink

            Ngapain diskusi sama fansboy tokped maaah, mereka tetep memuji dan membela idolanya, yaitu tokopedia:p

            Lu pasti kalau bukan seller di Tokopedia, buzzer tokopedia atau karyawan Tokopedia

            Aneh sih ada orang yang ngikutin semua artikel tentang Tokopedia di mediakonsumen, terus membela Tokopedia banget. Like seriously, ga punya kerjaan lain apa?

            Biasa aja kali kalau Tokopedia dikritik, ga usah ngebela banget juga bank besar kayak BCA juga suka dikritik.

          • 17 Desember 2022 - (17:02 WIB)
            Permalink

            Maksudnya?

        • 17 Desember 2022 - (17:50 WIB)
          Permalink

          Ini yang kemarin belum jawab pertanyaan saya. Diamond atau Platinum member di Tokopedia ? Ada 2 komentar yang bertentangan. Tiap komen ada kata buzzer/fansboy, saran saya cuma agar lebih banyak membaca. Biar lebih dewasa dan kosakata juga luas.

          • 17 Desember 2022 - (18:45 WIB)
            Permalink

            Saya member diamond. Member tokopedia itu sifatnya dinamis, bisa berubah, saat awal nulis memang platinum, terus naik jadi diamond.

            Kalau gue bohong, kenapa juga gua berani nulis di mediakonsumen. Silahkan liat komentar di Ovaltine Official Tokopedia. Di sana juga banyak keluhan barang kurang.

            Eh lisianto lo suka nulis artikel di mediakonsumen juga, kan? Sesama tukang komplain mah jangan saling ngebully

          • 17 Desember 2022 - (18:46 WIB)
            Permalink

            Barang gue udah dikirim yang kurang sama Ovaltine Official. Kalau Ovaltine official sama Tokopedia aja percaya sama gue , kenapa Lo yang sewot dah? Aneh

        • 17 Desember 2022 - (18:56 WIB)
          Permalink

          Tinggal jawab Diamond atau Platinum aja susah amat. Girl, i did complaint about Tokopedia. What that makes me ? Buzzer ? Fanboys ? Brush your hair and stop embarrasing yourself.
          Diamond atau Platinum ?

          • 17 Desember 2022 - (19:01 WIB)
            Permalink

            Astaghfirullah,Lo bisa baca ga? Di situ gue bilang GUE MEMBER DIAMOND SEKARANG

          • 17 Desember 2022 - (19:03 WIB)
            Permalink

            GUE MEMBER DIAMOND TOKOPEDIA. BISA BACA GA SIH LO? GUE MEMBER DIAMOND TOKOPEDIA

            Kalau bukan buzzer atau fanboy yaudah stop ngebully penulis artikel ,menghina orang yang gak kamu kenal,menyudutkan orang, menuduh orang bohong, nambahin dosa aja.

          • 17 Desember 2022 - (19:10 WIB)
            Permalink

            Good, speak louder ! Let everyone hears how stupid you are. You’re so stupid you cant even pay attention. You’re so stupid you studied for your Covid test. Girl, come for me againwhen you can assemble a full coherent sentence.

        • 17 Desember 2022 - (19:02 WIB)
          Permalink

          Dinamis ya, bisa berubah sesuka hati. Kalau bahasa Jermannya itu mencla-mencle. You’re a woman. Mind your mouth. Do you kiss your pimp with that mouth ? I rest my case.

          • 17 Desember 2022 - (19:05 WIB)
            Permalink

            Aduh,jangan bego-begoin diri sendiri lah. Caper amat sama gue, maksud gue member Tokopedia dinamis adalah… Begini tong, di tengah bulan November 2022 gue masih member platinum lalu di akhir bulan November 2022 (lupa tepatnya tanggal berapa) member gue sudah naik jadi Diamond.

            Jijik banget gue sebenernya ngadepin orang kayak Lo. Udah lah, ga bakal gue bales lagi

        • 17 Desember 2022 - (19:20 WIB)
          Permalink

          Balas pun kalimatnya itu² aja. Kalau ga buzzer ya fanboys, dibolak balik kaya goreng martabak.

  • 15 Desember 2022 - (14:33 WIB)
    Permalink

    Seriusan gak kenal sama yg nama SRI, kok bisa tertaut akun salah sistem toped atau jgn ada udang dibalik bakwan ?

    • 16 Desember 2022 - (08:58 WIB)
      Permalink

      Fyi tidak ada mas. Debit Online BCA baru saya aktifkan bulan Nov 2022 mas 🙂

  • 16 Desember 2022 - (07:43 WIB)
    Permalink

    Mungkin dulu “pernah” dipakai. Terus lupa. Karena sistem toped memang ketat sih ya. Bisa juga lupa.
    Temen saya soalnya pernah kejadian hal yang sama. Minta tolong ke temennya bayar, jadinya ya seperti ini, sistemnya kedetect. Atau TS punya dua akun kah?

    1
    1
  • 16 Desember 2022 - (07:50 WIB)
    Permalink

    Kalo saya pernah dulu transaksi dibatalkan Tokopedia dg alasan alamat yang sama dg akun lain. Dirumah ada saya dan istri, sama sama punya akun Tokopedia. Ada 3 pekerja juga yg semuanya juga biasa belanja di Tokopedia.
    Sejak saat itu tidak pernah tergiur lagi dg promo di tokopedia, belanja ya biasa saja cari barang yg bukan promo. Sebab males perkara alamat pengiriman yg sama dijadikan alasan indikasi pelanggaran S&K tokopedia, padahal semua disini belanja sesuai keperluan masing² bukan sengaja ingin belanja barang promo. Kenapa Tokopedia nggak sekalian bikin aturan satu alamat/rumah hanya boleh punya satu akun Tokopedia ya? Biar anjlok tuh transaksi

    • 16 Desember 2022 - (08:07 WIB)
      Permalink

      Oh begitu ya mas. terjawab sudah apa yang muncul dibenak saya selama ini. 🙂
      Menurut saya, alamat rumah sebaiknya tidak dijadikan parameter untuk deteksi kesamaan Akun. Terlalu riskan untuk “error detection” transaksi, gimana kalau yang punya akun pindah rumah? Berarti pemilik rumah selanjutnya bakalan tidak bisa menggunakan Promo 🙂
      Thanks untuk sharing ceritanya

      • 17 Desember 2022 - (16:46 WIB)
        Permalink

        Yubiiiiiii Yubi di setiap artikel Tokopedia pasti ada eluuuu ngebelain Tokopedia. Kerjaan Lo apaansi, nganggur ya?

        • 17 Desember 2022 - (17:17 WIB)
          Permalink

          Komen saya biasanya memang menyangkut kasus di Tokopedia (walapaun terkadang ada juga kasus lainnya seperti masalah Debt Collector).
          Komen saya atas dasar pengetahuan saya yang sedikit sebagai seller Tokopedia (sebagai passive income, baru rintis) dengan harapan bisa dijadikan sharing pengalaman saja dan dapet info juga dari seller lainnya.

          Terkadang komen saya dari sisi teknis sistem aplikasi (Tokopedia atau transaksi pembayaran lainnya) yang kebetulan asap dapur bisa ngebul dari profesi sebagai pengembang aplikasi bisnis (IT software) dan co-founder perusahaan di bidang IT.
          Profesi yang sudah dilakoni sejak jaman disket ukuran 3 1/2 inci.
          Tahun 90-a pernah sebagai programmer game, penulis buku programming dan artikel di majalah Infokomp.

          Komen dalam kasus Debt Collector dikarenakan rasa kemanusiaan tergelitik.

          Demikian CV mengenai saya… 🙂 nama Yubi hanyalah inisial saja…
          kalau pakai nama sebenarnya, saya malu untuk mengemukakan info mengenai diri saya, malu dengan agan2 lain yang lebih ahli… mohon maaf buat yang lain atas info mengenai diri saya ini.
          Oke mbakyu??? 🙂 🙂

  • 16 Desember 2022 - (08:39 WIB)
    Permalink

    Yang jadi kendala di sini adalah anda terindikasi menggunakan pembayaran barang promo dengan 1 nomor rekening/tabungan(BCA) yg sama pada hari itu juga dalam 2x transaksi, yg pasti sistem tokopedia mendeteksi pembayaran barang PROMO dengan sumber dana/pembayaran dengan tabungan/rekening yg sama lebih dari 1x tidak di perbolehkan, dan sya pernah merasakan sendiri sya dan istri pernah bayar barang promo dengan rekening sya sendiri, pesanan sya berhasil tetapi pesanan yg kedua pakai akun istri sya dibatalkan otomatis, artinya sistem tokopedia benar² mendeteksi pembayaran yg kedua oleh istri sya di batalkan karena menyalahi s&k dri tokopedia,… Jadi jika mau FAIR, coba berikan lagi gambar mutasi rekening anda seluruh nya dari tgl 11 Desember sampai 13 Desember, nanti supaya mutasi tgl 12 Desember bisa terlihat ada atau tidak doble transaksi di tokopedia pada tgl 12/12, jika di kirim gambar mutasi tgl 12/12 nya aja dan hanya 1 baris mutasi aja sya rasa kurang Fair, di sini sya tdk membela tokped, cuma di MK mungkin butuh bukti yg lebih detail jgn setengah², jika memang benar jangan takut untuk memberikan bukti seterang terangnya dan sejelas jelasnya.
    Untuk pengembalian saldo transaksi yg gagal bukan di lihat di rekening/mutasi bank nya, tapi lihat di akun saldo tokopedia nya, cara lihat saldo di akun tokopedia banyak kok di google/yotube, silahkan mencoba.

    2
    1
    • 16 Desember 2022 - (08:54 WIB)
      Permalink

      Halo mas Fahrizal

      Pada hari yang sama, saya hanya melakukan transaksi 1x menggunakan bank tersebut, dan bank tersebut tidak pernah saya gunakan untuk transaksi debit karena baru bulan kemarin saya aktifkan debit onlinenya.

      Berikut mutasi BCA tanggal 11-12 karena pada saat kejadian tanggal 13
      https://ibb.co/0rkW61S

      Berikut mutasi saldo Tokopedia
      https://ibb.co/XD1HcJn

      Silahkan dianalisa kembali

      Thanks

      • 16 Desember 2022 - (08:56 WIB)
        Permalink

        Berikut mutasi BCA tanggal 11-12 karena pada saat kejadian tanggal 12

        sorry, sesuai lampiran transaksi di atas

  • 16 Desember 2022 - (10:03 WIB)
    Permalink

    up di twitter aja sm instagram biar di respon, sy sbg seller klo ada cust mnta refund dibantu follow up jg smpe masuk dana nya entah ke saldo tokped, ke ovo, gopay

  • 16 Desember 2022 - (15:14 WIB)
    Permalink

    debit online setau gue refund sama kaya kartu kredit, maks 14 hari kerja. itu juga aturan dari bank, di semua ecommerce pasti sama. tinggal tergantung bank nya prosesnya cepet apa ga, krn 14 hari itu batas paling lamanya, bisa aja 2-3 hari udh balik. skrg udh balik blm bro?

    kalo duit mau langsung balik ya bayar pake instant payment atau transfer bank aja lah

  • 17 Desember 2022 - (14:16 WIB)
    Permalink

    Buzzer tokopedia mana nih, ketika ada masalah di tokopedia mereka gak muncul kalau ada masalah di shopee aja mereka ramai.

 Apa Komentar Anda?

Ada 61 komentar sampai saat ini..

Transaksi Secara Otomatis Dibatalkan Sepihak oleh Tokopedia

oleh yudiaoey dibaca dalam: 1 menit
61