Apresiasi Klarifikasi Surat Pembaca Kendala Proses Perubahan Nomor Akun Pegadaian Telah Diselesaikan 25 Oktober 2023 TUBAGUS HANDALI Beri komentar Akun Pengguna, Aplikasi Smartphone, Call Center, Customer complaint handling, Customer Service, Data nasabah, Nomor telepon pengguna, Pegadaian, Pegadaian Digital, Pegadaian Tabungan Emas, pembaruan data, SLA, Tabungan Emas, unlink perangkat, Update Data, Verifikasi, Verifikasi Data Ikuti kami di Google Berita Pertama saya ucapkan terima kasih kepada PT Pegadaian serta redaksi Media Konsumen yang menjadi jembatan penyelesaian permasalahan saya. Sejak terbitnya surat keluhan perihal kendala perubahan nomor hp akun Pegadaian, pihak Pegadaian telah menghubungi saya dan menjelaskan kenapa akun saya tak kunjung usai dan tidak ada progres follow up terkait kendala saya. Yang mana proses terkendala didokumen yang dinyatakan kurang, yaitu kartu keluarga dan foto buku Tabungan Emas. Dokumen foto KK sudah dilampirkan via WA kepada petugas cabang Pegadaian sebelumnya, tetapi untuk buku memang hilang. Kemungkinan petugas cabang lupa mem-follow up dokumen yang dibutuhkan ke pusat, sehingga permohonan saya dinyatakan tidak lengkap. Kemudian pihak CS Pegadaian menginformasikan solusi alternatif. Saya disarankan membuka Tabungan Emas baru dan mencetak buku guna melengkapi permohonan saya. Akhirnya saya buka Tabungan Emas baru, tetapi CIF-nya berbeda, sehingga sedikit terkendala saat saya mengajukan cetak buku, Pada tanggal 25 Oktober 2023, saya datang ke cabang Pegadaian untuk mengkonfirmasi perihal Double CIF dan dibantu diinvestigasi. Saya pun telah menerima informasi perihal hasil dari permohonan saya dan kendala telah terselesaikan. Terima kasih PT Pegadaian, yang telah membantu menyelesaikan komplain masalah saya dan juga tim redaksi Media Konsumen. Tubagus Handali Bekasi, Jawa Barat Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.