Migrasi Paket IndiHome yang Lama dan Tidak Ada Kejelasan

Sebelumnya, terima kasih kepada Media Konsumen yang sudah mau menerbitkan keluhan saya ini.

Saya melakukan upgrade layanan IndiHome (migrasi) ke paket internet karena saya lihat iklan di Facebook IndiHome lagi ada promo

Akhirnya, tanggal 12 April 2025, saya mengajukan migrasi layanan melalui sosial media @Indihome dan hari itu juga konfirmasi buat isi data validasi untuk pengajuan migrasinya. Awalnya saya lihat progres-nya akan dipasang H+1, tapi ternyata tidak, terus bertambah H+1 begitu cek statusnya sampai sekarang sudah lebih dari satu bulan.

Saya coba datang langsung ke Grapari, Hubungi via sosmed @Indihome / @telkomsel / app myTelkomsel, Tapi hanya dijawab template saja tanpa ada progress sama sekali sampai dengan saya menulis surat ini, masih saja tidak ada kemajuan progress-nya.

Apakah memang kalau migrasi layanan IndiHome harus lama seperti ini? Kalau memang lama, harus sampai kapan saya menunggu?

Saya berharap pihak IndiHome segera menindaklanjuti keluhan ini dengan serius dan mengaktifkan migrasi paket saya dalam waktu dekat, serta melakukan perbaikan pada sistem layanan pelanggan yang hanya follow-up tanpa ada realisasi.

Terima kasih.

Muhamad Fajar
Bogor, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Migrasi Paket IndiHome yang Lama dan Tidak Ada Kejelasan”

Merujuk pada surat pembaca di Media Konsumen pada tanggal 14 Mei 2025 oleh Bapak Muhamad Fajar perihal produk dan layanan...
Baca Selengkapnya

3 komentar untuk “Migrasi Paket IndiHome yang Lama dan Tidak Ada Kejelasan

  • 15 Mei 2025 - (00:04 WIB)
    Permalink

    Migrasi paket indihome akan selalu lambat (diulur-ulur) selama masih banyak jasa (joki) migrasi paket bertebaran di marketplace oren dan hijau.

    Lalu siapa yang menyediakan jasa (joki) migrasi paket tsb ? Yaa sama-sama tau lah yaa…

  • 15 Mei 2025 - (21:01 WIB)
    Permalink

    Update 15-05-25.. Akhirnya selesai juga proses migrasi-nya siang tadi 🙂

 Apa Komentar Anda?

Ada 3 komentar sampai saat ini..

Migrasi Paket IndiHome yang Lama dan Tidak Ada Kejelasan

oleh Fajar Aditya dibaca dalam: 1 menit
3